Optimalkan Rupa Alismu, Ini Rahasianya

Reporter : Hevy Zil Umami
Jumat, 3 Januari 2020 20:43
Optimalkan Rupa Alismu, Ini Rahasianya
Warna rambut, bentuk wajah, dan warna kulit ternyata sangat berpengaruh untuk alismu. Kesesuaian ini akan membuat alismu nampak sangat sempurna.

Jadi jika kamu merasa masih sembarangan memilih warna pensil alis, coba ikuti tips berikut ini.

1 dari 10 halaman

1. Bergantung pada Warna Rambut

5 Rekomendasi Potongan Rambut Cewek Untuk Musim Dingin

Blonde

Jika kamu mewarnai rambutmu dengan warna yang pirang, warna alis yang cocok untukmu ialah warna coklat abu-abu atau ash brown. Pakailah sikat alis untuk menyatukan warnanya, dan supaya terlihat lebih alami.

2 dari 10 halaman

Rambut Warna Merah

Ilustrasi Warna Rambut

Kamu tidak harus menyamakan warna alis dengan warna rambut merahmu, sih. Tapi jika kamu bersikeras agar nampak serasi, coba gunakan pensil alis warna labu atau burgundy.

3 dari 10 halaman

Rambut Warna Hitam

Ilustrasi Warna Rambut

Warna rambut ini sebenarnya membuatmu tidak terlalu susah memilih warna pensil alis. Kamu bisa gunakan warna abu-abu gelap atau coklat gelap. Namun hindarilah menggunakan pensil alis berwarna hitam atau terlalu gelap, itu malah akan sangat tidak natural.

4 dari 10 halaman

Rambut Warna Cokelat

Ilustrasi Warna Rambut

Pakailah pensil alis berwarna coklat juga. Triknya, pilih warna coklat satu atau dua tingkat dari warna coklat rambutmu.

5 dari 10 halaman

2. Bergantung pada Bentuk Wajah

Ilustrasi Bentuk Wajah

Bulat

Karna wajahmu bulat, coba gambar alis yang agak menukik, ini akan menyempurnakan proporsi bentuk wajahmu. Jika kamu juga menggambar alis yang membulat, wajah akan makin terlihat bulat.

6 dari 10 halaman

Bentuk Wajah Oval

Ilustrasi Bentuk Wajah

Ini disebut-sebut sebagai bentuk wajah ideal, maka dari itu kamu tidak perlu menggambar alis yang terlalu menukik. Bentuk alis paling cocok yang akan lebih mengoptimalkan wajahmu ialah bentuk soft angled yang lembut.

7 dari 10 halaman

Bentuk Wajah Kotak

Ilustrasi Bentuk Wajah

Hal utama yang harus dilakukan ialah memperhalus bentuk alis, yang akan menyeimbangkan garis rahang yang nampak terlalu kuat dan tegas. Bentuk alis yang pas adalah rounded dengan sedikit lengkungan.

8 dari 10 halaman

3. Bergantung pada Warna Kulit

Ilustrasi Lipstik

Sawo Matang

Ini adalah warna kulit paling banyak di Indonesia. kamu bisa memilih warna coklat gelap, yang akan serasi dengan warna kulit, sehingga tidak akan terlihat terlalu bringas.

9 dari 10 halaman

Warna Kulit Gelap

Ilustrasi Lipstik

Dengan warna kulit ini, akan membuatmu gampang-gampang susah dalam memilih warna alis yang tepat, agar wajahmu tidak terlihat kusam atau terlalu gelap. Warna yang cocok ialah abu-abu gelap, atau warna yang agak gelap lainnya.

10 dari 10 halaman

Warna Kulit Cerah

Ilustrasi Lipstik

Punya warna kulit yang cerah, tak kan membuatmu susah memilih warna pensil alis, karena ini adalah warna kulit yang aman. Kulit cerah akan cocok dengan semua warna. Kamu bisa pilih warna coklat muda, atau abu-abu.

Memilih warna alis yang tepat, akan membuat penampilan yang menakjubkan. Moga bermanfaat.

Beri Komentar