40 Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan, Bikin Hidup Tenang dan Damai

Reporter : Arif Mashudi
Jumat, 18 Juni 2021 10:00
40 Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan, Bikin Hidup Tenang dan Damai
Selain bisa kamu nikmati sendiri, kata bijak tentang inspirasi kehidupan in juga bisa kita bagikan kepada orang-orang terdekat kita.

Hidup adalah sebuah perjuangan pribadi bagi tiap-tiap orang. Bahkan, kehidupan satu orang dengan yang lain tidak bisa disamakan. Namun yang pasti adalah kehidupan pasti membutuhkan kata bijak tentang inspirasi kehidupan.

Motivasi ini adalah hal yang secara tidak langsung akan mempengaruhi seseorang dalam bekerja ataupun belajar. Setiap orang yang memiliki motivasi yang jelas dan tinggi pasti akan berkomitmen penuh dalam mewujudkan keinginannya. Dan kata bijak tentang inspirasi kehidupan ini bisa menjadi salah satu dari banyak motivasi tersebut.

Selain bisa kamu nikmati sendiri, kata bijak tentang inspirasi kehidupan in juga bisa kita bagikan kepada orang-orang terdekat kita. Kumpulan kata-kata ini telah dirangkum Diadona dari berbagai sumber. Yuk kita simak bareng-bareng.

1 dari 5 halaman

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

1. " Kamu laiknya karya seni. Tidak semua orang akan mengerti dirimu, tetapi orang-orang yang mengerti, tidak akan pernah melupakanmu."

2. " Terkadang kita diuji bukan untuk menunjukkan kelemahan kita, tetapi untuk menemukan kekuatan kita."

3. " Semakin keras kamu bekerja untuk sesuatu, semakin besar perasaanmu saat mencapainya."

4. " Saat kita masih diberi kesempatan bangun di pagi hari, itu berarti Tuhan masih memberi kesempatan kepada kita untuk melakukan pekerjaan yang harus kita lakukan."

5. " Jangan hanya bermalas-malasan, jadikan hidup kita lebih bermakna dengan bekerja."

6. " Tak perlu menjadi serba bisa, tekuni salah satu bidang yang Kamu suka dan menjadi hebatlah dengannya."

7. " Harapan dan keinginan ini seharusnya sejalan. Ya sejalan dengan betapa besar usaha yang Kamu lakukan dalam mewujudkannya."

8. " Semua manusia memiliki kesempatan yang sama, jadi tetap semangat untuk melakukan pekerjaan sebaik mungkin."

9. " Hidup itu membutuhkan perjuangan, karena gak ada satu hal pun yg bisa sukses tanpa sebuah perjuangan."

10. " Orang yang paling sempurna bukanlah orang dengan otak yang sempurna, melainkan orang yang dapat mempergunakan sebaiknya-baiknya dari bagian otaknya yang kurang sempurna."

2 dari 5 halaman

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan dari Tokoh Dunia

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

11. " Jika Anda bosan dengan kehidupan - Anda tidak bangun setiap pagi dengan semangat menyala-nyala untuk melakukan hal-hal - Anda berarti tidak memiliki sasaran yang cukup." - Lou Holtz

12. " Sasaran itu impian yang memiliki tenggat waktu." - Diana Scharf

13. " Saya tidak bisa mengubah arah angin, namun saya bisa menyesuaikan pelayaran saya untuk selalu menggapai tujuan saya." - Jimmy Dean

14. " Saya pikir setiap kegagalan yang harus saya hadapi memberi saya kesempatan untuk memulai lagi dan mencoba sesuatu yang baru." - Harland David Sanders

15. " Jangan takut untuk membuat sebuah kesalahan. Tapi, pastikan Anda tidak melakukan kesalahan yang sama dua kali." - Akio Morita

16. " Kenapa khawatir? Jika kamu telah melakukan yang terbaik yang kamu bisa, maka khawatir tidak akan membuatnya menjadi lebih baik." - Walt Disney

17. " Cobalah untuk tidak menjadi orang sukses, melainkan mencoba menjadi orang yang berharga." - Albert Einstein

18. " Hidupkan hidup Anda sebagai seruan daripada penjelasan." - Isaac Newton

19. " Dengan gagal merencanakan, Anda sedang merencanakan kegagalan." - Benjamin Franklin

20. " Jika kita bekerja dengan asumsi bahwa apa yang diterima sebagai kebenaran adalah benar, maka akan ada sedikit harapan kemudian." - Orville and Wilbur Wright

3 dari 5 halaman

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

21. " Hidup terus berjalan. Sama seperti sinar matahari yang selalu datang setiap pagi. Menyiratkan kegembiraan dan harapan baru."

