Sama-Sama Bermanfaat untuk Melembapkan Kulit, Ternyata ini loh Bedanya Serum dengan Moisturizer

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Jumat, 4 September 2020 11:15
Sama-Sama Bermanfaat untuk Melembapkan Kulit, Ternyata ini loh Bedanya Serum dengan Moisturizer
Emang apa sih bedanya?

Setiap perempuan pasti mendambakan kulit yang yang sehat dan enak dipandang. Maka nggak mengherankan jika muncul berbagai produk kecantikan yang bisa membantu mewujudkan keinginan tersebut.

Di antara banyaknya produk-produk kecantikan, pasti kamu udah nggak asing lagi dengan serum dan moisturizer. Meski sama-sama bermanfaat untuk melembapkan kulit, ternyata dua produk ini tetap punya perbedaan loh.

Kira-kira apa bedanya, yuk simak ulasan berikut ini ya..

1 dari 5 halaman

Serum

Ilustrasi Serum

Serum mengandung bahan aktif yang memiliki konsentrasi tinggi, sehingga bisa terserap hingga ke bagian dalam kulit. Rupanya, serum memang sengaja dirancang untuk mengatasi berbagai masalah kulit.

2 dari 5 halaman

Kandungan antioksidan yang terkandung di dalam serum memang dirancang untuk mengatasi jerawat, kerut, bahkan perubahan warna kulit.

Dengan formulanya yang lebih encer dan terasa ringan, kamu bisa mengaplikasikan serum usai kulit dibersihkan. Kamu pun bisa menggunakan serum lebih dulu, sebelum menggunakan moisturizer.

3 dari 5 halaman

Moisturizer

Ilustrasi Moisturizer

Berbeda dengan serum, moisturizer ternyata dirancang untuk melindungi kulit dari zat-zat berbahaya. Apalagi jika berhadapan dengan kulit kering dan iritasi, maka moisturizer bisa kamu manfaatkan untuk melembapkan kulit.

4 dari 5 halaman

Dengan menggunakan moisturizer, kelembapan kulit akan terjaga. Sebab, moisturizer berfungsi untuk mengikat dan mengunci semua nutrisi yang terserap ke dalam kulit.

Lagi-lagi berbeda dengan serum, moisturizer cenderung lebih tebal dan lembut. Kondisi ini pula yang membuatnya tidak menembus di bawah permukaan kulit.

Beri Komentar