© Shutterstock.com/g/SergeyZaykov
Kaum hawa pasti udah nggak asing lagi dengan istilah keratin. Keratin sendiri sering dikaitkan dengan perawatan rambut, mulai dari treatment salon hingga kandungan dalam shampoo.
Sebenarnya Keratin merupakan protein alami yang terkandung dalam beberapa bagian tubuh manusia, seperti rambut, kuku, dan gigi. Bisa dibilang, rambut kita sebenarnya sudah mengandung keratin kok, namun bisa berkurang tanpa kita sadari.
Beberapa waktu belakangan, Keratin sering jadi andalan dalam perawatan rambut. Sebenarnya, apa sih manfaat Keratin untuk rambut sehingga banyak yang menggandrunginya? Simak ulasan selengkapnya ya!
1. Mencegah kerusakan rambut
Sama seperti pada kulit, rambut pun memerlukan 'barrier'. Keratin pun punya konsep yang mirip dengan skin barrier.
Keratin bekerja dengan mengisi kutikula rambut, berfungsi sebagai dinding untuk melindungi inti rambut. Jika kandungan keratin dalam rambut terjaga, maka ujung bercabang akan berkurang dan rambut nggak mudah rusak.
2. Membuat rambut jadi lebih lurus
Saat rambut mengalami kerusakan, kutikula tidak 'sempurna' lagi. Kondisi ini membuat rambut jadi kusam, mudah kusut, dan susah diatur.
Proses Keratin Straightening Treatment di salon, berfungsi untuk membuka kutikula rambut dan mengubah struktur asli rambut. Perawatan ini membuat rambut jadi lebih mudah diatur dan terlihat lurus dalam jangka waktu yang lama.
3. Menghaluskan dan melembutkan rambut
Rambut kasar terjadi karena rambut kurang nutrisi hingga permukaannya tampak kasar. Dengan perawatan menggunakan keratin, rambut akan ternutrisi dengan tepat sehingga penampilannya jadi lebih 'berat' dan bouncy.
Selain jadi lebih berisi, rambut akan terasa lebih halus dan lembut permukaannya. Itu sebabnya, penting banget pakai produk perawatan rambut yang mengandung keratin.
4. Menguatkan batang rambut yang mulai rapuh
Pernah nggak sih kamu merasakan jika rambutmu mudah patah? Hal ini jadi penanda jika batang rambut sebenarnya rapuh.
Batang rambut yang rapuh dan mudah patah mengindikasikan jika rambut kekurangan protein. Untuk itu, kamu bisa melakukan Keratin smoothing atau menggunakan produk perawatan seperti shampoo yang mengandung Keratin untuk membantu menguatkan batang rambut.
5. Menjaga rambut tetap berkilau alami
Keratin smoothing atau bisa juga perawatan rambut secara rutin dengan produk yang mengandung Keratin bisa membuat rambut lebih berkilau dan nggak kusam lagi loh!
Kandungan Keratin akan menghaluskan kutikula dan memperbaiki area yang rusak, sehingga rambut tampak berkilau secara alami. Hal ini berlaku baik untuk perawatan di salon, maupun perawatan mandiri di rumah.
6. Bikin warna cat rambut lebih tahan lama
Bagi kamu yang mewarnai rambut, sebisa mungkin gunakan shampoo atau produk perawatan lain yang mengandung Keratin. Disadari atau tidak, rambut yang diwarnai cenderung lebih gampang kering dan rusak.
Untuk menjaga rambut tetap sehat dan warna catnya tahan lama, Keratin bisa jadi andalanmu. Kandungan Keratin akan menjaga kelembapan rambut, sekaligus menghindarkan rambut dari kekeringan. Rambut akan makin sehat dan warnanya tetap kece!
7. Membuat rambut basah lebih cepat kering
Manfaat yang satu ini mungkin belum banyak diulas. Ternyata, rambut yang kondisinya rusak, cenderung lebih lama kering dibanding rambut yang sehat.
Dengan perawatan menggunakan Keratin, rambut akan tercukupi nutrisinya dan kutikulanya nggak mudah terbuka atau patah. Alhasil, air yang terserap ke dalam batang rambut nggak terlalu banyak dan proses pengeringan usai keramas jadi lebih cepat terjadi.
Itu dia sejumlah manfaat Keratin untuk keindahan dan kesehatan rambut. So, tunggu apa lagi? Selalu pastikan produk perawatan rambutmu mengandung Keratin ya!