22. " Tidak ada kesuksesan sejati tanpa penolakan. Makin banyak penolakan yang dialami, makin unggul, makin banyak belajar, dan makin dekat dengan harapan Anda."

23. " Sebelum mengatakan hal buruk tentang orang lain, bercerminlah. Sebelum berpikir buruk tentang orang lain, jadilah dirinya. Jika pedang melukai tubuh, ada harapan akan sembuh. Jika lidah melukai hati, ke mana obat akan dicari."

24. " Selalu percaya pada impianmu, karena jika tidak, kamu masih akan memiliki harapan."

25. " Ada tawa yang hilang, ada senyuman yang punah. Ada harapan yang kian lama kian pudar, menua, dan pada akhirnya mati."

26. " Mereka yang dapat memberi tanpa mengingat dan menerima tanpa melupakan, akan diberkati."

27. " Gagal dalam karier bukanlah kegagalan hidup. Banyak orang yang sukses setelah mengalami kegagalan. Tetaplah semangat dan percaya diri."

28. " Percayalah terhadap kemampuan kamu untuk meraih apa yang Anda inginkan dalam hidup."

29. " Berusaha melakukan kebaikan memang penting, tapi berusaha menghindarkan diri dari kejahatan adalah hal yang lebih penting."

30. " Setiap orang memerlukan dorongan dan pujian untuk tumbuh. Jangan cepat mencela. Ingat, kamu dapat mengkritik tanpa harus mencela."

4 dari 5 halaman

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan dari Tokoh Dunia

Kata-Kata Bijak tentang Inspirasi Kehidupan

31. " Janganlah pernah menyerah ketika Anda masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai Anda berhenti mencoba." -Brian Dyson

32. " Penghargaan paling tinggi bagi seorang pekerja keras bukanlah apa yang dia peroleh dari pekerjaan itu, tapi seberapa berkembang ia dengan kerja kerasnya itu." -John Ruskin

33. " Jarang orang mau mengakui, kesederhanaan adalah kekayaan yang terbesar di dunia ini: suatu karunia alam. Dan yang terpenting diatas segala-galanya ialah keberaniannya. Kesederhaan adalah kejujuran, dan keberanian adalah ketulusan" - Pramoedya Ananta Toer

34. " Jangan biarkan opini orang lain menenggelamkan suara dari dalam diri Anda." -Steve Jobs

35. “ Betapa bodohnya manusia, ia menghancurkan masa kini sambil mengkhawatirkan masa depan, tapi menangis di masa depan sambil mengingat masa lalunya.” - Ali bin Abi Thalib

36. “ Jatuh cinta pada dirimu adalah rahasia pertama menuju kebahagiaan” - Robert Morley

37. " Hiduplah seakan-akan kau akan mati besok. Belajarlah seakan-akan kau akan hidup selamanya." -Mahatma Gandhi

38. “ Orang yang benar-benar hebat adalah orang yang membuat setiap orang merasa hebat.” - G. K. Chesterton

39. " Mulai dari mana kamu berada. Gunakan apa yang kamu miliki. Lakukan apa yang kamu bisa.” —Arthur Ashe

40. " Segala yang dapat kamu bayangkan adalah nyata." -Pablo Picasso

Jadi itulah beberapa kata bijak tentang inspirasi kehidupan yang beberapa di antaranya datang dari perkataan para pesohor dunia. Semoga saj ini bisa bermanfaat buat kita semua ya. Yuk semangat wujudkan mimpi yuk!

Beri Komentar