12 Rekomendasi Masker Bibir yang Bikin Lembap, Bye-Bye Kulit Kering dan Pecah-Pecah!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Senin, 6 Mei 2024 12:06
12 Rekomendasi Masker Bibir yang Bikin Lembap, Bye-Bye Kulit Kering dan Pecah-Pecah!
Punya bibir kering dan pecah-pecah? Pakai masker bibir adalah salah satu solusinya

Bibir kering adalah masalah yang mengganggu, terutama saat berada di bawah sinar matahari atau dalam cuaca yang dingin dan kering. Untuk menjaga kelembapan dan kesehatan bibir, penggunaan masker bibir menjadi salah satu solusi yang efektif.

Dengan kandungan bahan-bahan pelembap dan nutrisi yang khusus diformulasikan untuk merawat bibir, masker bibir dapat memberikan kelembapan yang mendalam dan membuat bibir terasa lebih lembut. 

Dalam upaya untuk mengatasi masalah bibir yang kering, banyak merek kecantikan telah mengembangkan berbagai jenis masker bibir dengan beragam formula. Mulai dari masker bibir bertekstur gel hingga krim padat, setiap produk menawarkan manfaat pelembap yang berbeda-beda.

Berikut ini adalah daftar rekomendasi masker bibir yang buat bibir tampak lebih lembap. Dijamin, anti bibir pecah-pecah deh~

1 dari 5 halaman

1. Laneige Lip Sleeping Mask 

Rekomendasi Masker Bibir - Laneige Lip Sleeping Mask© laneige.com

Rekomendasi masker bibir pertama adalah Laneige Lip Sleeping Mask. Masker ini dapat kamu gunakan pada malam hari yang dapat memberikan nutrisi, hidrasi, dan bikin bibir jadi halus dalam semalam.

Masker bibir yang dibanderol harga Rp290.000 ini diperkaya dengan berry fruit complex + vitamin C yang mampu memberikan kelembapan dan antioksidan yang intens, serta coconut oil + shea butter yang ada pada masker bibir tersebut membantu mengunci kelembapan semalaman.

2. Emina Lip Mask

Rekomendasi Masker Bibir - Emina Lip Mask© arfaizkosmetik.com

Emina Lip Mask merupakan rekomendasi masker bibir dengan kandungan 7 natural oil dan shea butter yang mampu memberikan kelembapan ekstra pada kulit sehingga sel kulit mati lebih mudah terangkat dan bibir terasa lebih lembap. Penggunaannya sama dengan Laneige, kamu oleskan sebelum tidur dan didiamkan semalaman. Harganya aman di kantong, yakni Rp40.000.

3. BareNBliss Butter Rush Vitamin Lip Mask

Rekomendasi Masker Bibir - BareNBliss Butter Rush Vitamin Lip Mask© id.barenbliss.com

Berikutnya, rekomendasi masker bibir ada dari BareNBliss. Butter Rush Vitamin Lip Mask memiliki tekstur balm yang nyaman saat diaplikasikan ke bibir.

Diperkaya dengan 5 precious oils, calendula, vitamin E, dan bisabolol yang membantu menghaluskan dan memberikan hidrasi pada bibir sehingga bibir terlihat lebih kenyal. Produk ini dibanderol harga Rp35.000.

2 dari 5 halaman

4. Teddy Clubs Watermelon Lip Mask 

Rekomendasi Masker Bibir - Teddy Clubs Watermelon Lip Mask© beautyhaul.com

Teddy Clubs Watermelon Lip mask merupakan salah satu rekomendasi masker bibir yang dapat melembapkan dan menutrisi bibir sepanjang malam. Produk ini diperkaya dengan ekstrak watermelon, olive oil, jojoba oil, vitamin E dan C yang berguna untuk menutrisi bibir yang kering sekaligus mencerahkan. Untuk mendapatkan produk ini, siapkan budget Rp69.000 ya~

5. Noera Lip Sleeping Mask 

Rekomendasi Masker Bibir - Noera Lip Sleeping Mask© shopee.co.id

Kamu bisa gunakan Noera Lip Sleeping Mask sebagai lip care dan lip mask. Rekomendasi masker bibir ini dapat diaplikasikan secukupnya di malam hari dan biarkan semalaman, lalu bersihkan pada pagi hari. 

Noera Lip Sleeping Mask dapat membantu menutrisi dan melembapkan bibir, membantu mengangkat sel kulit mati, dan dapat membuat bibir makin cerah. Diperkaya dengan shea buteer dan cocoa butter, masker bibir seharga Rp79.000 ini dapat merawat bibir dengan baik dengan tetap menjaga kelembapannya. 

