Unik! Kontes Membekukan Rambut dengan Hadiah Rp 23 Juta, Berminat Coba?

Reporter : Devi Puspitasari
Sabtu, 4 April 2020 06:00
Unik! Kontes Membekukan Rambut dengan Hadiah Rp 23 Juta, Berminat Coba?
Kontes rambut unik yang diselenggarakan di Kanada.

Biasanya kita sering ya mendengar banyak kontes kecantikan. Tapi, kalau Kontes Membekukan Rambut mungkin kamu belum pernah mendengar ya. Kontes unik ini diselenggarakan di Takhini Hot Pools, Kota Yukon, Kanada.

Dikutip dari CNN (4/4/2020), kontes rambut yang tak biasa ini adalah sebuah kontes tahunan yang diadakan di wilayah Yukon, Kanada. Kontestan dalam kontes tersebut dibagi dalam lima kategori: Pria Terbaik, Wanita terbaik, Grup Terbaik, Nogshim's People's Choice dan Tim Horton Most Creative.

1 dari 3 halaman

Kontes rambut beku

Untuk setiap kategori, pemenangnya akan mendapat CAD $2000 atau sekitar Rp. 23 Juta dan tiket gratis memasuki pemandian air panas. Lumayan banyak ya hadiahnya!

Kontes rambut ini sudah ada sejak 2011 lalu dan tetap populer hingga sekarang seiring banyaknya foto-foto unik saat kontes dibagikan.

" Kami berpikir bahwa kontes ini akan membawa kegembiraan bagi pemirsa di seluruh dunia - bahkan jika hanya untuk beberapa saat," kata Andrew Umbrich, pemilik dan operator Takhini Hot Pools

2 dari 3 halaman

Kontes Ini Biasanya Diselenggarakan pada Suhu di Bawah 20° C

Kontes rambut beku

Eits, jangan harap kontes satu ini mudah ya. Kontes Membekukan Rambut sendiri biasanya diselenggarakan antara bulan Desember dan Maret saat suhu berada di bawah 20° C. Kamu bisa bayangin dong betapa dinginnya.

Bila kamu berminat mengikuti kontes ini, ada beberapa tips biar kamu bisa dapat tampilan yang sempurna. Pertama, celupkan kepalamu di pemandian dan basahi rambut seluruhnya. Kemudian, baru deh biarkan udara dingin membekukan rambut kamu secara perlahan.

Staf dalam kompetisi ini menyarankan peserta agar menjaga telinga mereka tetap hangat dengan mencelupkannya ke dalam kolam secara berkala.

3 dari 3 halaman

Kontes rambut beku

Agar rambut bekumu bisa terbentuk sempurna, kamu harus sabar ya. Pada akhirnya semuanya akan membeku kok termasuk alis dan bulu matamu juga. Nah, setelah kamu puas dengan gaya rambutmu, kamu bisa bunyikan bel yang ada di dekat pintu masuk kolam dan staf akan mengambil foto. Voila, tinggal tunggu hasilnya deh.

Kota Yukon sendiri berada di ujung utara Kanada yang berbatasan dengan Alaska di Amerika Serikat. Takhini Hot Pools sudah beroperasi selama lebih dari 100 tahun. Umbrich mengatakan bahwa pihaknya sedang membangun fasilitas mata air panas baru yang mereka harapkan akan selesai pada akhir tahun ini.

Bagaimana nih, kamu tertarik juga nggak untuk ikut kontes rambut yang unik ini?

Beri Komentar