BTS/twitter.com/bts_bighit
Dirumorkan, kedua bintang fenomal ini akan berkolaborasi bersama!
Siapa sih yang nggak tahu BTS? Bintang Kpop fenomenal ini dirumorkan akan berkolaborasi dengan Justin Bieber. Dilansir dari Page Six, Bieber dan BTS akan bekolaborasi dalam lagu baru yang mana kolaborasi tersebut merupakan hasil merger antara perusahaan rekaman masing-masing artis.
Pada awal tahun ini, label rekaman dari BTS, Hybe atau yang dulu dikenal Big Hit Entertainment, membeli Itacha Holdings dari Scooter Braun seharga $ 1 miliar. Itacha Holdings merupakan induk dari SB Projects yang mengelola Justin Bieber, Ariana Grande, Demi Lovato dan masih banyak artis-artis Hollywood lainnya.
Tak lama setelah kemitraan baru itu, BTS mengirimkan pesan selamat datang melalui video yang diunggah oleh HYBE Labels 5 April 2021 kemarin.
Dilansir dari Koreaboo.com, banyak yang berspekulasi kolaborasi ini bisa terjadi jika perusahaan investasi AS, Itacha Holdings, bergabung dengan HYBE America.
Para penggemar dari BTS cukup antusias mendengar kabar ini. Mereka berharap kolaborasi ini bisa terjadi.
Selain itu beberapa hari yang lalu, sebuah akun media sosial bernama DeuxMoi, akun berita anonim yang dikenal berbagi rumor budaya pop, dll, memposting instagram story yang menyatakan "BTS collab is Bieber but u didn’t hear it from me"
BTS dan Justin Bieber sudah berteman sejak lama. Mereka kerap kali saling mendukung dan menyemangati satu salam lain. Yang mana, pada Januari lalu, Jungkook sempat membagikan lagu Bieber "Yummy" di Twitter BTS Official yang dibalas oleh Justin Bieber sendiri.
https://t.co/UV3ukkMNqh
— ????? (@BTS_twt) January 9, 2020
????? #yummy #JK
Beberapa bulan setelahnya, Justin Bieber membagikan video pada akun instagramnya. Di mana dirinya sedang melakukan lip sync yel-yel dari penggemar BTS.
View this post on Instagram
Selain itu, ini bukan kali pertama mereka berdua dirumorkan melukan kolaborasi bersama, lho. Kita tunggu saja kabar baik dari agensi mereka masing-masing ya! Kalau menurut pendapat Diazens sendiri bagaimana?