© 2022 Instagram.com/@withikonic
Kabar kurang mengenakan menyelimuti iKONIC. Belakangan, salah satu member grup idol iKON, Bobby dikabarkan hengkang dari agensinya YG Entertainment.
Kabar tersebut langsung menjadi perbincangan hangat. Beberapa sumber dari pemberitaan di Korea Selatan bahkan sempat menyebut Bobby iKON tak memperbarui kontrak dengan agensi yang menaunginya.
Kabar kurang enak ini akhirnya terjawab. Pihak agensi, YG Entertainment angak bicara terkait rumor yang telah beredar luas ini.
Perwakilan dari YG Entertainment dengan tegar membantah rumor Bobby iKON yang disebut-sebut hengkang. Mereka menyebut kabar tersebut tidak ada dasarnya.
Dalam pernyataannya, YG Entertainment kepada outlet media JoyNews24, mereka menyatakan bahwa rumor yang dilaporkan oleh KpopHerald itu tidak benar.
" Laporan terkait berakhirnya kontrak Bobby adalah palsu," ujar pihak YG Entertainment kepada JoyNews24, Selasa (15/11).
Sebelumnya, rapper kelahiran tahun 1995 ini bahkan dikabarkan sedang mencari agensi baru setelah kontrak eksklusif dengan YG Entertainment berakhir. Namun, dengan cepat pihak agensi juga langsung membantahnya.
Adanya kabar ini membuat eberapa fans yang termakan oleh rumor itu tetap menghargai keputusan Bobby. Bahkan, ada penggemar yang mengharapkan adanya interaksi Bobby dengan mantan personel iKON, B.I.
iKON memang akan melakukan perpanjangan kontrak dengan YG Entertainment di tahun 2022. Melansir dari Allkpop, ada beberapa rumor yang menyatakan bahwa iKON sebenarnya memiliki kontrak sepuluh tahun, tetapi rumor itu belum dikonfirmasi, dan itu akan dianggap tidak etis di dunia KPop.
iKON debut pada 15 September 2015, kala itu mereka tampil dengan tujuh personel. Kini iKON tampil dengan enam anggota setelah B.I hengkang pada 2019.
Bobby merupakan salah satu dari enam member aktif iKON bersama Donghyuk, Junhoe, Chanwoo, Yunhyeong, Jinhwan. Album debut mereka berjudul Welcome Back dirilis pada 2015 dengan single debut bertajuk My Type. Grup idol tersebut kemudian merilis Return pada 2018 dan New Kids pada 2019.
iKON juga sempat merilis live album pada 2016 dari konser mereka yang berjudul 2016 iKON - iKoncert Showtime Tour in Seoul Live CD. Di tahun yang sama, grup idol Korea Selatan ini juga merilis album kompilasi berjudul iKON Single Collection.
Kemudian, di tahun 2017, iKON meluncurkan single album berjudul New Kids: Begin. iKON juga tercatat meluncurkan tiga EP berjudul New Kids: Continue dan New Kids: The Final pada 2018, diikuti i DECIDE pada 2020.
Terbaru, mereka juga meluncurkan Flashback [+ I Decide] yang merupakan album terbaru dalam versi Jepang. Album tersebut rilis pada 3 Mei lalu.
Juni 2022 lalu, iKON sukses menggelar konser mereka di Olympic Park, Olympic Hall, Seoul. Konser tersebut digelar secara offline dan online.
Itu menjadi momen yang mengharukan karena dalam konser tersebut iKON tampil dengan formasi baru mereka. Meski tanpa kehadiran B.I sang mantan leader, iKON tetap berhasil tampil memukau dan membuat penggemar terpana.