© Instagram @fairuzarafiq
Aktris Fairuz A.Rafiq banyak diperbincangkan lagi setelah wawancaranya dengan Nikita Mirzani dalam channel Youtube Crazy Nikmir Real. Kali ini Fairuz membahas tentang masa lalunya, termasuk tentang pernikahannya yang kandas dengan sang mantan suami, Galih Ginanjar.
Perceraian memang bukanlah hal yang mudah, apalagi untuk seorang publik figur. Urusan anak pun menjadi hal yang pelik.
Seperti diakui Fairuz, anak dari buah cintanya dengan Galih, Faaz Arafiq, tidak pernah mau menyebut nama ayahnya. Padahal, tidak ada yang pernah mengajarinya demikian. Fairuz percaya bahwa itu adalah sebuah naluri seorang anak.
Saat ditanyai Nikita Mirzani perihal kapan terakhir kali sang mantan suami memberikan nafkah kepada anaknya, Fairuz bahkan sampai lupa.
" Si orang itu (mantan suami Fairuz) pernah ngasih nafkah gak sih ke Faaz?" tanya Nikita.
" Gak pernah..." jawab Fairuz.
" Terakhir kapan itu?" Tanya Nikita lagi.
" Wah, udah lama sampe gak inget nih gue. Udah lama banget, sebelum cerai lah," jawab Fairuz.
Sudah pernah melalui masa sulit, Fairuz mengaku bahwa dirinya sudah ikhlas sama semua yang pernah terjadi di masa lalu.
" Apapun prosesnya aku terima dengan ikhlas kehidupan ini. Karena kalau aku sesali, berarti sama aja aku menyesali Faaz kan?" jelas Fairuz.
Semoga Fairuz beserta Suaminya yang sekarang (Sonny Septian) dan anak-anak selalu bahagia ya!