Berbakat dan Jago Akting, 12 Artis Korea Ini Sampai Pernah Bintangi Film Hollywood loh!

Reporter : Wicha Mashita
Senin, 21 September 2020 14:22
Berbakat dan Jago Akting, 12 Artis Korea Ini Sampai Pernah Bintangi Film Hollywood loh!
Nggak cuma menghiasi perfilman di Korea saja, tapi juga sampai ranah Hollywood nih!

Kalau nonton drakor sama film Korea pasti dibuat kagum sama akting aktor dan aktrisnya yang totalitas. Mau itu peran melankolis, action, komedi dan sebagainya. Nggak heran, kalau beberapa nama artis Korea ini juga melambung tinggi di kancah film Hollywood guys.

Bisa jadi nama-nama aktor dan aktris di bawah ini cukup asing di kalangan pecinta Kdrama. Tapi, nggak usah ditanyain deh kalau karirnya di layar lebar. Bahkan, mereka juga membintangi film hits Hollywood loh!

1 dari 11 halaman

Lee Byung Hun

Lee Byung Hun

Ahjussi rasa oppa Lee Byung Hun memang dikenal lebih sering membintangi film daripada serial drama. Nggak hanya di Korea saja, namanya juga cukup populer di dunia. Soalnya, aktor kelahiran 13 Agustus 1970 ini sudah beberapa kali membintangi film Hollywood.

Total, Lee Byung Hun sudah bermain di 4 judul film Hollywood yang berbeda. Pertama G.I Joe: The Rise of Cobra pada tahun 2009. Kemudian membintangi sekuelnya G.I Joe: Retaliation tahun 2013.

Masih di tahun yang sama, Lee Byung Hun juga membintangi film Hollywood bersama Bruce Willis dengan judul Red 2. Di tahun 2015 ia kembali bermain di film Terminator Genisys. Emang om Byung Hun ini aktingnya nggak perlu diragukan lagi ya.

2 dari 11 halaman

Rain

Rain


Nggak hanya jago nyanyi, suami Kim Tae Hee ini juga mampu membius banyak orang lewat perannya di drama maupun film. Ia juga pernah membintangi film Hollywood berjudul Ninja Assassin tahun 2009.

Lewat film Ninja Assassin ini, Rain bermain sebagai pemeran utamanya. Bahkan ia juga menjadi orang korea pertama yang memenangkan penghargaan MTV Award loh!

3 dari 11 halaman

Kim Yoo Jung

Kim Yoo Jung


Aktris muda yang baru saja menyelesaikan dramanya bersama Ji Chang Wook di Backstreet Rookie ini juga pernah terbang ke perfilman Amerika loh! Kim Yoo Jung membintangi film Hollywood berjudul Room 731 yang rilis tahun 2014 lalu. Saat itu, Kim Yoo Jung masih berusia 14 tahun loh!

Film Room 731 ini mengangkat genre horor misteri yang berlatar belakang perang dunia 2 di kamp percobaan manusia Jepang di Manchuria yang disebut 731. Kim Yoo Jung berperan sebagai Wei dalam film ini. Ia menjadi gadis Tiongkok yang jadi korban unit 731 dan tiba-tiba sadarkan diri di penjara yang terbengkalai.

4 dari 11 halaman

Lee Jun Ki

Lee Jun Ki


Nama aktor Lee Jun Ki belakangan ini emang lagi melejit lewat perannya sebagai psikopat di drakor Flower of Evil. Sebelumnya, aktor kelahiran Busan ini sudah terkenal gara-gara perannya di film Korea The King and the Clown tahun 2005 loh guys!

Nah, gara-gara namanya yang melambung dan bakat aktingnya yang memukau, Lee Jun Ki dapat tawaran peran untuk film gabungan Korea dan Jepang berjudul Virgin Snow tahun 2007. Nggak sampai itu saja, ia juga melebarkan sayapnya di film Hollywood berjuudl Resident Evil: The Final Chapter tahun 20016.

5 dari 11 halaman

Jun Ji Hyun

Jun Ji Hyun


Nama aktris Jun Ji Hyun sih pasti pada kenal dong. Ia seringkali membintangi drama Korea yang jadi populer. Bahkan, Jun Ji Hyun sampai jadi incaran sutradara dan produser karena drakor yang diperankan selalu meraih rating tinggi.

