10 Nama Dewa Dewi Yunani Kuno Paling Populer, Penggambaran Fisik dan Kisah Menariknya

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Senin, 15 November 2021 22:58
10 Nama Dewa Dewi Yunani Kuno Paling Populer, Penggambaran Fisik dan Kisah Menariknya
Beberapa nama dewa dewi Yunani kuno ayng paling terkenal adalah Aphrodite yang cantik dan digilai banyak Dewa Dewi, Zeus yang tidak setia dan Hera yang pencemburu.

Nama Dewi Dewi Yunani sering disebut hingga kini karena kisahnya yang begitu populer. Selain itu, nama indah mereka kerap menjadi inspirasi yang mewakili kekuatan serta pesonanya.

Dilansir dari Ancient History List, karakter mereka dipopulerkan kemudian diabadikan oleh dramawan Yunani Kuno yang terkenal seperti Homer dan Hesiod. Yang membuat kisah mereka menarik adalah kisah kisah yang tak seperti kisah agama kuno lainnya. Nama Dewa Dewi Yunani lekat dikaitkan dengan hal-hal yang ada pada diri manusia, tak hanya penggambaran fisik tapi juga emosi lainnya. Mulai dari marah, cemburu, hingga hasrat membara.

Dikutip dari greekmythology.com, berikut ini daftar nama Dewa Dewi Yunani paling populer beserta kisah menarik mereka.

1 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Zeus

Nama Dewa Dewi Yunani - Zeus

Zeus adalah dewa langit dan guntur Olympian, raja dari semua nama Dewa Dewi Yunani dan menjadi tokoh utama dalam mitologi Yunani. Dia dikenal dengan perselingkuhannya dengan banyak wanita. Meski mencintai Hera, istrinya yang juga kakaknya, dia sering diam diam turun ke Yunani buat menikahi manusia.

Dia dikenal sebagai penguasa langit dan pengatur cuaca, juga dikaitkan dengan kebijaksanaan dan kesadaran. Penggambarannya berupaa sosok dengan tongkat kerajaan di satu tangan dan petir di tangan lainnya – keduanya merupakan simbol otoritasnya. Kadang dia memakai mahkota dari daun ek.

Nama Dewa Dewi Yunani - Zeus

Berikut nama Dewa DEwi Yunani yang pernah menikah dengan Zeus.

  • Metis. Setelah diperingatkan kalau anaknya mungkin menjadi ancaman baginya, Zeus menelan Metis yang sedang hamil. Tapi ternyata nakanya lahir dari dahi Zeus dalam keadaan sudah dewasa dan berbaju besi, yakni Athena.
  • Themis, yang melahirkan Horai dan Morai.
    eurynome, melahirkan Charites
  • Demeter, melahirkan Persephone
  • Mnemosyne, memiliki anak bernama Muses
  • Leto, menjadi ibu dari Apollo dan Artemis
    Hera.

Sayangnya, pernikahan-pernikahan tersebut berjalan pahit karena sifat Zeus yang punya banyak hubungan cinta dengan bidadari dan manusia. Bissa dibilang, banyak dewa merupakan anak-anak Zeus dan nyaris mustahil membuat daftarnya.

2 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Hades

Nama Dewa Dewi Yunani - Hades

Dalam mitologi Yunani, Hades adalah dewa Yunani Kuno dari Dunia Bawah, tempat jiwa manusia pergi setelah mati. Hades berarti “ Yang Tak Terlihat” – nama yang cocok karena Hades adalah penguasa dunia tak kasat mata. Makanya, dalam nama Dewa Dewi Yunani, dia digambarkan sebagai sosok yang seram dan suram. Hades kerap ditampilkan dengan janggut dan raut serius.

Dan ngomongin kisah Hades dalam nama Dewa Dewi Yunani, kisah yang paling terkenal tentangnya adalah penculikan Persephone, putri Demeter. Begini kisahnya :

Jadi dalam satu kali perjalannya ke atas tanah, dia jatuh cinta dengan Persephone. Sayangnya, tak mudah mendapatnya dewi tersebut. Hades tak kurang akal. Saat Persephone sedang mengumpulkan bunga dengan gadis-gadisnya di dataran Nysian, dia menyebabkan bunga yang sangat indah tiba-tiba mekar di hadapannya. Ketika Persephone mengulurkan tangan untuk mencabutnya, tanah di bawahnya terbuka dan Hades muncul di hadapannya. Saat itulah Hades membawa Persephone ke Dunia Bawah bersamanya.

