Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat yang Sudah Lama dengan Es Batu, Minyak Zaitun dan Jeruk Nipi

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Jumat, 7 Februari 2020 16:43
Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat yang Sudah Lama dengan Es Batu, Minyak Zaitun dan Jeruk Nipi
Bopeng bekas jerawat juga nggak kalah menyebalkan dibanding jerawat itu sendiri.

Nggak cuman bekas jerawat, bopeng pun bisa terjadi akibat cacar air, infeksi dan hal lain yang bisa mempengaruhi kulit. Bopeng berupa lekukan yang dalam, dengan bekas luka yang berwaran alebih gelap dibanding dengan area kulit yang lain dan nggak bisa hilang dengan sendirinya.

Berbeda dengan flek bekas jerawat yang berupa noda yang bisa hilang dengan perawatan rutin, bopeng ini melukai tekstur kulit wajah dan membentuk lubang atau kawah di wajah. Sayangnya, lubang tersebut nggak bisa ditutupi dengan make up. Lalu, gimana cara menghilangkan bopeng bekas jerawat ini?

1 dari 4 halaman

Cara Mengobati Bopeng Bekas Jerawat dengan Es Batu

Ilustrasi Es Batu

Obat perawatan alami untuk pengobatan jerawat makin banyak diajdikan alternatif, salah satunya yakni es batu. Namun, ampuh nggak sih es batu ini sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat?

Saat diaplikasikan untuk jerawat radang, es bisa berpotensi mengurangi kemerahan, sehingga membuat jerawat kurang terlihat. Es batu juga dapat mengobati rasa sakit yang terjadi dengan jerawat batu dengan mmeberikan efek mati rasa.

Es batu juga dapat mengurangi pembengkakak dalam bentuk jerawat yang meradang. Saat bengkak berkurang, maka secara langsung itu berarti mengurangi ukuran jerawat, dan secara teori itu berarti akan membantu membuat jerawat tersebut hilang.

Namun, ini hanya berlaku untuk jerawat yah, bukan sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat. KArena sampai saat in pun belum ada penelitian yang merujuk pada es batu sebagai cara menghilangkan bopeng jerawat.

2 dari 4 halaman

Cara Mengobati Bopeng Bekas Jerawat yang Sudah Lama

Ilustrasi Perawatan Wajah

Sayangnya meski sudah lama, bopeng di wajah bekas jerawat ini betah banget di muka dan sangat berpengaruh pada penampilan kamu. erikut cara menghilangkan bopeng bekas jerawat yang mungkin bisa kamu jadikan pertimbangan.

Krim Perawatan Bekas Luka

Perawatan krim bekas luka memang bukan cara menghilangkan bopeng bekas jerawat seluruhnya, namun hanya melembabkan dan meminimalkan penampilan parut secara keseluruhan. Krim ini juga dapat membantu mengurangi rasa gatal dan ketidaknyamanan yang mungkin terjadi di kulit kamu.

Krim perawatan bekas luka ini bisa kamu dapatkan tanpa harus menggunakan resep dokter. Hanya saja, efeknya bisa terlihat setelah berbulan-bulan kemudian. Dalam beberapa kasus, penggunaan terus menerus juga dapat meningkatkan risiko efek samping, seperti ruam dan iritasi.

Memijat Wajah

Apakah pijat wajah bisa sebagai cara menghilangkan bekas luka. Tidak, tapi bsia banget untuk melengkapi terapi yang kamu lakukan. Pijat wajah bisa mengurangi peradangan dan meningkatkan sirkulasi kulit, sementara juga menghilangkan racun. Nggak cuman sebagia cara menghilangkan bokepng bekas jerawat, dengan pijat ini maka

Dermal Filler

Filler sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat merupakat xat seperti kolagen atau zat berbasis lemak yang disuntukkan ke area bopeng. Dilansir dari healthline.com, alih-alih menghilangkan bekas luka sepenuhnya, pengisi kulit bertujuan untuk menambah kulit, mengisi bagian kawah, dan untuk meningkatkan penampakan bopeng tersebut.

Dr. Anjali Mahto, Konsultan Dermatologis dan Juru Bicara British Skin Foundation mengatakan, filler dermal sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat ini sangat baik untuk bekas luka yang berlekuk.

Chemical Peeling

Chemical peeling mungkin bukan cara menghilangkan bopeng bekas jerawat yang efektif, namun bisa meminimalkan kerutan dan bekas luka. Chemical peeling bekerja dengan menghilangkan lapisan atas kulit (epidermis) untuk membantu regenerasi sel-sel baru.

