© 2020 Ukfilmlocation.com/
Kehilangan benda berharga emang bikin nyesek, apalagi kalau itu adalah sebuah mobil mahal dan kesayangan. Tapi gimana kalau ternyata mobil yang dikira hilang karena dicuri itu ternyata cuman lupa parkir?
Dilansir dari Independent, di tahun 1997 lalu seorang laki-laki di Frankrut, Jerman melaporkan kalau mobilnya hilang dicuri. Di zaman itu sih belum ada teknologi cctv yang bisa menguak tindakan kriminal seperti pencurian. Dan walaupun udah melakukan pencarian, namun hasilnya nihil.
Dan 20 tahun berselang, suatu hari polisi mendapatkan laporan dari sebuah gudang industri tua kalau ditemukan sebuah mobil. Gudang tersebut akan dibongkar, jadi pihak gudang mencari siapa pemiliknya.
Polisi akhirnya bergerak untuk mengecek data kepemilikan mobil tersebut. Setelah diketahui, polisi langsung mendatangi pemiliknya. Menurut koran setempat, Augsberger Allgemein, pria yang sekarang berumur 80 tahun itu dibawa oleh polisi untuk melihat mobil tersebut, bersama dengan putrinya.
Dan yup, tenyata laki-laki yang melaporkan mobilnya hilang tersebut memang cuman lupa parkir.
Sayangnya walaupun sudah dipertemukan kembali, mobil tersebut udah nggak berfungsi. Ya iyalah, 20 tahun gitu lho. Akhirnya, mobil itu dikirim ke tumpukan sampah deh.
Ternyata insiden mobil hilang karena lupa parkir ini nggak cuman sekali doang lho. Dilaporkan ada seorang pria yang akhirnya ketemu lagi dengan mobilnya setelah diparkir trus dia minum-minuman keras dengan teman-temannya. Mobil tersebut awalnya dilaporkan hilang, padahal ternyata mobil tersebut diparkir di lokasi sejauh 4 km dari titik di mana pria tersebut 'merasa' memarkir mobilnya.
Ada lagi nih cerita laki-laki Skotlandia yang kehilangan mobil setelah menghadiri pertunjukan di Stoneroses di Manchester. Dia sampai mencari mobil tersebut selama lima hari, bahkan sampai minta tolong ke beberapa perusahaan untuk melacak kendarannya.
Karena nggak ketemu, akhirnya laki-laki tersebut melapor kalau mobilnya dicuri. Lalu apa yang terjadi? Enam bulan kemudian mobilnya ditemukan tepat di tempat dia meninggalkannya. Sayangnya, dia harus membayar denda telat parkir senilai 5 ribu poundsterling atau sekitar 95 juta. Walah, lebih mahal dari mobilnya nggak tuh?