© KapanLagi.com
Bagi kamu penikmat sinetron Indonesia pasti sudah nggak asing dengan wajah-wajah ini. Dalam cerita selalu ada sosok wanita yang memerankan tokoh protagonis dan antagonis.
Sementara tokok protagonis selalu ditampilkan baik hati dan lemah lembut, tokoh antagonis justru sebaliknya. Mereka selalu ditampilkan sebagai sosok jahat yang suka marah-marah, melotot, dan berbuat seenaknya.
Beberapa artis Indonesia ini sering mendapatkan peran sebagai ibu jahat di sinetron. Kemampuan akting mereka bahkan selalu berhasil membuat penonton ikut emosi dan naik darah. Siapa aja ya kira-kira? Berikut beberapa di antaranya.
Meriam Bellina dikenal sebagai artis yang selalu berhasil memerankan peran antagonis di sinetron maupun film. Sejak dulu aktingnya sering membuat penonton ikut emosi saking totalnya saat memerankan ibu galak.
Sosok Moudy Wilhelmina sangat terkenal saat memerankan ibu tiri di sinetron " Bidadari" . Akting jahatnya selalu berhasil membuat penonton naik darah.
Ibu tiri yang selalu punya cara licik dalam sinetron " Bawang Merah Bawang Putih" ini memang keren banget. Akting Helsi Herlinda berhasil membuat penonton yakin dengan watak jahat yang dia perankan.
Melihat tatapan sinis dari Vicky Burki aja rasanya bisa bikin kita ikutan takut. Vicky Burki sering mendapatkan peran sebagai ibu galak dan selalu berhasil memainkannya dengan sempurna.
Akting Ria Probo sebagai ibu-ibu jahat nggak pernah gagal bikin naik darah. Rasanya pengen ikutan membalas perbuatannya dalam sinetron saat dia sudah berlaku kejam pada si pemeran utama.
Sejak dulu hingga kini, Leily Sagita selalu jadi langganan memerankan ibu antagonis di sinetron yang dia mainkan. Dia bahkan mendapat julukan ratu antagonis dari para penonton.
Debbie sering memerankan ibu antagonis di judul sinetron yang dia mainkan. Dalam perannya, Debbie selalu berakting sebagai ibu galak yang suka ngomel dan bikin masalah.
Itulah beberapa artis yang sering memainkan peran ibu galak di sinetron. Inget jangan kebawa emosi sampai ke dunia nyata ya, kan cuma akting.