© 2020 Shutterstock.com/WhyWork
Meski katanya 'jangan menilai suatu buku dari covernya' tapi berapa banyak orang yang tertarik membeli sebuah buku karena keindahan covernya? Lagipula, seorang penulis pasti bakalan ngasih energi yang besar untuk cover bukunya, dan untuk kamu yan sedang menerbitkan buku sendiri, ada beragam cara membuat cover buku yang menarik.
Karena, udah bukan rahasia lagi kalau orang berbelanja dengan mata. Selain isinya, banyak orang yang suka belanja buku dengan cover yang bisa mereka banggakan untuk dibawa kemana-mana. Dan karena ada banyak baget buku yang diterbitkan tiap tahun, maka desain cover buku harus bisa menyampaikan bahwa halaman-halaman di dalamnya layak untuk dibaca.
Cara membuat buku di bagian covertentu nggak semudah meletakkan suatu gambar atau ilustrasi di bagian depan sebuah buku. Ada beberapa pertimbanga dan pertanyaan yang harsu diuji sebelum menentukan pandangan pertama seperti apakah yang akan diberikan kepada calon pembaca?
Proses desain harus dimulai dari pengarang buku. Apa sih yang mereka pikirkan tentang cover buku mereka, apa harapan dan ekpektasinya?
Setiap genre buku memiliki patokan nggak langsung yang udah ditaati sejak puluhan tahun yang lalu. Dan karena tujuan membuat cover adalah untuk memikat pembaca, maka cover buku minimal kudu mengikuti atau paling engga membawa standart genrenya. Misalnya nih, buku yang punya cover planet dan galaksi bakalan ngirim pesan ke pembacanya kalau itu adalah buku tentang fiski ilmiah.
Tapi cara membuat buku di bagian cover untuk genre sastra seringnya sih melangkahi hal-hal tersebut dan biasanya ditentukan oleh tulisan berkualitas tinggi atau cerita manusia yang mendalam.
Gimana desain dalam cara membuat buku di bagian cover biasanya punya keterikatan yang besar dengan di mana buku itu bakalan dijual. Misalnya nih, buku yang dijual secara online biasanya punya teks yang lebih besar dan lebih menarik konsumen saat mereka lagi scroll-scrool ratusan buku di layar. Sedangkan buku cetak biasanya ada di rak buku di mana konsumen bakalan mengambil, membalik, menyentuh dan memiliki pengalaman yang lebih terhadapnya.
Cover buku bisa punya ukuran berapapun yang desainer inginkan, tapi tentu aja cara membuat cover buku nggak seperti itu, kan? Semakin kecil ukuran covern, berarti akan semakin tebal bukunya. Semakin besar cover, buku jadi terlihat lebih tipis.
Mengutip 99design, kalau buku yang akan dicetak adalh tipe yang bakalan dibawa kemana-mana, maka covernya haruslah yang tipis. Begitu juga sebaliknya.
Apa elemen cerita yang membuatnya unik dan bikin pembaca memilih buku tersebut? Apakah karakter bukunya, gaya penulisannya, atau latar kejadiannya/
Tahu kan bahwa penulis punya imajinasi yang liar banget dan tugas desainer adalah membuat sampul yang bisa mewakili semua hal-hal menakjubkan yang ada di dalam buku tersebut.
Pertimbangkan ini juga nih dalam cara membuat cover, yakni : Tipografi yang lembut dan latar alam biasanya sering digunakan dalma fiksi wanita sedangkan foto vintage menyiratkan latar sejarah.
Perhatikan juga tentang sumber gambar ya, jangan sampai deh buku yang kamu desain ini hampir serupa dnegan desain cover buku lain yang udah ada.
Ini penting banget nih karena jangan sampai hasil cetakan tak sesuai dengan apa yang udah capek-capek kamu design. Perhatikan juga tentang format, kualitas gambar, warna yang kamu design dan kemampuan printer serta banyak hal lainnya.
Cara membuat cover buku bisa kamu lakukan dengan mudah pada berbagai software edit foto, pilih mana yang paling kamu kuasai. Kalau kamu belum mahir membuat design, ada beragam aplikasi desain gratis yang sederhana dan gampang banget diakses, salah satunya adalah Canva.
Yang namanya menulsi suatu buku pasti mengacu pada berbagai referensi yang harus disertakan dalam daftar pustaka. Kalau jumlahnya hanya tiga atau empat saja, cara membuat daftar pustaka bisa dilakukan dengan manual. Tapi gimana kalau sampai belasan hingga puluhan?
Cara membuat daftar pustaka bisa dilakukan dengan otomatis dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini dikutip dari Pakar Dokumen:
Buka software MS Word
Buka lembar yang akan kamu jadikan sebagai halaman Daftar Pustaka
Trus tulis judulnya yakni 'DAFTAR PUSTAKA'
Lalu, cara membuat daftar pusataka pada buku takni dengan memuat list referensi. Pilih Reference > Manage Resources > New.. Lalu word akan memuat tampilan berikut:
Lalu pilih Type of Source untuk jenis referensi apa yang akan kita masukkan. Trus isi data di kolom yang tersedia.
Selanjutnya klik OK
Trus kamu akan kembali ke halaman Daftar Pustaka kamu. Untuk memunculkan data yang kamu tulis, lakukan langkah berikut:
Lalu akan muncul deh!
Cara membuat buku untuk bagian cover dan daftar pustaka akhirnya selesai. Gampang banget kan?