© Polsek Gampengrejo Via Kompas.com
Untuk mendapatkan langsung banyak ikan, salah satu caranya adalah dengan menjala. Entah itu untuk seru-seruan yang nantinya akan dikembalikan, dimasak, atau bahkan dijual.
Tentu saja menjala pada awalnya diniatkan untuk mendapatkan ikan banyak. Namun, di sungai Dusun Grompol, Desa Ngebrak, Kecamatan Gampangrejo, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, melansir dari Kompas.com, ada seorang pria yang malah dapet satu unit sepeda motor! Wah, rezeki nomplok, nih?
Nama pria tersebut adalah Saiful Alam. Jadi ceritanya Saiful ini berniat menjala ikan di sungai. Namun ketika jalan sampai di dasar sungai dan diangkat, jala Saiful malah ada motor Honda Beat merah.
Motor tersebut buatan tahun 2014, dengan nomor plat AG 6170 RAH. Kondisi masih utuh, meskipun tidak baik-baik saja. Namun, Saiful ini orang baik. Motor yang dia temukan itu diserahkan ke pihak kepolisian.
Kepala Polsek Gampeng rejo Ajun Komisaris Saiful Alam pun mengatakan bahwa di jok motor tersebut, bahkan masih ada tanda bukti pelunasan pembayaran.
" Di jok otor juga ditemukan tanda bukti kewajiban pelunasan pembayaran," terangnya.
Setelah ditelusuri lebih lanjur, motor tersebut ternyata milik warga Dusun Krajan RT 003 RW 001, Desa Majan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung. Namanya adalah YR.
Ternyata oh ternyata, motor tersebut dilaporkan hilang pada 14 Februari 2020 sekitar pukul 23.44 WIB di depan rumah Jalan Hasanudin, Dusun Krajan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung.
Wah wah, hilangnya pada Februari lalu, tapi kok bisa sampai tenggelam di sungai gitu, ya?