The Sack Bag, Koleksi Tas Terbaru Marc Jacobs yang Penuh Fungsi dan Estetika siap Geser Tren Tote Bag

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Sabtu, 13 Juli 2024 16:43
The Sack Bag, Koleksi Tas Terbaru Marc Jacobs yang Penuh Fungsi dan Estetika siap Geser Tren Tote Bag
Bersiaplah dengan kehadiran The Sack Bag yang bakalan menggeser trend tote bag. Hadir dengan kualitas buatan tangan, desainnya sederhana jadi bisa dipakai sehari-hari tapi cukup stand out!

Cewek modern selalu membutuhkan tas yang nggak cuman fungsional, tapi juga fashionable, bukan? Tas nggak hanya digunakan untuk menyimpan barang-barang selama bepergian, tapi juga statement item yang menegaskan selera pemiliknya.

Nah, Marc Jacobs memahami kebutuhan tersebut. Dengan pengalaman empat dekade dalam industri fashion, Marc Jacobs menciptakan produk-produk yang esensial dan penuh gaya. Tas-tas Marc Jacobs nggak cuman jadi simbol mode tapi partner setia para perempuan yang menginginkan kombinasi sempurna antara fungsionalitas dan estetika.

Nah, kalau sebelumnya tote bag dari Marc Jacobs sangat populer, kini hadir The Sack Bag yang bakalan jadi 'the new it bag' dari brand asal Amerika Serikat ini.

 

1 dari 3 halaman

The Sack Bag Marc Jacobs© 2024 Marc Jacobs

Dalam koleksi baru ini, Marc Jacobs menggandeng Sabrina Carpenter sebagai modelnya untuk merepresentasikan koleksi terbar Sosok Sabrina yang merupakan bintang baru yang melambangkan generasi muda dan energik, dianggap cocok banget dengan DNA Marc Jacobs yang muda dan ceria.

Sabrina Carpenter dianggap tepat banget merepresentasikan koleksi terbaru Marc Jacobs ini.

Kampanye The Sack Bag ini dipotret oleh Carin Backoff di Los Angeles, menggunakan estetika sederhana tapi menyolok dan bikin kita fokus pada The Sack Bag yang baru. The Sack Bag hadir dalam warna-warna berani seperti hot pink, ungu lilac, dan putih. Bentuknya memang seperti namanya, yakni sack atau karung, jadi terkesan praktis namun didesain dengan cantik.

 

2 dari 3 halaman

The Sack Bag Marc Jacobs© 2024 Marc Jacobs

The Sack Bag hadir dengan kualitas di level yang berbeda. The Sack Bag dijahit dan diwarnai secara eksklusif oleh 75 pengrajin. Setiap piecenya memerlukan waktu pengerjaan selama 30 hari.

The Sack Bag merupakan inovasi desain tas yang praktis jadi bisa dipakai sehari-hari, tapi cukup stand out sebagai statement piece. Jadi cocok untuk ditenteng ke kantor atau jadi teman di special ocation.

The Sack Bag dibuat dari full-grain ringan dan diperbarui dengan warna musim dan pattern yang baru, hadir dengan beragam pilihan ukuran dan pilihan warna yang super cantik! 

3 dari 3 halaman

Buat merayakan peluncuran ini, Marc Jacobs Indonesia bekerjasama dengan ZODIAC untuk merayakan peluncuran koleksi baru Marc Jacobs, The Sack Bag, melalui pop-up store eksklusif selama 3 hari di ZODIAC Baresto mulai Jumat, 12 Juli 2024 hingga 14 Juli besok.

Dapatkan special offer berupa diskon 10 persen dengan datang langsung ke di ZODIAC Baresto ya!

 

 

Beri Komentar