© Shutterstock.com/g/
Memilih serum penumbuh rambut yang tepat adalah langkah awal dalam merawat dan mengembalikan keindahan rambut. Saat ini sudah banyak brand serum rambut yang menjanjikan, dari yang berbahan alami hingga formula berteknologi tinggi.
Bagi yang memiliki rambut rontok hingga botak, rekomendasi serum penumbuh rambut dapat menjadi penyelamat. Sebelum memilih serum penumbuh rambut, ada baiknya untuk memahami penyebab rambut rontok dan kebotakannya.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan masalah rambut ini, termasuk genetika, pola makan yang buruk, stres, perubahan hormonal, dan kerusakan akibat perawatan rambut yang berlebihan. Dengan memahami masalah rambut diri sendiri, kamu dapat memilih serum yang dirancang khusus untuk menangani masalah rambut dengan efektif.
Diadona telah merangkum beberapa rekomendasi serum penumbuh rambu terbaik yang dapat kamu gunakan untuk merawat rambut yang rontok hingga botak. Simak selengkapnya ya!
Rekomendasi serum penumbuh rambut pertama adalah Natur Hair Tonic Aloe Vera yang merupakan vitamin rambut yang bermanfaat dalam menjaga kesuburan rambut. Memiliki kandungan aloe vera extract, serum ini dapat memberikan nutrisi pada akar rambut, mempercepat proses pertumbuhan rambut dan membantunya dalam menjaga kesuburan hingga rambut terlihat sehat dan lebat.
Rekomendasi serum penumbuh rambut ini cukup mudah untuk diaplikasikan. Kamu cukup semprotkan pada kulit kepala setelah keramas dalam keadaan rambut setengah kering. Harga Rp43.054
Serum ERHAIR HairGrow ini merupakan salah satu rekomendasi serum penumbuh rambut. Serum ini diformulasikan untuk yang memiliki rambut rontok dan tipis.
Selain itu, serum ini juga diformulasikan untuk mengurangi kerontokan dan membantu merangsang pertumbuhan rambut baru. Rekomendasi serum penumbuh rambut ini diperkaya dengan Kopexil yang memiliki fungsi untuk mengurangi kerontokan dan merangsang pertumbuhan rambut baru. Harga Rp178.200
Rekomendasi serum penumbuh rambut selanjutnya adalah L’Oreal Professionnel Serioxyl Denser Density Activator. Serum ini diformulasikan untuk kamu memiliki rambut yang menipis.
Dengan kandungan STEMOXYDINE 5% + RESVERATROL, serum ini mampu bantu memperkuat dan mempercepat pertumbuhan rambut. Harga Rp625.000
Serum Nutrivo Hair Serum adalah salah satu rekomendasi serum penumbuh rambut. Serum ini mampu merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat dan sehat. Selain itu, serum ini mampu menguatkan rambut dari pangkal hingga ke ujung dan dapat mengatasi masalah rambut rontok dengan memakai rutin selama 7 hari.
Memiliki kandungan redensyl, ekstrak kacang polong, dan niacinamide, rekomendasi serum penumbuh rambut ini dapat meningkatkan kekuatan rambut dan pertumbuhan rambut 10 kali lebih cepat. Harga Rp150.000
Rekomendasi serum penumbuh rambut dari Breylee ini memiliki klaim menumbuhkan rambut dengan tebal alami. Diperkaya dengan rosmarinus officinalis leaf oil dan panax ginseng root ekstrak, serum ini memiliki fungsi untuk merawat dan memperkuat akar rambut.
Selain itu, serum ini dapat mempercepat pertumbuhan rambut dan mencegah kerontokan serta menghindari kulit kepala dari ketombe. Harga Rp80.000
Selanjutnya, rekomendasi serum penumbuh rambut ada dari Kahf yang diformulasikan dengan AdvanceProTM, Biotin, dan Adenosine. AdvoncePro merupakan gabungan dari tiga senyawa yang bersatu untuk mendukung pertumbuhan alami rambut agar tumbuh lebat, panjang, dan merata.
Diperkaya dengan biotin, rekomendasi serum penumbuh rambut ini dapat berfungsi meningkatkan produksi keratin sehingga meningkatkan kekuatan jenggot dan rambut. Adenosine yang terkandung dalam serum mampu meningkatkan ketebalan dan volumme rambut. Harga Rp139.000
Diperkaya dengan ekstrak sophora root, tripeptide complex, dan soybeans protein, rekomendasi serum penumbuh rambut kali ini dapat melancarkan peredaran darah pada area kulit kepala yang membuat rambut kuat dan tidak mudah patah.
Serum ini 160% mampu merawat kesuburan rambut dan 93% mampu mengurangi kerontokan rambut karena patah. Harga Rp61.300
Rekomendasi serum penumbuh rambut dari Azarine memiliki formulsi gabungan bahan aktif modern dan teknologi age delay untuk memperlambat proses penuaan dan memperbaiki rambut rusak. Serum ini dapat menutrisi kulit kepala sehingga dapat menebalkan akar dan batang rambut.
Diperkaya dengan ekstrak apricot, vitamin E, dan pro-vitamin B5, rekomendasi serum penumbuh rambut ini dapat memperlambat penuaan dini pada rambut sehingga rambut tetap kokoh. Harga Rp60.000
Salsa Growth Hair Serum with Panax Ginseng adalah rekomendasi serum penumbuh rambut dengan perawatan rambut rontok.
Memiliki bahan aktif alami yang berkhasiat seperti ekstrak bunga mawar, panax ginseng dan keratin, serum ini menawarkan perawatan pertumbuhan dan ketebalan rambut, serta menguatkan batang rambut yang rapuh. Harga Rp19.900
Rekomendasi serum penumbuh rambut dari Kerastase adalah serum rambut yang dapat mengobati masalah rambut yang menipis dan beruban. Serum ini dapat melinduni melanin rambut dan formulanya yang canggih dapat membantu mendapatkan keremajaan serat rambut.
Hasil akhir penggunaan serum ini membuat rambut lebih bersinar dengan kelembutan dan volume yang tebal. Harga Rp1.245.000
Rekomendasi serum penumbuh rambut ini memiliki bahan aktif yang dapat membantu menyuburkan kembali akar-akar rambut yang rusak. Diperkaya dengan ekstrak panax ginseng, serum ini mampu merangsang pertumbuhan rambut.
Selain itu, serum ini memiliki minyak argan yang kaya akan nutrisi dan antioksidan. Harga Rp98.000
Hairmony merupakan brand dari rekomendasi serum penumbuh rambut yang memiliki bahan-bahan alami untuk memberikan perawatan yang maksimal pada rambut dan folikel rambut. Formulasi bahan aktif tersebut mampu menciptakan lingkungan yang baik untuk pertumbuhan rambut yang kuat dan bervolume. Harga Rp59.000
Nah Diazens, itulah beberapa rekomendasi serum penumbuh rambut untuk kamu yang memiliki rambut rontok hingga botak. Jangan lupa rawat rambut agar terjaga keindahan dan kesehatannya yaa~
Penulis: Dianra Anggarani