© Shutterstock.com
Arti kata toxic adalah beracun atau sifat seseorang yang merugikan secara emosional, mental, atau sosial kepada orang lain. Istilah ini sering kali digunakan terutama di kalangan anak muda dan pengguna media sosial.
Kata toxic biasa digunakan untuk mengekspresikan ketidaknyamanan atau kerugian yang ditimbulkan oleh perilaku seseorang atau hubungan yang tidak sehat. Artikel ini akan membahas arti kata toxic dalam bahasa gaul dan menjelaskan ciri-ciri orang yang toxic.
© shutterstock.com/g/dobled
Secara harfiah, 'toxic' berarti beracun. Namun, dalam bahasa gaul, makna kata ini menjadi lebih luas. 'Toxic' merujuk pada seseorang atau sesuatu yang merusak kesejahteraan emosional atau mental orang lain.
Ini bisa mencakup perilaku yang manipulatif, penuh drama, atau negatif secara keseluruhan. Penggunaan kata 'toxic' dalam bahasa gaul membantu orang menggambarkan situasi atau seseorang yang menyebabkan stres, kecemasan, atau ketidaknyamanan.
© shutterstock.com/g/4774344sean
Untuk lebih memahami arti kata toxic, berikut ini ada beberapa contoh penggunaan dari kata tersebut.
Dalam konteks hubungan, 'toxic' merujuk pada hubungan yang tidak sehat di mana satu atau kedua pihak terlibat dalam perilaku yang merusak. Perilaku tersebut seperti posesif, manipulatif, suka berbohong, dan hal-hal negatif lain. Contoh penggunaan katanya, " Dia suka selingkuh dan manipulatif, hubungannya bener-bener toxic."
Istilah ini digunakan untuk menggambarkan seseorang yang memiliki perilaku negatif yang merugikan orang di sekitarnya. Orang yang 'toxic' mungkin sering mengkritik, memanipulasi, atau menciptakan drama. Contoh penggunaan kata toxic, " Aku harus ngejauh dari dia, dia tuh toxic banget."
Tempat kerja yang toxic adalah lingkungan kerja di mana karyawan mengalami stres dan merasa gak nyaman. Ini bisa mencakup atasan yang kasar, rekan kerja yang gak sportif, atau budaya perusahaan yang tidak sehat. Contoh penggunaannya, " Aku gak tahan lagi dengan tempat kerja yang toxic ini, tiap hari rasanya kayak neraka."
© shutterstock.com/g/eldarnurkovic
Setelah membahas arti kata toxic dan contoh penggunaannya, yuk cari tahu kenapa kata ini bisa populer. Kepopuleran istilah 'toxic' bisa dikaitkan dengan meningkatnya kesadaran akan kesehatan mental dan pentingnya menjaga keseimbangan emosional. Dalam era media sosial ini, orang lebih sering berbagi pengalaman pribadi mereka, bahkan yang negatif.
Kata 'toxic' menjadi cara yang singkat dan mudah dimengerti untuk menggambarkan pengalaman tersebut. Selain itu, tren self-care dan boundary-setting (menetapkan batasan) juga mendorong orang untuk mengenali dan menjauh dari situasi atau seseorang yang toxic.
© shutterstock.com
Usai ngebahas tentang arti kata toxic, ada baiknya kamu juga mencari tahu ciri-ciri orang yang toxic supaya gak sampai terlibat dengan mereka. Ini nih beberapa cirinya:
Itulah arti kata toxic, contoh penggunaan hingga ciri-ciri orang yang toxic. Ternyata, toxic gak cuma merujuk pada hubungan gak sehat, tetapi bisa juga untuk perilaku seseorang yang merugikan atau tempat kerja yang gak nyaman. Semoga artikel ini bisa membantu kamu memahami kata toxic dengan lebih baik ya.