5 Alasan Kenapa Kamu Wajib Banget Nonton Drakor The School Nurse Files

Reporter : Riza Umami
Senin, 28 September 2020 15:17
5 Alasan Kenapa Kamu Wajib Banget Nonton Drakor The School Nurse Files
Beberapa fakta unik dari drakor 'The School Nurse Files'.

Ada kabar gembira untuk para pencinta drakor. Pada tanggal 25 September 2020 kemarin udah tayang drakor yang berjudul 'The School Nurse Files' di Netflix. Ini adalah drama fantasi yang dibintangi oleh aktris Jung Yu Mi dan aktor tampan Nam Joo Hyuk.

'The School Nurse Files' ini adalah sebuah drakor yang diadaptasi dari novel pemenang penghargaan karya Jung Se Rang yang memiliki judul yang sama dengan drakor ini. Penasaran gimana keseruan di drakor ini? Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa fakta uniknya.

1 dari 5 halaman

Drakor dengan Cerita yang Unik

Drama Korea The School Nurse Files

Drama Korea 'The School Nurse Files' ini bercerita tentang seorang perawat sekolah bernama Ahn Eun-young (Jung Yu Mi) yang bisa melihat makhluk-makhluk berbentuk jeli yang tak bisa dilihat oleh orang lain. Jeli-jeli ini terkadang ada yang berbahaya sehingga harus segera dimusnahkan.

Dalam perjalannya memburu para jeli di sekolah ini, dia bertemu dengan seorang guru bernama Hong In-pyo (Nam Joo Hyuk) yang memiliki lapisan pelindung di seluruh tubuhnya dan saat Ahn Eun-young memegang tangan Hong In-pyo dia bisa mengisi tenaganya kembali. Banyak hal yang harus mereka hadapi di sekolah tersebut, akankah mereka berhasil melewatinya?

2 dari 5 halaman

Menemukan Fakta Unik dari Jeli di Drakor Ini

The School Nurse Files

Jeli di dalam drakor 'The School Nurse Files' ini sebenarnya adalah makhluk tak kasat mata yang hanya bisa dilihat oleh orang tertentu, salah satunya adalah Ahn Eun-young. Jeli ini terbuat dari sisa-sisa keinginan manusia yang memiliki bentuk dan kepribadian yang unik.

Sayangnya, ada beberapa jeli yang bisa begitu membahayakan sehingga harus ditumpas dan dimusnahkan oleh Ahn Eun-young menggunakan pedang miliknya yang bisa bercahaya. Selain pedang, perawat sekolah ini juga memiliki berbagai benda lain di lemarinya dan ada pistol juga.

3 dari 5 halaman

Efek Visual yang Keren

The School Nurse Files

Drama fantasi yang banyak menampilkan berbagai macam jeli di dalamnya ini tentu memiliki animasi yang keren sehingga saat menonton 'The School Nurse Files' ini penonton akan begitu dimanjakan dengan visual yang keren dan tak akan terasa membosankan.

4 dari 5 halaman

Sudah Komplet dengan Durasi yang Tak Terlalu Lama

Sejumlah orang biasanya lebih suka menonton drakor yang sudah komplet daripada drakor on going yang harus menunggu episode-episodenya tiap minggu. Nah, drakor yang satu ini sudah komplet walaupun baru tayang karena dirilis oleh Netflix.

Drakor-drakor yang dirilis Netflix ini memang biasanya hanya terdiri dari kurang lebih 6 episode dan langsung komplet semua episodenya dalam waktu singkat. Selain itu, durasi per episodenya pun lebih pendek dibandingkan drakor pada umumnya. Jadi, nontonnya pun terasa lebih santai dengan waktu yang tak terlalu lama.

5 dari 5 halaman

Diperankan Aktor dan Aktris Berbakat

The School Nurse Files

Terakhir, drakor 'The School Nurse Files' ini merupakan comeback-nya aktris Jung Yu Mi ke layar kaca setelah sebelumnya membintangi film yang berjudul Kim Ji-Young:Born 1982.

Berkat aktingnya di film tersebut, Jung Yu Mi sampai berhasil menyabet penghargaan sebagai aktris terbaik di Daejong Film Awards 2020. Selain itu, dalam drakor ini, dia beradu akting dengan aktor muda berbakat yaitu Nam Joo Hyuk yang sudah sering main di banyak drama Korea. Saksikan keseruan mereka di drakor 'The School Nurse Files' ya.

Beri Komentar