Tapi, nggak hanya drakor guys. Jun Ji Hyun juga membuktikan kemampuannya yang sampai membintangi film Hollywood loh! Ia debut akting di skala Internasional lewat perannya dalam film Blood: The Last Vampire tahun 2009. Jun Ji Hyun berperan sebagai manusia setengah vampire yang mengubah dirinya jadi pemburu vampire.

6 dari 11 halaman

Go Ah Sung dan Song Kang Ho

Go Ah Sung dan Song Kang Ho


Dalam film Snowpiercer yang dirilis tahun 2013 dibintangi Go Ah Sung dan Song Kang Ho dari Korea Selatan. Adapun bintang besar lainnya, seperti Chris Evans, Tilda Swinton, Jamie Bell, Octavia Spencer, John Huri dan Ed Harris.

Nggak hanya satu artis Korea, langsung diperankan dua orang nih bareng artis Hollywood papan atas lainnya. Film ini bercerita tentang menghentikan pemanasan global tapi justru usahanya berubah jadi bencana. Keadaan ini membuat zaman es baru dan manusia jadi punah. Sedangkan yang tersisa dibawa ke kerata api lintas alam, Snowpiercer.

7 dari 11 halaman

Bae Doo Na

Bae Doo Na


Siapa di sini penggemar drakor Kingdom? Pasti nggak asing dong dengan nama Bae Doo Na? Yap, baru-baru ini aktris kelahiran 1979 ini meramaikan drakor Kingdom. Sebelumnya, Bae Doo Na memulai karirnya di dunia model fashion tahun 1998.

Kemudian ia membintangi drama Korea School tahun 1999. Nama Bae Doo Na pun semakin melambung tinggi sampai membintangi film Hollywood Cloud Atlas 2012. Nggak cuma satu, ia kembali berperan di film Hollywood tahun 2015 dengan judul Jupiter Ascending.

8 dari 11 halaman

Ki Hong Lee

Ki Hong Lee


Nama Ki Hong Lee memang nggak begitu ramai di kalangan Kdrama lovers. Tapi aktor yang lahir 30 September 1986 ini lebih sering menghiasi layar lebar guys.

Nggak tanggung-tanggung, bahkan Ki Hong Lee juga pernah membintangi film Hollywood loh! Ia terkenal dengan perannya sebagai Minho di film trilogi The Maze Runner tahun 2014.

9 dari 11 halaman

John Cho

John Cho


Nama John Cho memang nggak terlalu ramai kalau di kalangan pecinta drakor. Tapi, namanya melambung tinggi di Amerika loh! Yap, aktor kelahiran Seoul, 16 Juni 1972 ini sering membintangi film Hollywood.

Ada pun beberapa judul film Hollywood yang dibintangi John Cho, mulai dari American Pie, American Beauty, The Flintsones in Viva Rock Vegas, Big Fat Liar, American Wedding, Star Trek dan Total Recall. Keren banget kan?

10 dari 11 halaman

CL

CL


Nama CL atau Lee Chae Rin memang besar karena posisinya sebagai rapper dan leader dari girl group 2NE1. Kemampuannya menghipnotis banyak orang dengan aksi panggungnya memang sangat memukau. Setelah 2NE1 bubar, nama CL nggak meredup begitu saja. Justru makin bersinar sampai di dunia perfilman.

CL pernah membintangi film Hollywood berjudul Mile 22. Kemampuan bahasa Inggrisnya yang melancar membuatnya mendapat kesempatan emas ini. Di film keluaran tahun 2018 ini juga diperankan aktor asal Indonesia loh, yap Iko Uwais.

11 dari 11 halaman

Claudia Kim

Claudia Kim

Awal mula karir Claudia Kim lewat membintangi drakor Queen of the Game tahun 2006 lalu. Aktris bernama asli Kim Soo Hyun ini memang diakui memiliki bakat akting yang memukau.

Ia melebarkan karirnya di dunia perfilman Internasional. Claudia Kim pernah berperan dalam beberapa judul film Hollywood terkenal. Ia membintangi film Avengers: Age of Ultron tahun 2015. Nggak itu saja, ia juga bermain di film Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald tahun 2018.

Keren-keren ya deretan aktor dan aktris di atas. Kalau di Indonesia kayak Joe Taslim, Iko Uwais dan Cinta Laura nih!

Beri Komentar