© Shutterstock.com/Rachaphak
Dalam hidup ini, pastinya kita semua pernah mendapatkan atau ditimpa sebuah ujian dan masalah hidup, tak peduli apakah cobaan itu cobaan yang besar maupun kecil. Sebab, hidup ini tak luput dari ujian dan cobaan yang terus menghampiri.
Sehingga salah satu cara untuk melatih kesabaran, cobalah meresapi kata-kata sabar yang akan menjadi penyemangat diri sendiri, serta ikhlas dalam menerima semua kenyataan.
Meski terdengar sepele, namun kata-kata sabar juga akan membuat kamu lebih bersyukur dan merelakan atas kehilangan sebuah sesuatu ataupun perpisahan dengan seseorang.
Nah, kalau kamu sedang mengalami permsalahan hidup yang tak kunjung usai, berikut Diadona.id lampirkan kata-kata sabar yang akan membuat lebih semangat dan termotivasi yang telah dirangkum dalam berbagai sumber.
Jangan selalu melihat keatas, sesekali lihatlah yang ada dibawah, karena masih banyak orang diluar sana mendapatkan cobaan dan musibah yang lebih berat dari pada kamu. Namun pertanyaannya bagaimana mereka bisa sekuat ini? Yaps, satu rahasianya ialah menerapkan kata-kata sabar berikut ini.
1. " Hadapilah nikmat dengan syukur dan terimahlah musibah dengan rasa sabar."
2. " Setiap musibah mengandung permata yang berharga, tapi hanya orang-orang yang bersabarlah yang berhak mendapatkannya."
3. " Jadikan cobaan sebuah pelajaran, jangan pernah mengeluh karena kesusahan, karena disitu kita diajarkan untuk menjadi orang yang sabar."
4. " Jika cobaan hidup kamu berat, itu berarti kamu seorang yang hebat. Karena hanya orang hebat yang di beri cobaan yang berat."
5. " Ketika masalah datang, Allah tidak meminta kita untuk memikirkan jalan keluar hingga penat, Allah hanya meminta kita sabar dan shalat."
6. " Tapi sungguh, siapa pun yang sabar dan tekun akan mekar seperti bunga, akan indah seperti purnama dan menakjubkan seperti kupu-kupu." – Tere Liye
7. " Sabar ketika di-bully itu pahit rasanya. Tapi, kadang yang pahit itu justru yang bisa menyembuhkan luka." –Merry Riana
8. " Hidup naik turun. Kita yang harus siap. Saat susah kita harus tetap sabar. Sebaliknya kalau kita sedang senang, kita jangan sombong." -Arumi E
9. " Jika kebahagiaan membuat kamu tersenyum. Maka musibah membuat kamu menangis agar bisa tersenyum dengan lebih lebar dikemudian hari."
10. " Hidup itu bukan jalan aspal yang mulus, tapi bagaikan laut yang bergelombang. Tapi ombak laut kehidupan tidak akan berpengaruh bagi kapal-kapal besar."
11. " Kesabaran bukan berarti diam tak bergerak saat mendapatkan musibah. Tapi sabar adalah tingkah laku untuk menjaga kebaikan saat musibah datang."
12. " Tuhan tidak menjanjikan langit selalu biru, tapi ia selalu menghadirkan pelangi setelah badai berlalu."
13. " Jangan pernah terpaksa untuk berbuat kebaikan. Beri sedikit keikhlasan, maka Allah akan membalas dengan berlipat kebahagiaan."
14. " Jangan pernah membayangkan sakitnya hati orang yang ikhlas, sekeras apapun kamu berusaha menyakitinya, hanya akan membuatnya lebih kuat untuk bersyukur."
15. " Adakalanya sebuah keputusan tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan, tapi disitu kita akan belajar dari makna dari sebuah ikhlas dan sabar."
Semua manusia tentu menghadapi rintangan atau cobaan dalam menjalani hidup. Cobaan tersebut ialah cara Tuhan dalam menguji keteguhan hati manusia. Oleh karena itu, salah satu kunci seseorang bersabar dalam menghadapi sebuah cobaan ialah dengan membaca kata-kata sabar di bawah ini.
1. " Semakin sering diri anda menghadapi musibah semakin kuat diri anda dalam menghadapi musibah yang lain, bahkan yang lebih besar.."
2. " Bersabarlah kalian jika ada sesuatu yang tidak sesuai dengan apa yang kamu harapkan selama ini. Karena di balik semua itu, pasti Allah Swt mempunyai rencana terbaik buat kebahagiaan kamu kelak."
3. " Sebuah musibah akan menjadi kenikmatan jika kita berhasil menyikapinya dengan sukur, sabar dan tawakal serta mampu mengambil hikmah dari setiap kejadian."
4. " Belajarlah ikhlas pada hal-hal kecil. Dengan demikian kamu akan terbiasa ikhlas saat melakukan hal besar. Dan lakukanlah satu kali hal besar dengan ikhlas, sehingga kamu akan ikhlas saat melakukan hal kecil."
5. " Orang yang ikhlas, akan melalui segala macam ujian kehidupan dengan mudah. Bukan karena dia kuat, tapi karena tuhan yang maha kuat bersama dengan langkahnya."
6. " Sabar itu ilmu tingkat tinggi. Belajarnya setiap hari, latihannya setiap saat, ujiannya sering mendadak, sekolahnya seumur hidup."
7. " Terkadang orang-orang mengaku bersabar, padahal mereka sebenarnya menyerah pada suatu masalah tanpa berusaha untuk mencari jalan keluarnya."
8. " Orang yang kuat bukan mereka yang selalu menang. Melainkan mereka yang tetap tegar ketika mereka jatuh."
9. " Tetaplah tegar meski yang lain berguguran. Tetaplah tersenyum meskipun perjuangan ini terasa pahit dan berliku."
10. " Karena sabar itu menenangkan jiwa, ikhlas itu mendamaikan hati. Sabar dan ikhlas mengajarkan kita arti ‘memahami’."
11. " Berusahalah dengan sebuah harapan yang kamu impikan, dan dampingilah usaha tersebut dengan kesabaran dan keikhlasan."
12. " Tetaplah tersenyum ketika sedang sedih dan memaafkan ketika dikecewakan, karena Allah menyukai orang mampu bersabar ketika menghadapi cobaan."
13. " Menjadi sabar dan ikhlas memang tak mudah, tapi itu harus. Belajarlah untuk menerima arti kehilangan dan penantian."
14. " Bagi orang yang selalu sabar dan ikhlas, mereka akan mendapatkan kebahagian yang lebih."
15. " Kehidupan akan berkah bila dijalani dengan ikhlas, sabar, penuh rasa syukur dan tidak pernah mau merugikan orang lain."
Itulah kumpulan kata-kata sabar tentang kehidupan yang mengajarkanmu tetap bersabar dan ikhlas dalam menghadapi sebuah cobaan. Semoga bermanfaat!