8 Manfaat Timun untuk Wajah Berjerawat dan Berminyak yang Bisa Kamu Coba

Reporter : Novi Hardita Larasati
Senin, 8 Maret 2021 12:41
8 Manfaat Timun untuk Wajah Berjerawat dan Berminyak yang Bisa Kamu Coba
Selain dikonsumsi, ternyata manfaat timun untuk wajah ini cukup efektif lho.

Siapa sih yang nggak tau buah yang satu ini? Yaps, mentimun atau biasa dikenal dengan nama timun ini ialah buah yang bisa juga dijadikan sebagai pelengkap sayuran.

Bicara soal mentimun, ternyata manfaat timun ini cukup beragam bagi kesehatan lho. Hal ini karena kandungan ketimun mengandung mineral, seperti mangan, magnesium, vitamin A, B, C, dan silika. Itulah mengapa, disarankan untuk rutin mengonsumi timun sehari-hari.

Menariknya lagi nih, manfaat timun untuk wajah pun sangat membantu para perempuan di luar sana yang memiliki masalah kesehatan kulit. Bahkan, sekarang aja telah banyak produk kecantikan yang menggunakan bahan dasar dari timun, seperti masker, scrub, toner dan sebagainya.

Penasaran? Yuk, simak ulasan berikut mengenai beberapa manfaat timun untuk wajah yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

1 dari 4 halaman

Manfaat Masker Timun untuk Wajah

Manfaat Timun untuk Wajah

Saat ini banyak sekali produk kecantikan yang menggunakan bahan dasar mentimun atau ketimun yang di jual di toko kecantikan. Nah, salah satu produk banyak diminati adalah masker timun.

Manfaat masker timun untuk wajah ini sudah tidak diragukan lagi, guys. Adapun beragam khasiat yang di dapat dari masker timun. Berikut diantaranya:

1. Sebagai Masker Wajah Anti Penuaan

Manfaat masker timun untuk wajah yang pertama ialah berperan sebagai masker wajah anti penuaan. Yaps, caranya cukup campurkan setengah timun yang telah ditumbuk dengan dua sendok makan yoghurt, lalu aplikasikan pasta tersebut di wajah dan biarkan selama 15 menit sebelum dibersihkan dengan air hangat.

2. Menghidrasi Kulit

Timun mengandung 96% air, yang berarti timun sangat menghidrasi. Sehingga, timun bisa kamu fungsikan sebagai pengganti lotion pelembap. Nah, supaya mendapatkan manfaat timun untuk wajah ini, kamu bisa menggunakannya sebagai masker.

Caranya, parut timun dan gunakan juga air jusnya lalu gabungkan dengan tahu susu atau dadih. Kalau sudah, aduk hingga merata campuran tersebut, kemudian oleskan masker timun pada wajah dan diamkan sampai mengering lalu cuci bersih setelahnya.

2 dari 4 halaman

3. Mencegah Jerawat dan Pori-pori

ilustrasi Jerawat

Sel kulit mati dan kulit berminyak bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat. Namun, dengan meggunakan masker mentimun kondisi ini akan berkurang karena timun mengandung sedikit sifat astringen yang bisa mengecilkan pori-pori wajah.

Selain itu, manfaat timun untuk wajah bisa difungsikan sebagai toner yang akan membersihkan noda-noda pemicu jerawat ya, guys.

4. Bantu Perbaiki Kulit yang Rusak

Manfaat timun untuk wajah berjerawat berikutnya ialah bisa dijadikan untuk memperbaiki kulit yang rusak. Caranya, rebus irisan timun yang sudah dicuci bersih dan dikupas selama 5-7 menit.

Setelah itu, haluskan, saring, dan masukkan cairan yang tersisa ke dalam botol semprot, kemudian semprotkan toner timun tersebut pada wajah. Jangan lupa simpan toner mentimun ini dalam kulkas dan buang setelah 4 hari ya, guys.

3 dari 4 halaman

5. Mengurangi Mata Panda dan Mata Bengkak

Ilustrasi Mata Panda

Sebenarnya, ada berbagai macam penyebab mata panda dan mata bengkak. Nah, untuk meringankan kondisi ini, kamu bisa memanfaatkan lembaran potongan timun.

Untuk mendapatkan manfaat timun untuk wajah yang satu ini, kamu cukup mengiris timun lalu meletakkannya di kelopak mata. Setelah itu, diamkan selama kurang lebih 20 menit. Cara ini dipercaya bisa membantu menenangkan bengkak di bawah mata ataupun mata panda.

6. Mengatasi Kulit Berminyak

Kalau kulit kamu tipe berminyak, maka kamu bisa mengatasinya dengan buah mentimun. Caranya, pertama bersihkan timun, kemudian kupas dan haluskan setengah buah timun. Setelah itu, masukkan satu sendok makan yoghurt tawar dan aduk hingga tercampur rata.

Kalau sudah, oleskan masker timun tersebut ke wajah dan diamkan selama kurang lebih 10 menit. Terakhir, bilas maskert tersebut dengan air hangat sampai bersih.

4 dari 4 halaman

7. Mencerahkan Kulit

Ilustrasi Wajah Cerah Bercahaya

Saat ini banyak sekali krim pemutih yang bisa membuat kulit wajahmu putih secara instan. Namun, hal ini tentunya juga memiliki efek samping jika dilakukan secara terus menerus. Nah, sekarang kamu bisa beralih menggunakan cara alami dalam mencerahkan kulit, yakni dengan mentimun.

Yaps, manfaat timun untuk wajah yang satu ini dipercaya bisa menghilangkan sun burn karena  timun dapat menurunkan kandungan melanin pada kulit.

Bahkan, menurut beberapa penelitian, biokimia yang terdapat dalam ekstrak ketimun dapat menghambat tirosinase, enzim yang bertanggung jawab untuk produksi melanin. Itulah bagaimana cara kerja timun dalam menghambat sintesis melanin.

8. Membantu Atasi Kulit Kering

Kulit yang terlalu kering pasti bisa membuat kamu tidak nyaman. Sebab, kulit yang terlalu kering bisa menimbulkan rasa tertarik, gatal, hingga tampak seperti bersisik.

Nah, kalau hal ini terjadi padamu, kamu bisa mengatasinya dengan menggunakan bahan alami seperti timun. Yaps, manfaat timun untuk wajah salah satunya ialah bisa melembapkan kulit.

Hal ini karena kndungan air yang cukup kaya pada timun membantu kulit kering menjadi lembap. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan timun sebagai masker supaya kelembapan kulitmu tetap terjaga.

Itulah beberapa manfaat timun untuk wajah. Jadi,  apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Tulis di kolom komentar ya!

Beri Komentar