© Watsons.com.sg
Sehabis pulang kerja atau hang out bareng temen, kadang kita ingin langsung rebahan di tempat tidur ya. Nggak jarang nih kita jadi pengen cepat-cepat membersihkan semua makeup, termasuk di bagian mata.
Tapi, menghapus makeup mata nggak boleh sembarangan lho. Hal ini karena kulit di bagian bawah mata cukup rentan terhadap kerusakan.
Salah-salah malah bisa menimbulkan tanda-tanda penuaan dini, salah satunya munculnya garis-garis halus di sekitar mata. Nggak mau kan?
"Kulit di sekitar matamu lebih tipis, lebih halus dan rapuh daripada bagian kulit yang lain," kata Julie Karen, dokter kulit di Complete Skin, Kota New York yang dilansir dari Cosmopolitan.
Lalu, kesalahan apa sih yang biasanya kita lakukan saat membersihkan mata? Melansir dari Boldsky, yuk kita simak ulasannya di bawah ini.
Saat buru-buru atau sedang capek, kadang kita suka ya langsung cuci muka dengan facial wash tanpa menghapus makeup lebih dulu. Eits, hal ini nggak sama lho dengan menghapus makeup.
Pasalnya, facial wash nggak memiliki formula yang dibutuhkan untuk membersihkan makeup, termasuk pada bagian mata. Salah-salah justru makeup mata bisa meninggalkan bekas hitam di area mata. Nggak mau kan?
Memakai makeup waterproof, nggak jarang kita harus mengeluarkan tenaga ekstra ya buat membersihkannya. Tapi, sangat nggak disaranin lho untuk membersihkan makeup mata yang waterproof dengan scrub.
Hal ini karena partikel scrub bisa melkai kulit mata kita yang halus. So, hindari memakai scrub ya.
Seperti yang kita tahu, kulit di area sekitar mata termasuk salah satu yang cukup halus dan rentan. Nah, bila kamu menggosoknya terlalu keras saat membersihkan makeup mata, hal ini bisa membuat kulitmu jadi rusak dan nggak jarang bulu mata jadi ikut tercabut. Solusinya, bersihkan makeup mata secara lembut dengan pembersih berbahan minyak.
Penting nih bagi kita untuk memerhatikan produk pembersih yang kita gunakan. Sebisa mungkin jangan asal ya. Saat ini, sudah banyak makeup remover yang memiliki kandungan berbeda-beda. Nah, pilihlah yang sesuai tipe kulit dan aman bagi mata ya.
Bila kamu rasa membersihkan makeup sudah cukup, jawabannya tentu nggak. Kamu masih tetap perlu lho mengembalikan kesehatan kulit matamu setelah mengaplikasikan banyak produk.
Belum lagi, bila ternyata masih ada sisa makeup yang belum benar-benar bersih di mata. Hal ini tentunya bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan masalah kulit. Setelah membersihkan makeup, sebaiknya tetap mencuci muka dan mengaplikasikan skincare malam sebelum tidur.
Banyak yang bilang semua yang dilakukan dengan buru-buru nggak baik ya. Sama juga nih dengan membersihkan makeup mata. Cara terbaik untuk membersihkan makeup di bagian ini yakni dengan membiarkan makeup remover menyerap dan melelehkan produk.
Perlu diketahui, membersihkan makeup dengan buru-buru nggak akan membuat mata kita bersih. Caranya, gunakan kapas yang sudah diberi makeup remover. Lalu, tempelkan pada mata beberapa detik kemudian baru deh bersihkan.
Nah, itu dia sederet kesalahan saat kita menghapus makeup mata. Sebisa mungkin hindari berbagai kesalahan di atas, ya. Semoga membantu.