Pingin Makeupmu Glowing in the Dark? Pakai 5 Rekomendasi Highlighter Ini!

Reporter : Wicha Mashita
Senin, 2 Maret 2020 09:09
Pingin Makeupmu Glowing in the Dark? Pakai 5 Rekomendasi Highlighter Ini!
Makeup doang tapi nggak glowing? Rugi dong!

Sebagian perempuan menganggap makeup mungkin nggak harus pakai highlighter, tapi produk yang satu ini penting banget loh!

Tahu nggak, selebriti bisa menciptakan kesan glowing dan flawless dengan bantuan highlighter ini. Kalau di siang hari terkena sinar matahari wajahmu akan terlihat bercahaya. Sedangkan kalau makeup di malam hari ditambah highlighter wajahmu akan glowing in the dark.

Tapi kamu nggak perlu bingung kok milih highlighter mana yang bisa kamu andalin. Nih ada rekomendasinya.

1 dari 6 halaman

Maybelline Master Chrome

Ilustrasi Maybelline Master Chrome
Produk asal New York ini memang bisa kamu andalkan termasuk dengan highlighternya. Siap-siap ya wajahmu dibuat berkilau dengan highlighter dari Maybelline yang menciptakan kesan metalik.

2 dari 6 halaman

Wet N Wild MegaGlo Highlighting Powder

Ilustrasi Wet N WIld MegaGlo Highlightening Powder


Nah kalau yang ini varian warnanya lebih banyak, ada silver, emas, pink, oranye hingga ungu, loh! Jadi buat kamu nggak perlu aplikasikan blush on berwarna pink atau oranye, langsung saja pakai highlighter ini. Formula creamynya mudah diaplikasikan jadi terlihat natural.

3 dari 6 halaman

Beauty Creation Angel Glow

Ilustrasi Beauty Creation Angel Glow


Kalau yang satu ini bisa lebih hemat soalnya dalam satu kemasan ada empat pilihan warnanya. Warnanya juga netral-netral loh buat wajah.

4 dari 6 halaman

Sariayu Shimmering Powder

Ilustrasi Sariayu Shimmering Powder


Pecinta produk lokal merapat! Ada nih dari brand Sariayu yang wajib dicoba. Item ini bisa jadi blush on dan highlighter sekaligus, loh! Meski ada empat warna dalam satu kemasan, tapi bentuknya unik dan cantik kan? Beda deh dari yang lain.

5 dari 6 halaman

La Tulipe Shimmering Stick

Ilustrasi La Tulipe Shimmering Stick


Yap, nggak cuma dalam bentuk powder kamu juga bisa dapatkan highlighter berbentuk stick kayak gini. Selain kemasannya praktis highlighter ini juga cocok buat kamu yang ingin tampil dewy buat sehari-hari.

6 dari 6 halaman

Tuh, kata siapa highlighter nggak penting? Kalau kamu males pakai juga bisa pilih yang bisa jadi blush on dan highlighter sekaligus ya. Cobain deh buat dapat makeup yang glowing.

Beri Komentar