Bocah Kelas 2 SD Ini Harus Berjualan Snack Untuk Bantu Ibunya Penuhi Kebutuhan Keluarga

Reporter : Arif Mashudi
Rabu, 6 Mei 2020 16:18
Bocah Kelas 2 SD Ini Harus Berjualan Snack Untuk Bantu Ibunya Penuhi Kebutuhan Keluarga
Di saat anak kecil lain menghabiskan waktu dengan bermain dan belajar di rumah, ia harus ikut mencari nafkah.

Sepertinya bukan menjadi rahasia lagi jika tak semua orang bisa bekerja dari rumah selama masa pandemi ini. Banyak dari kita yang harus berjuang di luar rumah untuk penuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Seperti apa yang dilakukan oleh gadis kecil yang masih duduk di kelas 2 SD ini. Namanya Olivia, selain keajibannya belajar ia membantu ibunya berjualan snack di jalan untuk penuhi kebutuhan harian keluarga.

1 dari 3 halaman

Potret Olivia diunggah ke Twitter oleh akun @hellmahardika. Dalam potret tersebut tergambar wajah Olivia yang begitu semangat, tak ada sedikitpun rasa mengeluh di raut wajahnya.

" Ketemu Dek Olivia di depan toko jam Samudera Makmur, Jakal KM 5. Doi jualan camilan 10 ribu/pcs. Sekolahnya libur tapi kelasnya online (dia pinjem hp tetangga). Jualannya sih sama ibuknya tapi mereka misah, mecah pasar kali yah. Monggo dilarisin lur, Oliv tetep puasa katanya," ujar Iqbal Mahardika dalam unggahannya tersebut.

 

2 dari 3 halaman

Berdasarkan keterangan unggahan tersebut, Olivia ini berjualan snack keliling di Kota Yogyakarta. Miris sebenarnya, di saat anak kecil lain menghabiskan waktu dengan bermain dan belajar di rumah, ia harus ikut mencari nafkah.

Jarak tempat ia berjualan dengan rumahnya cukup jauh, ia harus berjalan kaki sepanjang lima kilometer. Tapi hal itu ia lakukan dengan sangat gembira. Terlihat jelas di raut wajahnya.

3 dari 3 halaman

Unggahan tersebut berhasil membuat ramai jagat twitter. Banyak yang memuji Olivia dalam membantu keluarga. Ada juga salah satu warganet yang membagikan pengalamannya ketiak bertemu Olivia.

" Waktu study tour aku sm temen-temen liat dia jualan disekitar UGM, dia nawarin dagangannya waktu kita lagi makan siang. Sebenernya kita gamau beli karna kurang suka sama makanannya, terus cuma dikasih uang 10rb dan ga ambil dagangannya. Tapi dia bilang 'gak mau, saya jualan, gak minta uang'," tulis akun @tastelesssweet.

Gimana? masih mau mengeluh atas keadaan. Apa yang dilakukan Olivia adalah tamaparan keras buat kita yang suka mengeluh :(

Beri Komentar