© Dok.pribadi/Amri Sagala
Bagi para pageant enthusiast kayaknya Sash Indonesia bukanlah nama yang baru, ya?
Yups, media besar yang satu ini merupakan salah satu wadah bagi para pecinta pageant. Dari Sash Indonesia pula, pageant enthusiast dan juga Diazens tentunya bisa dengan mudah menggali informasi dan mendapatkan berita ter-up to date seputar kontes kecantikan, ketampanan, sampai kesehatan.
So, sebelum lebih jauh, yuk kepoin dulu fakta menarik tentang Sash Indonesia yang mungkin saja belum pernah Diazens tahu.
Sash Indonesia merupakan platform media Sosial yang bergerak di dunia kontes, baik kontes kecantikan (beauty pageants) maupun kontes ketampanan, dan hidup sehat (male pageants). Sash Indonesia menjadi salah satu media di Indoensia untuk mendukung kontes-kontes tersebut.
Medianya sendiri disebut sebagai Portal Pageants sedangkan untuk orang-orang yang menyuaki Pageants disebut dengan Pageant Lovers atau Pecinta Kontes.
Berdirinya Sash Indonesia berawal dari kecintaan sang founder, Amri Sagala terhadap kontes kecantikan di Tanah Air maupun dunia. Selain itu, sosok Ariska Putri Pertiwi, Top 5 Puteri Indonesia Sumatra Utara (Sumut) 2016 yang menjadi salah satu alasan bagi Amri untuk mendirikan Sash Indonesia.
" Awalnya saya iseng membuat akun dengan nama @ariskaformgi, karena saat itu Ariska dipilih langsung oleh Yayasan Puteri Indonesia yang didukung Penuh Oleh Bunda Henida dan Elvira Devinamira Puteri Indonesia 2014 untuk Mewakili Indonesia di Ajang Miss Grand International 2016. Namun, saya berpikir Jika hanya membuat akun khusus fanbase tidak akan bisa menjakau banyak hal ataupun memberitakan tentang kontes di Indonesia," kata Amri Sagala pada Selasa, (29/7/2024) lalu.
Sash Indonesia resmi berdiri pada 21 April 2016 menggantikan akun sebelumnya, @ariskaformgi agar bisa menjangkau lebih luas lagi. Dengan Sash Indonesia, Amri mampu mempromosikan budaya, pariwisata, hingg culture di seluruh Indonesoa bahkan dunia.
" Akhirnya, pada 21 April 2016 merilis sebuah Platform Media Sosial bernama Sash Indonesia menggantikan nama sebelumnya, untuk Mendukung Perjuangan Indonesia dan sebagai Media yang turut serta mempromosikan Budaya, Pariwisata dan Culture," jelas Amri.
Sash Indonesia saat ini sudah memiliki lebih dari 100 ribu pengikut aktif di Instagram. Dan tentu saja menjangkau ke seluruh Indonesia bahkan dunia.
Fun factnya nih, orang-orang di balik kesuksesan Sash Indonesia hanya ada segelintir orang. Saleh Al Munawar, Novi Iswari, and the one and only, siapa lagi jika bukan sang founder, Amri Sagala, yang membawa Sash berdiri kokoh sejak delapan tahun terakhir.
" Saat ini hanya ada 3 yang aktif di Sash Indonesia. Amri Sagala, Saleh Al munawar dan Novi Iswari," ungkap Amri.
Berdomisili di Jakarta, Sash Indonesia kerap mengabadikan event menarik yang tentu saja masih berkaitan dengan kontes dan kecantikan baik di wilayah maupun daerah-daerah lain.
Tak sendiri, Sash juga kerap berkolaborasi bersama para pageant enthusiast lain dari berbagai daerah untuk mengadakan event tertentu.
Sebagai wadah untuk para pecinta kontes, Sash Indonsia banyak melakukan berbagai kegiatan menarik loh, Diazens.
Salah satu agenda rutin yang selalu dilakukan oleh Sash Indonesia seperti meeliput secara langsung berbagai acara pageants di Indonesia. Mulai dari pemilihan duta daerah hingga ajang kecantikan bertaraf Nasional yang sedang ataupun akan berlangsung.
Satu lagi nih, Diazens yang menarik dari Sash Indonesia. Gak cuma berdiri sebagai media yang mewadahi para pencinta kontes dan kesehatan, namun Sash juga memiliki visi misi unggul untuk membawa nama Indonesia ke panggung dunia.
Sash Indonesia juga berharap bisa membuat harum nama Indonesia di kancah International meski sebatas media dan pemberitaan. Keren, kan?
" Untuk visi dan misinya sebagai platform untuk Generasi Bangsa yang ingin mempromosikan Indonesia di bidang kontes atau pageants," terang Amar Sagala dalam sesi wawancara.
Terlepas dari itu, Amri dan Sash kerap melakukan aksi nyata dengan tindakan langsung seperti mengantarkan para wakil Indonesia yang akan berlaga di kancah International untuk menambah semangat saar berkompetisi di panggung dunia.
Berdirinya Sash Indonesia menjadi wadah baru yang menjembatani para pageant dan beauty enthusiast di seluruh Indonsia. Bahkan sejak 2016 silam, Sash Indonesia sudah sering loh menjadi media partner di ajang kecantikan tingkat regional maupun nasional. Seperti Puteri Anak Indonesia, Puteri Remaja Indonesia, Miss Indonesia, Sahabat Prestasti Indonesia, Krown Creative Enterprise, Puteri Indonesia Bali, Puteri Indonesia Sulsel, dan Media Portal Partner untuk Pemilihan Puteri Indonesia 2025.
Tak berhenti di situ, Sash Indonesia juga mendukung ajang bergengsi lainnya seperti Miss Mega Bintang Indonesia, Yayasan Eljohn Indonesia, Miss Universe Indonesia, L-Men Of The Year, Mister Global, dan Ajang Serupa lainnya.
Sash Indonesia berharap bisa menjadi media yang selalu konsisten dan mengedukasi masyarakat untuk lebih mengetahui serta mencintai dunia kontes. Selain itu, Sash Indonesia juga ingin lebih dikenal sebagai media yang menginspirasi masyarakat Indonesia yang memiliki value untuk diterapkan di kehidupan nyata dari sosok atau narasumber yang kita beritakan.
Last but not least nih, Diazens, Sash Indonesia juga berharap bisa memberikan wawasan baru seputar beauty di dunia Kontes.
Well, buat Diazens yang terakhir nih untuk bergabung dengan Sash Indonesia, bisa loh join dengan mereka di event-event mendatang.
Biasanya Sash Indonesia akan melakukan open recruitment untuk menjadi volunteer sebelum menjadi anggota tetap. Jadi, pantengin aja ya di sosial media mereka di akun Instagram @sashindonesia.
And for your information, Sash Indonesia ini juga bergerak di bidang media non profit ya, jadi hanya sebagai wadah atau sarana untuk berkembang bersama.