© Instagram.com/babang_andikamahesa
Andika Mahesa, mantan vokalis band pop melayu Kangen Band, baru saja merilis sebuah single baru.
Berbeda dengan karya-karya sebelumnya yang selalu mendayu dengan berbagai riasan cengkok melayu, di single berjudul 'Tunggu Aku' ini Andika Mahesa menampilkan musik pop akustik yang jauh berbeda.
Suara Andika Mahesa hanya ditemani petikan gitar akustik, membuat suasana lagu tersebut menjadi sangat syahdu.
Melalui akun Instagram pribadinya, Andika menjelaskan bahwa proses produksi dilakukan selama masa pandemi COVID-19.
" Prroses penciptaan sampai selesai lagunya sangat unik karena dilalui dalam kondisi pandemi, jadi tidak pernah ada pertemuan langsung antara saya dan pencipta lagu, tetapi entah kenapa untuk saya lagu ini terasa begitu personal," ungkapnya dalam keterangan unggahan.
Lagu 'Tunggu Aku' ini merupakan hasil kerja tim yang melibatkan Kiki Ucup sebagai produser, Rishanda Singgih dan Ivan Aldiyan sebagai penulis lagu, serta mixing dan mastering oleh Eko Sulistyo.
Melalui single barunya tersebut, Andika mengajak kita semua untuk sabar menghadapi situasi saat ini.
" Situasi saat ini membuat kita semua harus bersabar dan menunggu, kita tersadar bahwa untuk bertemu dan bertatap muka dengan orang-orang tersayang adalah sesuatu yang jauh lebih berharga dari sebelumnya," ungkap Andika.
Untuk itu, Andika memosisikan lagu 'Tunggu Aku' sebagai theme song untuk perayaan rindu bagi banyak orang yang sedang terpisah dari orang tersayangnya.
" 'Tunggu Aku' adalah lagu perayaan rindu yang menggebu. Penantian waktu yang berlalu tanpa hangatnya kasih dari orang yang benar-benar kita rindukan. Sabar sebentar, semua akan segera baik-baik saja dan kembali seperti semula. Tunggu aku di tempatmu lalu kita rayakan semua rindu."
View this post on Instagram
Saat ini lagu 'Tunggu Aku' sudah bisa didengarkan di berbagai music streaming platform serta Youtube.
Yuk dengerin!