© Pexels
Mau nggak mau, waktu memutuskan untuk bergabung dengan sebuah perusahaan, kita harus setuju untuk ikut dalam misi perusahaan. Jadi, waktu ada arahan dari atasan, kita harus menjadikan itu momen untuk menunjukkan kinerja yang terbaik di hadapan mereka.
Tapi daripada cuma sekadar caper alias cari perhatian, yang justru bikin bos dan rekan kerja lain ilfeel sama kamu, mending pake cara elegan berikut aja!
Untuk langkah awal, kamu bisa datang ke kantor tepat waktu. Sebenarnya bukan hal sulit, tapi sering saja terbaikan. Datang tepat waktu menunjukkan bahwa kamu adalah seseorang yang menjaga komitmen dan bertanggung jawab. Dengan datang tepat waktu, mungkin juga membuat kamu jadi orang yang paling bisa diandalkan si bos.
Yang ini juga sering terlupakan. Ya, ramah dan punya kepribadian positif. Caranya gimana? Misalnya, dengan selalu tersenyum kepada orang lain, senang dalam mengatasi masalah, dan hanya menyimpan komentar negatif untuk diri sendiri. Gampang banget lho!
Pastinya bos kamu pernah cerita dong tentang sesuatu? Nah, ingatlah fakta-fakta dari ceritanya tersebut, lalu sebutkan kembali di momen yang tepat. Ini bakal menunjukkan kemampuan interpersonalmu, karena kamu akan dianggap orang teliti dan mampu mengingat hal-hal kecil.
Antusiasme yang kamu tunjukkan nggak perlu berlebihan atau terlalu heboh. Setidaknya, dengan menunjukkan semangat dan bukan cuma sekadar menjalankan kewajiban saja, bos kamu bakal respect dan senang kok sama kamu.
Bisa nih langsung kamu terapkan nanti. Selamat mencoba!