Kebiasaan Simpel ini Bisa Bantu Atasi Rambut Rontok, Cobain deh!

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Jumat, 9 Juli 2021 09:15
Kebiasaan Simpel ini Bisa Bantu Atasi Rambut Rontok, Cobain deh!
Hindari kerontokan, begini caranya.

Kerontokan adalah salah satu masalah rambut yang kerap menimpa perempuan. Nggak peduli usia berapa pun, kerontokan bisa terjadi karena beragam penyebab.

Seringkali, kerontokan terjadi karena perubahan hormonal, stres fisik dan emosional, serta konsumsi obat-obatan tertentu. Gaya hidup sehat tentunya bisa mengatasi hal ini, tapi jika terus berlanjut, maka hal terbaik yang bisa dilakukan adalah mencari bantuan ahli.

Melansir dari Asia One, berikut ada sejumlah tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan rambut dari kerontokan. Check this out!

1 dari 6 halaman

1. Biarkan rambut tergerai

Ilustrasi Rambut Tergerai Bebas

Menguncir rambut dengan ikatan yang terlalu ketat bisa menyebabkan penipisan garis rambut secara progresif. Bahkan jika dibiarkan terus-menerus, rambut bisa mengalami kerontokan secara permanen. Coba deh biarkan rambut tergerai sesekali. Kalau pun ingin menguncir atau mengepangnya, jangan memberikan ikatan yang terlalu kencang.

2 dari 6 halaman

2. Sisir rambut sebelum mandi/keramas

Ilustrasi menyisir rambut

Hal yang satu ini sebenarnya sepele, tapi dampaknya cukup penting. Sebelum mandi atau keramas, sebaiknya sisir rambut terlebih dahulu. Cara ini nggak hanya menghilangkan kotoran yang menempel di rambut, tapi juga mencegah rambut dan kulit kepala terluka akibat penarikan simpul rambut.

3 dari 6 halaman

3. Jaga kondisi rambut sepanjang tidur

Ilustrasi Penggunaan Sarung Bantal Satin

Selama tidur di malam hari, rambut juga tetap harus dijaga agar nggak mengalami kerusakan. Bisa dengan menyisirnya lebih dahulu, tidak membiarkannya dalam kondisi terikat atau basah, serta bisa juga dengan memakai sarung bantal satin. Pastikan rambut tidak tertindih, supaya nggak mudah lepek dan kusut ya!

4 dari 6 halaman

4. Lakukan pijatan rutin dan detoks di kulit kepala

Ilustrasi Memijat Kulit Kepala

Memberikan pijatan ringan di kulit kepala selama 5 menit dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah. Cara ini akan memudahkan folikel rambut menyerap nutrisi lebih cepat. Sedangkan detoks perlu dilakukan untuk menghilangkan sebum dan mengatasi pori-pori yang tersumbat. Mendetoks kulit kepala bisa membantu kulit kepala tetap bersih dan sehat.

5 dari 6 halaman

5. Hindarkan kulit kepala dan rambut dari paparan sinar matahari

Ilustrasi Rambut Terpapar Sinar Matahari

Kulit kepala dan rambut yang terlalu sering terpapar sinar matahari lama-kelamaan bisa menjadi rapuh dan kering. Jika sudah demikian, kemungkinan rambut mengalami kerontokan pun semakin besar. Kalau memang kamu nggak menghindari paparan sinar matahari, kamu bisa mencoba mengatasinya dengan menggunakan produk yang bisa menenangkan rambut dan kulit kepala.

6 dari 6 halaman

6. Konsumsi sayuran hijau dan buah warna kuning

Ilustrasi Buah dan Sayur untuk Kesehatan Rambut

Kerontokan rambut juga bisa dipicu oleh kurangnya asupan vitamin yang masuk ke dalam tubuh. Coba untuk mengonsumsi bayam, daun bawang, seledri, mangga, dan pisang. Kandungan vitamin B akan merangsang pertumbuhan rambut dan menjaganya tetap berkilau, sedangkan vitamin C akan memaksimalkan penyerapan zat besi yang bisa membuat akar rambut kuat dan sehat.


Nah, itu dia tips menjaga rambut agar terhindar dari kerontokan. Semoga bermanfaat ya!

Beri Komentar