© 2020 Https://www.positivemed.com
Tren kecantikan pasti akan terus berubah seiring waktu. Manusia terus berlomba untuk menciptaan atau menginovasikan hal baru di sekitar mereka.
Tak hanya pelaku dalam dunia jasa kecantikan yang terus berinovasi dalam memberikan pelayanan, para pengguna jasa kecantikan juga akan sangat senang saat mencoba hal-hal baru, ini juga akan memberikan gengsi bagi mereka yang berkesempatan untuk mencoba.
Nah berikut ini, ada 3 tren kecantikan yang sedang digandrungi oleh khususnya wanita di dunia, baca terus sampai habis ya kalau ingin tahu.
Sauna, tentu sudah biasa kita dengar ya. Metode ini akan memberikan panas pada tubuh dengan berdiam diri di ruangan yang sudah dirancang khusus, yang nantinya ini akan membuat keringat dalam tubuh akan keluar.
Metode dalam sauna biasanya menggunakan bebatuan panas atau kompor tertutup. Namun sauna unik satu ini disebut-sebut sebagai sauna yang paling panas.
Sauna arang ada di Korea Selatan, tepatnya di Hoengseong. Di tempat ini, mereka punya oven yang sangat besar, tempat mereka membakar kayu sampai semuanya jadi arang, dan panas ini lah yang akan memanasi ruangan di mana orang-orang akan berkumpul.
Ruangan yang dimaksud bukanlah ruangan dengan tampilan modern seperti yang ada di dalam bayanganmu, namun tembok tanah, dengan pintu yang menyerupai celah, dan papan kayu sebagai alas orang-orang untuk duduk.
Tren yang satu ini ada di Italia, dan kerennya, ternyata metode ini sudah digunakan oleh orang yang hidup sejak jaman kuno. Dahulu mereka percaya bahwa dengan membiarkan siput melata di wajah, maka tidak akan ada lagi kemerahan pada kulit , atau bahkan kerutan.
Dan hwala! Lendir-lendir itu digunakan kembali masa ini. Seorang pengusaha lendir siput di Italia telah menghabiskan waktu selama 9 tahun hanya demi alat yang bisa mengekstrak lendir siput, tanpa membunuhnya. Dan ia ingin dunia tak hanya mengenal Italia dari Pizza dan pasta, namun juga dari ekstrak lendir siputnya.
Yang terakhir kita punya terapi yang mungkin akan terlihat seperti debus. Sebab pisau yang digunakan adalah benar-benar pisau besar yang tajam. Terapi pijat pisau ini ada di Taiwan.
Terapi ini tidak mengerahkan tenaga fisik layaknya terapi pijat yang lain, melainkan menggunakan metode keseimbangan, dan tentu ini sudah terjamin aman. Terapi ini dapat menghilangkan sakit kepala, nyeri-nyeri, sakit pinggang, sakit kepala sebelah, dan melepas tekanan di tubuh. Caranya dengan menekan bagian yang tepat pada tubuh. Semua terapis tentu sudah melalui pelatihan berstandar, jadi semuanya aman. Mungkin kalau kamu akan berkunjung ke Taiwan, kamu bisa datang ke Taipei untuk coba langsung.