© Thelist
Tahu nggak sih, penyebab bau ketiak itu karena kumpulan bakteri yang ada di tubuhmu. Percuma dong kalau tampil cantik tapi kamu jorok dalam kebersihan tubuh. Jadi bau badan gitu deh!
Mengutip dari berbagai sumber, bakteri-bakteri ini berkembang biak dan memecah keringat menjadi asam. Mereka mengubah air keringat jadi asam dan menimbulkan bau yang nggak sedap. Nah, kalau dalam dunia medis, disebut dengan bromhidrosis, osmidrosis atau ozochrotia.
Yap, jadi bakteri lah penyebab bau ketiak, bukan keringat. Soalnya, keringat itu nggak punya aroma bau apapun.
Terus, apa aja sih yang menyebabkan bakteri berkembang biak di badan kita? Inilah hal-hal yang perlu kamu tahu menjadi penyebab ketiak bau dan basah.
Dimulai dari kebiasaan kita sehari-hari girls. Kalau kamu suka pakai pakaian dengan bahan yang nggak mudah menyerap keringat bisa memicu ketiak bau dan basah. Misalnya, pakaian dari bahan polyester atau akrilik yang membuat keringat tidak menguap.
Melakukan banyak aktivitas bisa memicu produksi keringat berlebih. Nah, hal inilah yang menjadi penyebab ketiak bau dan basah karena keringat yang sudah bercampur bakteri berlebih dan tidak segera ditangani.
Selain bahan pakaian dan aktivitas berlebih, faktor cuaca tempat kamu tinggal juga berpengaruh loh! Kalau kamu tinggal di daerah yang panas seperti pesisir atau perkotaan membuatmu cenderung mengalami ketiak basah dan bau.
Faktor makanan juga berpengaruh loh menjadi penyebab ketiak bau dan basah. Soalnya saat kamu mengonsumsi makanan yang masih panas membuat produksi keringatmu juga berlebih.
Hayo.. siapa nih yang suka makan makanan bermintak dan berlemak? Meski enak, mereka berperan penting menimbulkan aroma tidak sedap dari tubuh kita loh! Dibatasi yuk mengonsumsinya mulai sekarang!
Selain panas, mengonsumsi makanan pedas juga membuat produksi keringat meningkat. Hal ini disebabkan otak bereaksi dengan zat capsaicin yang ada di dalam cabai. Zat inilah yang memicu keringat menjadi lebih banyak.
Nggak hanya buruk untuk kesehatan organ dalam tubuh kita, mengonsumsi alkohol juga menjadi penyebab ketiak bau dan basah nih! Soalnya alkohol memicu pembuluh darah dalam tubuh menjadi lebih lebar dan suhunya meningkat. Sehingga otak akan mengirim sinyal untuk mendinginkan tubuh dengan mengeluarkan keringat berlebih.
Selain alkohol, rokok ternyata juga berperan menjadi penyebab ketiak bau dan basah. Soalnya, rokok bisa meningkatkan denyut jantung, tekanan darah dan suhu tubuh yang membuat keringat diproduksi lebih banyak juga.
Tahu nggak girls, mengonsumsi rempah-rempah kayak bawang bombay, bawang putih, jinten sampai kari ini membuat aroma tubuhmu nggak sedap loh! Soalnya senyawa silfur akan diproduksi dalam tubuh dan berekasi dengan keringat sehingga aroma badan jadi tidak sedap.
Selain rempah-rempah, golorangan sayuran cruciferous atau keluarga Brassicaceae seperti brokoli, kale dan kembang kol juga menyebabkan bau badan. Soalnya ada kandungan balerang yang akan terurai jadi hidrogen sulfida berbau busuk. Jadi, lebih baik jangan mengonsumsi berlebihan ya!
Tubuh ini perlu mineral dan vitamin yang cukup loh girls! Kalau kekurangan, misalnya vitamin C bisa membuat tubuhmu bau busuk. Tubuh juga bisa mengalami malabsorpsi yang tidak bisa menyerap nutrisi dari makanan. Hal ini membuat bau badan tidak sedap.
Ada juga kondisi hyperhidrosis yang mana membuat seseorang mengaami produksi keringat berlebih tanpa dipicu hal apapun.
Selain hal-hal di atas yang sudah dijelaskan, ada juga faktor lain yang menjadi penyebab bau ketiak pada wanita.
Saat perempuan hamil rentan mengalami bau badan nih. Soalnya, wanita hamiil memproduksi hormon estradiol yang bisa menimbulkan bau menyengat pada tubuh. Selain itu, saat perempuan hamil juga cenderung lebih berkeringat karena meningkatnya suhu tubuh.
Selain hormon saat hamil, perempuan memang lebih sering mengalami perubahan hormon yang cenderung nggak stabil. Hal inilah yang menjadi penyebab bau ketiak pada wanita.
Perempuan memang lebih tinggi mengalami stres daripada laki-laki. Hal ini diungkapkan oleh American Pysiological Association. Karena gangguan fisik dan emosional yang lebih besar ini, membuat wanita lebih berpeluang besar mengalami stres. Padahal stres adalah salah satu penyebab bau ketiak yang krusial.
Selain perempuan lebih berisiko mengalami stres, menurut data Diabetes Atlas yang diterbitkan International Diabetes Federation (IDF), perempuan juga lebih rentan mengalami diabetes dibanding laki-laki. Soalnya perempuan cenderung lebih sedikit melakukan aktivitas dibanding laki-laki. Hal ini menyebabkan karbohidrat atau glukosa tidah habis dan mengendap di tubuh.
Selain itu, perempuan hamil juga mengalami resistensi insulin yang bisa menyebabkan diabetes. Itu kenapa perempuan lebih berisiko terserang diabetes yang menjadi salah satu penyakit penyebab bau ketiak ini.
Gangguan genetik langka yang disebut trimethylaminuria ini juga menjadi penyebab bau ketiak pada wanita. Soalnya gangguan genetik ini membuat tubuh mengeluarkan senyawa kimia trumethylamine yang tidak bisa dipecah oleh tubuh.
Sehingga menimbulkan bau tidak sedap meski tidak berkeringat. Nah, penyakit langka ini memang diderita 1 banding 200 orang, namun mayoritas perempuan.
Jadi itu tadi hal-hal yang menjadi faktor penting penyebab ketiak bau dan basah pada wanita. Jaga kebersihan dan kesehatan tubuh, serta pola makan yuk! Biar sehat dan jauh dari kata keki karena bau badan.