6. Hiel Beauty Lip Sleeping Mask Juicy Watermelon 

Rekomendasi Masker Bibir - Hiel Beauty Lip Sleeping Mask Juicy Watermelon© twitter.com/HielBeauty

Hiel Beauty Lip Sleeping Mask Juicy Watermelon dapat kamu pilih sebagai salah satu rekomendasi masker bibir yang dapat kamu pakai semalaman. Diperkaya dengan bahan alami seperti madu, lidah buaya, dan vitamin E, lip mask ini memberikan menutrisi dan kelembapan ekstra pada bibir. 

Memiliki tekstur seperti gel, produk senilai Rp49.000 ini sangat mudah diaplikasikan pada bibir yang kering dan pecah-pecah. Selain memberikan kelembapan, rekomendasi masker bibir ini juga dapat mencerahkan warna bibir yang pucat. 

3 dari 5 halaman

7. BIOAQUA Cherry Collagen Lip Mask

Rekomendasi Masker Bibir - BIOAQUA Cherry Collagen Lip Mask© Lazada

BIOAQUA Cherry Collagen Lip Mask memiliki kandungan pelembap seperti sodium hyaluronate, glycerin, hydrolized collagen yang tentunya dapat menjaga hidrasi bibir. Produk ini berjenis sheet lip mask lembaran berbentuk bibir. Selain itu, produk yang dijual seharga Rp5.000 memiliki aroma cherry yang menyegarkan. 

8. Madame Gie Sweet Lip Mask

Rekomendasi Masker Bibir - Madame Gie Sweet Lip Mask© shopee.co.id

Fungsi utama dari Madame Gie Sweet Lip Mask adalah untuk memberikan hidrasi dan nutrisi pada bibir. Memiliki tekstur gel dengan butiran scrub, rekomendasi masker bibir ini mampu mengangkat sel kulit mati pada bibir agar tampak lebih lembut dan halus. 

Cara pemakaian masker bibir ini adalah dengan mengoleskan pada bibir sambil digerakkan memutar guna mengangkat sel kulit mati. Diamkan beberapa menit lalu bersihkan menggunakan tisu atau air. Tertarik membelinya? Siapkan uang Rp30.000 yaa~

9. Base Overnight Moisture Lip Mask 

Rekomendasi Masker Bibir - Base Overnight Moisture Lip Mask© Blibli

Rekomendasi masker bibir selanjutnya ada dari Base Overnight Moisture Lip Mask. Diperkaya dengan cocoa butter, vitamin E, camellia japonica seed oil, dan ekstrak papaya yang dapat menghidrasi, menutrisi, mencerahkan, dan mengeksfoliasi ringan untuk mengkat sel kulit mati. 

Rekomendasi masker bibir Base Overnight Moisture Lip Mask diformulasikan khusus untuk melembapkan dan mengunci hidrasi lebih lama semalaman dan merawat bibir yang kering sekaligus pecah-pecah. Dengan beragam manfaat, produk ini dijual seharga Rp69.000.

4 dari 5 halaman

10. Innisfree Lip Sleeping Mask with Canola Oil

Rekomendasi Masker Bibir - Innisfree Lip Sleeping Mask with Canola Oil© Blibli

Innisfree Lip Sleeping Mask with Canola Oil adalah rekomendasi masker bibir yang mengandung 99,9% bahan alami seperti lilin lebah, lilin biji bunga matahari, minyak biji meadowfoam, minyak jarak, squalane, serta jeju green tea powder yang dapat melembapkan bibir kering dan pecah-pecah. Produk ini dijual seharga Rp202.000.

11. Mamonde Lip Sleeping Mask

Rekomendasi Masker Bibir - Mamonde Lip Sleeping Mask© theklog.co

Aqua Peel Lip Sleeping Mask mampu memberikan kelembapan pada bibir dan mampu meredakan pecah-pecah di bibir. Produk yang dibanderol harga Rp185.000 ini diperkaya dengan ekstrak plum blossom yang menenangkan dan melindungi bibir. Masker ini juga dilengkapi chemical exfoliant glycolic acid yang dapat mengangkat sel kulit mati.

12. Nature Republic Aqua Collagen Solution Marine Hydrogel Lip Patch 

Rekomendasi Masker Bibir - Nature Republic Aqua Collagen Solution Marine Hydrogel Lip Patch© shopee.co.id

Rekomendasi masker bibir dari Nature Republic ini diperkaya dengan kandungan hydrogel dan kolagen yang dapat melembapkan, menutrisi, dan memperbaiki elastisitas pada bibir kering. Masker jenis patch ini dapat digunakan 10-20 menit. Harganya ramah di kantong, yakni Rp55.000.

Beri Komentar