Setelah Jual Tas Branded, Amanda Manopo Gratiskan Endorse untuk Bantu para Online Shop!

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Jumat, 17 April 2020 13:46
Setelah Jual Tas Branded, Amanda Manopo Gratiskan Endorse untuk Bantu para Online Shop!
Mantan dari Chirst Laurent ini baik banget ya.

Amanda Manopo adalah seorang pemain sinetron yang dikenal melalu perannya sebagai Ariel di Mermaid In Love. Beberapa waktu lalu ia sempet dikabarkan menjual tas-tas pribadinya untuk mencukupi kebutuhannya selama pandemi corona berlangsung.

Seperti yang kita semua tahu, pemerintah telah menghimbau kita semua untuk tetap berada di rumah dan melakukan isolasi diri selama masa pandemi corona berlangsung. Nampaknya hal ini juga berpengaruh bagi Amanda Manopo.

Ia mengaku jika saat ini ia juga tengah mengalami krisi ekonomi karena kegiatan shooting yang tidak berjalan lagi. "Aku bukannya gak mau bantu tapi sekarang ini kaya lagi krisis ekonomi gitu. Income nya bener-bener nol tapi pengeluaran tetep harus berjalan. Apalagi bawahan, asisten supir kami juga harus bayar rumah bulanan, makan, itu lumayan besar jadi ya harap maklum aja ya," ujar Amanda.

1 dari 3 halaman

Buka Endorse Gratis

Amanda Manopo
Mengalami kesusahan ekonomi, mungkin ini juga yang menyebabkan artis berumur 20 tahun ini jadi ingin membantu sesama.

Melalui akun instagramnya, ia membalas salah satu pesan dari online shop yang mengaku ingin endorse barang pada Amanda. Tidak disangka, ternyata amanda justru membalas pesan tersebut dengan mengatakan jika ia akan melakukannya gratis.

2 dari 3 halaman

Amanda Manopo

Namun ternyata, nggak banyak olshop yang dibantu Amanda untuk mempromosikan dagangannya. Karena Amanda kembali mengumumkan jika ia tak bisa mem-posting semua olshop, hal ini disebabkan karena jumlahnya yang terlalu banyak.

3 dari 3 halaman

Amanda Manopo

Seperti memberikan harapan palsu, Amanda segera meminta maaf untuk olshop yang tidak dapat ia posting. Ia pun mengaku jika, setidaknya ia telah berusaha untuk membantu sesama. " Semangat buat semuanya, GBU all" tutupnya.

Wah kepedulian Amanda perlu diacungi jempol. Semoga ia dapat melakukan kebaikan untuk sesama terus menerus ya!

Beri Komentar