Sering Dapat Masalah Bertubi-tubi dalam Bisnis Gepreknya, Ruben Onsu Bagikan Tips untuk Mengatasinya

Reporter : Mila
Rabu, 5 Agustus 2020 06:57
Sering Dapat Masalah Bertubi-tubi dalam Bisnis Gepreknya, Ruben Onsu Bagikan Tips untuk Mengatasinya
Wajib didenger untuk kamu yang juga punya usaha!

Jadi seorang pengusaha yang membuka bisnis, pastilah pernah melewati jatuh bangun berkali-kali. Hal ini juga dirasakan oleh Ruben Onsu.

Membangun bisnis geprek, ternyata tidak semudah kelihatannya. Banyak rintangan dan masalah yang dihadapi Ruben.

Mungkin salah satunya yang terjadi beberapa waktu lalu, yaitu masalah gugutan I Am Geprek Bensu milik Benny Sujono kepada Geprek Bensu milik Ruben Onsu.

Bagaimana cara Ruben Onsu menangani masalah tersebut? Yuk simak!

1 dari 4 halaman

Pahami Kontrak

Ruben Onsu dan Luna Maya

Ruben Onsu membagikan ilmunya tentang berbisnis yang mungkin bisa kalian pelajari nih!

" Yang pertama lo harus baca dulu kontraknya dari sistem perjanjian kerja sama, itu penting," ujar Ruben.

2 dari 4 halaman

Harus Bodo Amat sama Cibiran Orang

Membangun sebuah usaha, khususnya buat public figure haruslah kebal sama cibiran netizen.

" Terus yang kedua kalau lo datang dari artis lo udah gak bisa ngapa-ngapain. Taunya orang lo tampang modal aja. Ya gue gak melawan karena gue satu mereka banyak banget, jadi gue melawannya dengan waktu."  ujar Ruben

 

3 dari 4 halaman

Mempertahankan Cita Rasa

Ruben Onsu dan Luna Maya

Saat memiliki usaha kuliner, cita rasa jadi hal yang paling krusial. Apalagi kalau kamu punya beberapa outlet.

" Yang lo harus inget dalam membangun sesuatu itu bukan hanya sebuah nama, bukan hanya sebuah tempat yang bagus atau strategis. Tapi gimana cara lo mempertahankan (cita rasa)," lanjutnya.

" Lo harus menyamakan semua rasa untuk seluruh outlet yang lo punya. Apalagi gue punya di Hongkong dan Kuala Lumpur. Itu gak gampang lho!" jelasnya.

4 dari 4 halaman

Terjun Langsung

Jadi seseorang yang memiliki usaha, tak lantas lepas tangan begitu saja. Kita harus tahu betul seluk-beluk yang ada di dalam usaha kita.

" Berbisnis itu lo mesti mengerti, harus terjun langsung," ujar Ruben Singkat.

Nah itu tadi guys beberapa tips dari Ruben Onsu. Semoga kamu bisa mendapat pelajaran untuk diterapkan di bisnismu ya. Selamat mencoba!

 

Beri Komentar