© Instagram.com/oliviaburtonlondon
Memasuki bulan Desember, mulai muncul pernak-pernik yang didesain khusus untuk menyambut perayaan Natal. Nggak heran sih, di bulan ini akan banyak orang yang mulai mencari-cari barang apa yang pas untuk dijadikan hadiah Natal bagi kerabat dekat.
Salah satu brand jam tangan kenamaan asal Inggris, Olivia Burton, tak ketinggalan untuk merilis koleksi terbarunya. Olivia Burton menghadirkan koleksi terbarunya yang diberi nama Ice Queen Collection.
Koleksi terbaru ini merupakan Christmas Limited Edition yang terinspirasi dari keajaiban dan keindahan kristal salju di musim dingin. Didesain dengan warna pastel dan elemen kristal salju, koleksi Ice Queen Collection juga dilengkapi dengan kristal Swarovski untuk memberikan sentuhan Natal yang sempurna.
" Olivia Burton selalu menampilkan koleksi secara tematik dan mengambil inspirasi dari keindahan alam yang dipadukan dengan tren fashion. Setelah meluncurkan koleksi Under The Sea, kali ini Olivia Burton menghadirkan pilihan jam tangan dengan tema Christmas dan setiap tahunnya koleksi Christmas Limited Edition yang ditawarkan selalu berbeda dan unik," ujar Yuki Meliana, Brand Manager Olivia Burton Indonesia, pada siaran pers 1 Desember 2020 di Jakarta.
Di tahun ini, Olivia Burton sengaja mengangkat tema keindahan kristal salju yang dituangkan dalam detail jam tangan tersebut. Dapat dilihat jelas jika terdapat pattern snowflakes pada dial jam yang dilapisi Mother of Pearl maupun Swarovski Crystal. Hal ini seolah merefleksikan keindahan kristal salju yang bergerak turun dari langit.
Olivia Burton merilis dua versi untuk Ice Queen Collection ini, yakni Ice Queen Silver Mesh & Rose Gold dan juga Snow Globe Dial with Rose Gold Mesh. Keduanya memiliki desain berbeda, namun tetap sama-sama elegan dan menawan.
Ice Queen Silver Mesh & Rose Gold menampilkan warna-warni dari kristal salju, serta dikombinasikan dengan Mother of Pearl yang memiliki kemampuan untuk menangkap cahaya dan memantulkan keindahan tak terduga. Ice Queen Silver Mesh & Rose Gold ini memadukan silver mesh strap dan rose gold marker, sehingga menimbulkan kesan yang elegan dan sempurna.
Sedangkan Snow Globe Dial with Rose Gold Mesh, memadukan Mother of Pearl berukuran 30 mm dengan kristal Swarovski sehingga bisa membentuk kepingan salju yang bagaikan turun dari langit. Snow Globe Dial with Rose Gold diikat dengan best selling rose gold mesh strap, sehingga memperlihatkan kesan sparkling dan fashionable.
Koleksi terbaru dan terbatas dari Olivia Burton ini bisa didapatkan secara online maupun offline. Secara online, kamu bisa mendapatkannya di official store thewatch.co.
Namun jika kamu lebih suka melihat bentuk fisik jam ini lebih dulu, PT Kami Gawi Berjaya, selaku distributor resmi Olivia Burton sudah menyediakannya di beberapa store di Indonesia. Kamu bisa mendatangi Olivia Burton - Plaza Indonesia, Jakarta; The Watch Co, - Mal Kelapa Gading, Jakarta; The Watch Co. – Grand Indonesia, Jakarta; The Watch Co. – Lippo Mal Puri, Jakarta dan The Watch Co. – Pondok Indah Mall 2, Jakarta.
Gimana, tertarik membelinya untuk diri sendiri atau justru untuk kado Natal nih? Buruan beli, sebelum kehabisan ya..