Carasun, Sunscreen Buatan Lokal yang Ampuh Lindungi Kulit Tanpa Rasa Lengket

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Rabu, 7 April 2021 14:41
Carasun, Sunscreen Buatan Lokal yang Ampuh Lindungi Kulit Tanpa Rasa Lengket
Butuh sunscreen yang ampuh melindungi dan tetap nyaman? Carasun pilihannya!

Hidup di negara tropis membuat kita harus siap dengan paparan sinar matahari setiap harinya. Mau tidak mau kemungkinan kondisi kulit yang menggelap pun tidak bisa dihindari.

Ada beragam cara sering dilakukan untuk menghindari paparan sinar matahari, salah satunya dengan memakai sunscreen. Sayangnya, penggunaan sunscreen seringkali bikin nggak nyaman karena lengket dan meninggalkan bekas minyak.

1 dari 5 halaman

Eits, tapi kamu nggak perlu bingung. Carasun, merk ahli perawatan kulit tropis, baru saja merilis skincare yang dibuat khusus untuk melindungi kulit penduduk daerah tropis. Meski tujuan utamanya untuk melindungi, sunscreen dari brand lokal ini tetap terasa nyaman di kulit kok.

Virtual Launching Carasun

Dr. Arini Astasari Widodo, SpKK., menjelaskan bahwa Indonesia termasuk negara tropis di Asia Tenggara yang memiliki indeks paparan sinar UV tertinggi lantaran matahari bisa menyinari selama 12 jam setiap harinya. Meski kulit orang Indonesia kebanyakan bertipe Fitzpatrick IV dan V yang jarang terbakar bila kena matahari, namun justru mudah menggelap dan mengalami beragam pigmentasi kulit.

2 dari 5 halaman

Dr. Arini menambahkan, sinar matahari memiliki dampak positif dan negatif. Di satu sisi mengandung vitamin D yang bagus untuk kulit, namun di sisi lain kandungan sinar UVA dan UVB justru berpotensi menimbulkan keriput, penuaan dini, kusam, kulit menggelap, bintik hitam, kulit terbakar, bahkan memicu kanker kulit.

Itulah sebabnya, penggunaan sunscreen itu penting banget, baik saat beraktivitas di luar ruangan maupun di dalam ruangan. Penggunaan sunscreen pun harus tepat yakni dengan memilih produk yang mengandung 30 SPF dan diaplikasikan secara rutin agar kulit bisa terlindungi secara maksimal.

3 dari 5 halaman

Carasun Solar Smart UV Protector

Carasun Solar Smart UV Protector

Mengetahui kondisi tersebut, Carasun tergerak untuk menghadirkan sunscreen dengan CloudLike Formula yang ringan dan tetap menjaga penampilan tetap segar bahkan hingga 8 jam. Carasun juga dilengkapi dengan kandungan Rice Extract & CityStem yang diformulasikan untuk memelihara dan menghidrasi serta melindungi dari paparan polusi.

Nggak cuma itu, Carasun juga diformulasikan dengan SPF 45 yang efektif dalam melindungi kulit dari paparan sinar UVB hingga 97,8%. Selain itu, masih ada formula PA++++ yang merupakan perlindungan tertinggi terhadap UVA.

4 dari 5 halaman

Meski Carasun Sunscreen ini merupakan produk lokal, tapi kualitasnya nggak kalah saing loh. Carasun telah memenuhi standar untuk perlindungan kulit tropis dari sinar UVA dan UVB.

Carasun Solar Smart UV Protector

Carasun juga dibuat dari bahan-bahan alami tropis, halal, bebas alkohol, non-comedogenic, tanpa bahan pewangi buatan, serta sudah lolos uji dermatologis sehingga aman untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Dengan beragam formula tersebut, Carasun terasa ringan saat digunakan, nggak menimbulkan whitecast, dan tentunya bikin penampilan tetap segar sampai 8 jam usai pemakaian.

5 dari 5 halaman

Perilisan sunscreen dari brand Carasun ini sekaligus menjadi bentuk perhatian bagi warga tropis agar semakin menyadari pentinya pemakaian sunscreen untuk melindungi kulit. Pembuatan produk ini juga sudah berdasarkan hasil riset yang dikerjakan bersama ahli dari Korea, bahkan sudah disesuaikan dengan standar internasional.

Untuk mendapatkannya juga nggak susah kok. Kamu cukup merogoh kocek seharga Rp 69 ribu dengan mengunjungi Sociolla Store dan sociolla.com. Gimana, yakin nggak mau cobain sunscreen yang satu ini?

Beri Komentar