© Frepik.com/@natanaelginting
Warganet Indonesia baru saja dibuat heboh. Kehebohan tersebut disebabkan oleh kanal Youtube Calon Sarjana.
Hari ini, Kamis (23/1/2020) video-video dalam kanal Youtube Calon Sarjana telah menghilang. Subscriber kanal Youtube tersebut yang awalnya 13 juta lebih sekarang tinggal 2,5 juta.
Alasan kanal Calon Sarjana dihapus video-videonya oleh Youtube terkait dengan pelanggaran hak cipta.
Beberapa hari yang lalu, kanal Youtube tersebut sempat mengalami kasus plagiat. Hal tersebut dikarenakan isi video mereka yang banyak mencomot video lain tanpa memberi sumber kepada pemilik asli.
Sekilas info, berikut ini adalah sistem hak cipta dari Youtube yang saat ini sudah diterapkan kepada para content creator:
1. Laporan 'strike' pertama membuat channel menjadi dibekukan (tidak dapat mengupload konten) selama 1 minggu.
2. Laporan 'strike' kedua membuat channel dibekukan selama dua minggu.
3. Laporan 'strike' ketiga membuat YouTube terpaksa menghapus channel yang melanggar aturan tersebut.