© Https://yputube.com/Dewihugheshypnotherapy
Salah satu presenter acara Tv, Dewi Hughes berhasil mengikis berat badannya dari 150 Kg menjadi 60 Kg. Hal ini tentunya membuat publik terkaget-kaget karena perubahan yang sangat drastis ini membuat penampilan Dewi berubah.
Perempuan yang dulunya memiliki motto "Big is Beautiful" ini jatuh sakit sampai akhirnya menyadari ada sesuatu yang salah pada dirinya. Tepat di usia ke 45 tahun, Dewi sakit sampai tak bisa begerak. Ia hanya bisa berdiam di tempat tidur, hal ini yang membuat Dewi Hughes mulai mencari apa yang harus ia lakukan untuk kesehatannya.
View this post on Instagram
Setelah melakukan banyak pencarian, akhirnya Dewi Hughes menemukan kunci sebuah kesehatan tubuh, yaitu 'bahagia'. "Karena saat kita bahagia, tubuh akan mengeluarkan hormon endorfin yang bikin kita happy, pikiran bagus, sakit semua ilang" ujarnya pada program Ngopi Dara(25/01).
Ketika ditanya Nia Ramadhani pada acara Ngopi Dara, makanan apa saja yang dimakan, Dewi mengatakan "Semua yang tumbuh di bumi, makanan yang disinari matahari, sayur-sayuran, buah-buahan, biji-bijian, kacang-kacangan, umbi-umbian, ikan-ikanan, ayam-ayaman, daging-dagingan,"ujarnya tentunya makana tersebut tidak diolah dengan tambhana garam dan gula.
Menurut Dewi, kuncinya adalah " mindsetnya, saya diet bukan untuk kurus, tapi untuk saya bahagia dan sehat" ujarnya. Dewi juga menyampaikan jika mindset bahagia sudah terbentuk di otak, maka tubuh akan tersugesti untuk mengkonsumsi makanan yang sehat dan baik untuk tubuh. Selain itu, ia juga tidak emngkonsumsi nasi ketika menjalankan dietnya.
Buat kamu yang mau memulai diet tapi nggak mau mengurangi makan, kamu bisa coba cara 'diet kenyang' ala dewi Hughes ini loh, sudah siap untuk bertransformasi?