©healthline.com
Ada banyak banget produk skincare yang ada di pasaran. Selalu ada produk baru yang lebih bagus dan lebih trusted. Tapi nggak jarang, ada juga produk-produk yang tipu-tipu alias cuma manis di mulut tapi nggak ada hasilnya.
Nah kita perlu hati-hati nih dalam memilih skincare, karena ada banyak brand a-z yang beredar dengan manfaat yang beragam itu. Tapi yang perlu kamu tahu adalah, nggak semua skincare cocok dengan jenis kulit kamu lho, girls. Jadi gimana sih cara memilih skincare yang benar?
Terdapat berbagai jenis kulit, dan tiap produk memiliki kandungan berbeda dengan produk lainnya. Kamu perlu memahami apakah jenis kulitmu cocok dengan ingridients yang ada dalam produk itu.
Misalnya kamu memiliki kulit yang kering, maka kamu perlu perlu menghindari produk-produk yang justru membuat kulit makin terdehidrasi.
Nah setelah kamu mengenali jenis kulitmu saatnya memilih produk.
Tiap produk biasanya memiliki rangkaian skincarenya. Jadi jika pada iklan mereka memiliki klaim memutihkan dan melembabkan kulit, tapi ketika mencoba kamu tidak mendapat hasil yang maksimal, maka kamu perlu mencari tahu apakah ada rangkaian produknya.
Karena, bisa jadi jika klaim yang dikatakan skincare tersebut hanya bisa didapat jika kamu menggunakan semua rangkaiannya.
Ini penting banget! Setelah kamu milih produknya dan membelinya, kamu pasti excited banget pengen nyoba kan?
Tapi tunggu dulu, kamu perlu melakukan patch test. Iya, jadi kamu bisa mencoba skincari itu ke sedikit bagian dari wajah kamu.
Hal ini penting banget untuk menghindari adanya iritasi kulit. Nggak lama kok, kalau sekali mencoba dan kulitmu aman, kamu bisa lanjut di tahap selanjutnya.
Patch test aman? Ini berarti kemungkinan besar kulitmu aman dengan produk skincare ini. Tapi, untuk pemakaian kamu perlu mengaplikasikannya secara tipis-tipis. Kenapa?
Karena dikhawatirkan kulitmu mengalami shock. Kulit yang shock bisa jadi menimbulkan iritasi atau tumbuh jerawat di kulit kamu. Jadi untuk seminggu pertama, kamu dapat mengaplikasikannya secara tipis pada kulitmu sebagai tanda pdkt produk itu sama kulit kamu.
Nah itu dia caranya mendapatkan skincare yang pas buat kulit kamu. Jadi nggak perlu takut beli produk skincare yang tipu-tipu lagi ya, girls.