Kepergian Persephone membuat Demeter sedih. Demi sang istri, Zeus akhirnya menguris Hermes menghadap Hades agar mengembalikan Persephone ke sisi Demeter. Hades memperbolehkan, tapi Persephone harus makan satu biji delima yang membuatnya tetap terikat dengan Hades meski kembali pada Demeter.

Kepulangan Persephone pada Demeter setiap dua pertiga tahun membuat Dewi Pertanian itu senang, sehingga muncullah musim semi. Saat Persephone pulang kepada Hades selama sepertiga tahun, Demeter murung dan membuat musim jadi dingin.

3 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Poseidon

Nama Dewa Dewi Yunani - Poseidon

Poseidon adalah dewa laut yang kejam dan pemarah. Poseidon suka bermasalah dengan beberapa nama Dewa Dewi Yunani, dan yang paling terkenal adalah dengan Athen serta Odysseus.

Poseidon memang kita kenal sebagai Dewa Laut. Tapi dulu banget, mungkin saja dia merupakan dewa Bumi dan Kesubutan, ahkan mungkin yang tertinggi di langit. Penggambaran fisiknya mirip dengan Zeus, yakni laki-laki berjenggot yang nampak berwibawa dengan rambut keriting, tebal dan maa yang tajam.

4 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Prometheus

Nama Dewa Dewi Yunani - Prometheus

Prometheus memainkan peran penting selama perang antara Titans dan Olympians. Dia memang seorang Titan, tapi bersama dengan saudaranya Epimetheus, dia memihak Zeus. Setelah Zeus menetapkan dirinya sendir sebagai penguasa dewa dan manusia, Prometheus nggak ngerasa sreg dengan perlakuan Zeus yang semena-mena.

Suatu ketika Prometheus pernah menipu Zeus. Jadi dia membungkus tulang daging dengan lemak dan membungkus daging yang bagus dengan bagian dalam sapi. Yang aneh, Zeus malah memilih tulang yang ditutupi lemak. Hal itu menjadikan manusia menyimpan daging buat diri mereka sendiri dan ngasih bagian tulang sebagai persembahan para Dewa.

Zeus marah dong ya, akhirnya dia menyembunyikan hadiah api dari manusa. Prometheus kemudian mencurinya dari Olympus trus dibawa balik ke bumi dalam tumpukan adas. Untuk menghormati kejadian ini, orang Athena kemudian mengadalkan perlombaan lari estafet dengan obor menyala sampai pelari terakhir punya hak buat mengobarkan api pengorbanan di altar Athena. Ini lalu menandai perlombaan estafet dan upacara menyalakan api di olimpiade.

5 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Apollo

Nama Dewa Dewi Yunani - Apollo

Apollo adalah dewa matahari dan cahaya, musik serta puisi, penyembuhan dan wabah penyakit, ramalan dan pengetahuan, keteraturan dan keindahan, memanah dan pertanian. Diantara naa Dewa Dewi Yunani, dia adalah perpaduan sempurna antara keunggulan fisik dan kebajikan moral.

Apollo banyak dicintai oleh nama Dewa Dewi Yunani dan dia sering membalas cinta mereka. Namun kisah yang paling dikenal yakni cinta yang tak berakhir dengan baik.

Saat Coronis, pasangan Apollo berselingkuh dengan Ischys, seekor gagak putih memberitahukan hal trsebut kepada Apollo yang membuat Apollo sangat marah. Lalu Apollo memerintahkan Artemis buat membunuh Coronis dan membakar bulu-bulu gagak. Sejak saat itulah kenapa gagak memiliki bulu berwarna hitam.