Chemical peeling juga punya potensi untuk meminimalkan tampilan bopeng bekas jerawat, dan hanya bekerja paling baik untuk bekas luka di permukaan saja.

Chemical peeling untuk cara menghilangkan bopeng bekas jerawat dapat dilakukan dengan bahan yang mengandung asam glikolat, asam piruvat, asam salisilat dan asam trikloroasetat

Meski begitu, kalau cara menghilangkan bopeng bekas jerawat dengan chemical peeling ini tdiak dilakukan dengan benar, maka akan memunculkan efek samping berupa pengelupasan, kemerahan, dan terbakar di kulit.

Mikrodermabrasi

Mikrodermabrtasi merupakan cara menghilangkan bopeng dengan pelapisan ulang yang menghilangkan epidermis. Kalau chemical peeling dilakukan dengan bahan kimia, mikrodermabrasi ini terdiri dari bahan abrasif untuk mengangkat sel-sel kulit.

Dermabrasi

Nggak seperti mikrodermabrasi yang untuk menghilangkan lapisan epidermis, cara menghilangkan bopeng bekas jerawat di wajah dengan dermabrasi akan menghilangkan lapisan epidermis dan dermis.

Karena itu, diperlukan perawatan oleh dokter dan memerlukan anestesi umum. Selain itu, dalam cara menghilangkan bopeng bekas jerawat, dokter kulit mungkin akan mengamplas kulit untuk menghilangkan epidermis dan bagian-bagian dermis untuk menghasilkan kulit yang lebih halus dan terlihat kencang.

Namun perlu diingat kalau dermabrasi ini nggak efektif untuk cara menghilangkan bopeng bekas jerawat dengan luka yang dalam. Perawatan ini juga akan membawa risiko efek samping berupa bekas luka baru, pori-pori membesar, noda pada kulit dan adanya infeksi.

Pelapisan Ulang Laser Ablatif

Cara menghilangkan bopeng bekas jerawat dengan laser ini dianggap sebagai bentuk pelapisan laser yang paling invasif. Kamu akan membutuhkan waktu pemulihan selama satu atau dua minggu, tapi hasilnya akan berlangsungs elama bertahun-tahun

Pelapisan Ulang Laser non Ablatif

Apa bedanya dengan perawatan laser abaltif? Jenis ini memang kurang invasif, bahkan kamu bisa langsung beraktivitas seetalh melakukan perawatan. Menguntungkan memang, tapi nggak seefektif kalau melakukan laser ablatif.

Sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat, jenis laser ini merangsang kulit dengan meningkatkan kolagen. efeknya akan terjadi secara bertahap, tapi mungkin nggak bertahan lama seperti hanya terapi laser ablatif.

3 dari 4 halaman

Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat dengan Minyak Zaitun

Ilustrasi Minyak Zaitun

Beragam cara menghilangkan bopeng bekas jerawat dilakukan, diantaranya menggnakan bahan alami seperti minyak zaitun. Efektifkah?

Dikutip dari laman verywellhealth.com, minyak zaitun sebagai cara menghilangkan bopeng bekas luka memang terdengar sangat indah. Sayangnya, klaim tersebut sering salah.

Minyak zaitun tdiak bisa dengan mduah diserap oleh kulit, makanya bahkan untuk memudarkan bintik hitam bekas jerawat pun, minyak zaitun masih sering diragukan. Hal yang sama berlaku untuk bekas luka yang tertekan atau berlubang.

Minyak zaitun tidak bisa sebagai cara menghilangkan bopeng bekass jerawat. Mengapa? Karena minyak ini tidak dapat merombak kulit dan membangun kembali sendiri ketika ada jaringan kulit yang hilang.

4 dari 4 halaman

Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat dengan Jeruk Nipis

Ilustrasi Jeruk Nipis

Jeruk nipis seringkali masuk sebagai salah satu bahan alam untuk kecantikan, karena sifat antioksidan yang dimilikinya. Secara umum, antioksidan - seperti vitamin C dalam buah jeruk - dianggap membantu melawan radikal bebas di kulit dan juga membantu meningkatkan kadar kolagen .

Namun, belum ada penelitian lebih lanjut mengenai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat menggunakan jeruk nipis ini.

Kalau kamu berpikir untuk menjadikan jeruk nipis sebagai cara menghilangkan bopeng bekas jerawat, sebaiknya kamu berkonsultasi dengan sokter deh. Karena ada banyak potensi efek samping dari mengoleskan jeruk nipis ke wajah, diantaranya kulit kering, kemerahan, gatal. Risiko ini mungkin akan meningkat kalau kamu mengoelskan jeruk nipis ini setiap hari.

Beri Komentar