© Instagram.com/dittopercussion/
Siapa sih yang nggak kenal dengan Ayudia bing Slamet? Kisahnya dan Ditto, sang suami dalam buku bertajuk Teman Tapi Menikah, sukses membuat banyak remaja di Indonesia baper parah. Terlebih, dalam beberapa hari mendatang, sekuel kedua dari film ini akan tayang serentak di seluruh Bioskop Indonesia.
Ketenaran Ayudia otomatis membuat Dia Sekala Bumi alias Sekala sang anak, juga semakin dikenal publik. Pasalnya balita imut ini memiliki rambut mangkok yang menggemaskan dan juga tingkahnya yang luar biasa lucu. Namun, siapa sangka ternyata Ayudia sempat 'ragu' untuk mempertahankan Sekala dalam kandungannya.
View this post on InstagramSekala bodyguard keluarga yg melindungi dari marabahaya~ #ayudiadittonz
Sebenarnya hal ini bukan tanpa alasan, keinginan Ayudia untuk menghilangkan sekala ini dikarenakan kondisinya yang belum siap menerima kehamilan yang tak direncanakan.
"Ada satu momen yang aku bilang ya udah digugurin aja. Aku inget banget kondisinya sudah hamil tapi masih mual-mual, lalu ketemu satu keluarga lagi jalan-jalan mereka kayak ribet gitu, anaknya jatuh, istrinya ngomelin suaminya" ujar Ayudia di gala premiere #TEMANTAPIMENIKAH2 di Plaza Indonesia, Minggu (23/02) kepada Kapanlagi.
View this post on Instagram
Namun, setelah melontarkan kata-kata tersbut ia langsung berkompromi dengan suaminya untuk tak melakukan hal seperti itu. Ia mengatakan bahwa nggak ingin berantem dalam hubungan, namun kehadiran sang anak justru menjadi salah satu sebab yang bisa memperburuk keadaan.
"Kenapa samapai kata digugurin itu terlontar karena saat itu kita berantem terus-terusan gitu lho," uajrnya.
View this post on Instagram
Ayudia juga menjelaskan bahwa belum siap hamil karena banyak hal yang ingin dia wujudkan belum terlaksana. Namun, lambat laun ia bisa menerima kehamilannya dan bahagia dengan kehadiran Sekala.
"Akhirnya hari demi hari belajar jadi dewasa, akhirnya jadi kita tahu bahwa harus bekerja sama dalam mengurus anak, sadar bahwa hamil itu urusan berdua" jelas Ayudia lagi.
View this post on Instagram
Karena kehamilan anak pertamanya yang terbilang cukup mengagetkan, Ayudia dan Ditto jadi berpikir panjang untuk memiliki anak kedua. Keduanya bukan menolak untuk memiliki anak, tapi akan memepertimbangkan lebih matang lagi agar lebih siap.
Pernikahan yang dilakukan dengan rencana saja masih membuat Ayudia tak siap dengan kehadiran sosok anak pertama. Jadi, buat kamu yang memang belum benar-benar siap menikah, jangan maksa ya! Nikah bukan perkara cepet-cepetan, gengsi-gengsian, atau perkara paksaan orang tua. Tapi, menikahlah ketika kamu siap!