Dan berikut ini daftar nama Dewi Yunani yang paling populer :

6 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Athena

Nama Dewa Dewi Yunani - Athena

Dalam nama Dewa Dewi Yunani, Athena berada dalam daftar atas sebagai dewi kebijaksanaan, penalaran, dan kecerdasan. Athena adalah dewi yang unik dengan kepopularitasan yang tak terduga di antara para dewa dan manusia.

Dalam daftar nama dewa dewi Yunani, dalam seni dan sastra, Athena biasanya digambarkan sebagai wanita yang agung. Wajahnya cantik namun tegas, bibir penuh tanpa senyum, mata abu-abu dan tubuh anggun, memancarkan kekuatan dan otoritas. Dia juga dikenal ganas dalam berperang. Tapi nggak seperti Ares, Athena nggak pernah terlihat marah dan selalu percaya dalam memperjuangkan keadilan dan kebenaran.

7 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Hera

Nama Dewa Dewi Yunani - Hera

Bersama dengan Athena, Hera masuk dalam daftar nama Dewa Dewi Yunani yang populer. Hera adalah ratu terkenal Olympus yang duduk di belakang suaminya Zeus, Dewa tertinggi alam semesta. Dia memerintah di atas langit dari puncak tahta emasnya.

Tapi jangan salah, Hera menguasi surga dan dunia jauh sebelum dia menikah dengan Zeus. Bahkan, Zeus takut pada Hera. Dia bisa menghukum orang lain secara membabi buta demi memperjuangkan keadilan, meskipun sedang marah gara-gara perselingkuhan Zeus yang seolah tak pernah berakhir. Hera pencemburu serta pendendam, dan dia memastikan bahwa permaisurinya bisa mengalami kesulitan akibat kecemburuannya.

Dalam nama Dewa Dewi Yunani, Hera adalah Dewi Pernikahan. Dengan demikian, dia juga dewa yang paling terkait dengan keluarga dan kesejahteraan wanita dan anak-anak.

Dia biasanya digambarkan bersama Zeus, sebagai wanita keibuan berpakaian lengkap dengan kecantikan yang anggun. Dia biasanya mengenakan mahkota silinder atau rangkaian bunga di kepalanya serta veil/kerudung. Kadang, Hera membawa tongkat yang ditutup dengan delima dan kukuk – yang pertama adalah simbol kesuburan, yang terakhir adalah tanda cara dia dirayu oleh Zeus.

Hera merupakan Dewi yang paling cantik. Dan karena alasan itulah, Zeus jatuh cinta padanya. Hera adalah Dewi yang paling kuno, bahkan mungkin saja lebih tua ketimbang Zeus. Bahkan diasumsikan, nggak pernah ada yang tahu nama aslinya. Jadi, kemungkinna, Hera bukanlah sebuah nama Dewa Dewi Yunani seperti yang kita kenal kini, melainkan sebuah gelar seperti 'Lady'.

8 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Artemis

Nama Dewa Dewi Yunani - Artemis

Merupakan saudara kembar Apollo dan anak dari Zeus dan Leto. Dalam daftar nama Dewa Dewi Yunani, Artemis dikenal sebagai dewi berburu dan lingkungan alam.

Gara-gara melihat bagimana ibunya susah karena menjadi ibu dari anak-anak Zeus, dia bersumpah buat tetap perawan seumur hidupnya. Dan karena alasan inilah dia disebut juga sebagai Dewi Perawan. Dia sangat kuat menjaga kesucian pengikutnya. Padahal, dia juga dikaitkan sebagai Dewi Kelahiran.

Hampir secara universal, Artemis digambarkan sebagai pemburu muda, cantik dan kuat yang membawa anak panah dengan panah dan memegang busur, biasanya mengenakan tunik pendek setinggi lutut dan sering ditemani oleh beberapa hewan. Namun sebagai Dewi Bulan, sosoknya digambarkan mengenakan jubah panjang dan mahkota bulan sabit.

