Capek Jadi Pengangguran? Trik ini Bikin Kamu Cepat Dapat Kerja

Reporter : Olivia Lidya Elsanty
Senin, 4 Mei 2020 11:15
Capek Jadi Pengangguran? Trik ini Bikin Kamu Cepat Dapat Kerja
Coba ikutin deh!

Jadi pengangguran emang keliatannya enak, karena terlihat santai dan nggak ngapa-ngapain. Tapi sebenarnya, menganggur dalam waktu yang lama akan menimbulkan kekuatiran.

Untuk itu, mulai mencari kerja adalah hal yang perlu dilakukan. Selain menambah kegiatan, bekerja akan menambah pundi-pundi uang yang bisa kamu kumpulkan.

Cari kerja memang nggak mudah. Mengutip dari swara.tunaiku.com, berikut adaah trik yang bisa kamu lakukan agar cepat dapat kerja.

1 dari 4 halaman

1. Menambah Keterampilan Baru

Biar nggak jadi pengangguran terus, maka kamu perlu menambah keterampilan-keterampilan baru yang menambah 'nilai jual'mu di mata perusahaan. Kamu bisa menambah keterampilan baik hard skill, maupun soft skill. Coba dengan menjadi volunteer atau aktif dalam sebuah kegiatan.

2. Terhubung dengan Jaringan

Kamu perlu membangun sebuah jaringan atau melakukan konsultasi dengan orang-orang yang bisa membantumu mencari kerja. Dengan cara ini setidaknya kamu tidak terlalu 'buta' mengenai lowongan pekerjaan.

2 dari 4 halaman

3. Buat Resume yang Menarik

Resume yang menarik juga menjadi ajang menunjukkan kemampuan yang kamu miliki. Meski demikian, alangkah baiknya jika kamu nggak bertele-tele. Cukup dengan beberapa poin penting yang dilengkapi dengan paragraf persuasif.

4. Manfaatkan Smartphone

Saat kamu sudah pusing di mana harus mencari kerja, maka smartphone adalah jawaban yang bisa kamu andalkan. Manfaatkan smartphone untuk mencari-cari lowongan kerja yang kamu inginkan, sekaligus mempelajari hal-hal baru yang berguna bagi pekerjaanmu kelak.

3 dari 4 halaman

5. Ikut Pelatihan Profesional

Gelar bukan jaminan untuk mendapatkan suatu pekerjaan. Untuk itu, kamu tetap perlu mengikuti pelatihan profesional untuk menambah kemampuanmu. Lagipula, dengan mengikuti pelatihan, kamu bisa juga menambah informasi mengenai lowongan pekerjaan.

6. Aktif dalam Berbagai Komunitas

Aktif di media sosial memang nggak salah, tapi akan lebih penting jika kamu juga aktif dalam berbagai komunitas. Bergabunglah dengan komunitas seperti jurnal penelitian, atau bahkan komunitas industri yang kamu minati.

Beri Komentar