Melansir Greek Mytgology, saat Artemis masih kecil, dia meminta Zeus buat menjaga keperawanannya selamanya. Makanya saat dia berburu dan mandi telanjang, Acteon yang melihatnya langsung diubah menjadi rusa jantan dan mengarahkan anjing-anjingnya kepadanya. Kisah lain adalah tentang Orion, teman berburunya yang kemudian dicintainya. Saat Orion mencoba melepas jubah Artemis, sang Dewi membunuhnya. Namun versi lain menyebut kalau Orion mati karena kalajengking yang dikirim oleh Gaea atau panah Apollo. Para Dewa menjaga keperawanan Artemis bahkan saat dia sendiri nyaris tak bisa mempertahankannya.

9 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Demeter

Nama Dewa Dewi Yunani - Demeter

Dalam nama Dewa Dewi Yunani, Demeter adalah Dewi Biji-Bijian dan Pertanian. Beda dengan Olympian lainnya yang di tingal di Gunung Olympus dan pergi ke kuil yang didedikasikan untuknya, Demeter memilih untuk tinggal dengan orang yang memujanya.

Demeter punya banyak pengikut karena kemampuan memberkati orang-orang dengan panen yang berlimpah, menciptakan musim yang menyenangkan untuk bercocok tanam. Tapi saat dia sedih gara-gara Hades menculik putri kesayangannya, Persephone, dan membawanya ke dunia bawah, tanaman jadi layu dan mati.

Sejak saat itu tiap kali Persephone menghabiskan sepertiga tahunnya bersama suaminya, Hades, ke dunia bawah, Demeter bakalan sedih lalu musim dingin jatuh ke dunia. Saat Persephone kembali lagi ke pelukannya, musim semi di bumi dimulai.

Demeter biasanya digambarkan sebagai seorang wanita berpakaian lengkap dan tampak keibuan, baik bertahta dan duduk agung atau berdiri dengan bangga dengan tangan terulur. Kadang-kadang dia digambarkan mengendarai kereta bersama dengan sang putrinya Persephone, yang hampir selalu berada di sekitarnya.

10 dari 10 halaman

Nama Dewa Dewi Yunani - Aphrodite

Nama Dewa Dewi Yunani - Aphrodite

Aphrodite adalah salah satu nama Dewa Dewi Yunani yang paling dikenal dan populer sebagai dewi tercantik. Gelarnya adalah dewi kecantikan, cinta, dan hasrat. Penampilannya bak malaikat, bisa memikat hati yang paling keras sekalipun.

Secara fisik, kalau Apollo mewakili tubuh ideal pria yang sempurna, Aphrodite adalah versi perempuannya. Penggambarannya sering kali dalam keadaan telanjang sebagai tubuh sempurna yang tak bisa dijangkau.

Ada suatu kisah menarik mengenainya. Jadi dalam satu festival keagamaan yang penting, Phryne, perempuan yang disebut merupakan cerminan dewi Aphrodite, sedang berenang telanjang. Pelukis terkenal Apelles begitu terpesona oleh pemandangan indah itu sehingga dia menggambar lukisan Dunia Kuno yang paling terkenal yang diberin nama 'Aprodhite Rising from the Sea'. Selam berabad kemduian banyak seniman yang berusaha menciptakannya kembali.

Lalu Praxiteles memodelkan patung Aphrodite, dan salinan tersebut bertahan hingga saat ini serta merupakan patung wanita telanjang seukuran manusia pertama. Plato mengatakan saat Aphrodite melihat patung itu, Aphrodite berujar, " Aduh! di mana Praxiteles melihatku telanjang?"

Untuk mencegah malapetaka, Zeus buru-buru menikahkannya dengan Hephaestus, salah satu nama Dewa Dewi Yunani yang paling jelek. Apakah taktik tu berhasil? Tidak, karena Aphrodite nggak berencana untuk setia.

Aprodite mulai mengembara dari satu hati ke lainnya. Bahkan setelah dihitung-hitung, kayaknya cuman dua Dewa dari nama Dewa Dewi Yunani yang nggak jatuh dalam pesonanya : Zeus dan Hades. Tapi nama kedua dalam daftar tersebut bahkan nggak tinggal di Olympus, dan nama pertama kemungkinan adalah ayah Aphrodite sendiri.

Di balik nama Dewa Dewi Yunani tersimpan kecantikan dan juga kisah di baliknya. Mana yang paling menarik buatmu?

Beri Komentar