© Twitter.com/@kowagarasetai
Di masa pandemi seperti ini, banyak orang mengalami kesusahan. Tidak hanya dalam masalah ekonomi saja lho, mental seseorang bisa saja terganggu selama masa pandemi ini lho.
Bisa saja orang-orang jadi ketakutan selama pandemi virus corona ini masih ada. Atau, karena terlalu lama melakukan WFH, bisa saja orang jadi stres karena merasa kesepian.
Namun, bukan negara Jepang namanya jika mereka tidak memiliki inovasi nyeleneh dalam menanggulangi hal tersebut. Kini muncul sebuah 'layanan horor' di Jepang yang akan membantumu untuk lebih rileks di masa pandemi ini.
Dikutip dari Hindustan Times, telah muncul layanan horor di Jepang yang dapat membuatmu seketika lupa akan masalah virus corona ini. Treatment yang diberikan layanan ini yaitu kamu akan dimasukkan ke dalam sebuah peti mati lalu kamu akan dikelilingi oleh banyak zombie yang siap menyantapmu.
Peti mati tersebut akan ditutup dan lubang kaca agar kamu dapat melihat kengerian zombie-zombie tersebut. Tidak hanya dikelilingi zombie, kamu juga akan mendengar cerita horor, dicolek oleh para zombie, dan masih banyak treatment lainnya yang akan kamu rasakan.
" Masa pandemi ini memang membuat stres dan kami berharap orang-orang bakal bisa sedikit lega dengan berteriak," ucap Kenta Iwana (25), koordinataor Kowagarasetai, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang seni horor.
Di masa pandemi seperti sekarang ini, Kenta berjuang untuk mencari kerjaan untuk para aktor seramnya tersebut. Karena, sebelum pandemi ini menyerang, Kowagarasetai sering kali tampil di tempat-tempat hiburan sebagai wahana rumah hantu.
Beberapa bulan yang lalu, Kowagarasetai juga sempat mengadakan rumah hantu dengan konsep drive-thru. Inovasi di Masa Pandemi, Telah Muncul Rumah Hantu Drive-Thru di Jepang
Para customer cukup merogoh kocek sebesar 800 Yen (sekitar Rp 113.000) untuk mencoba layanan ini. Para pelanggan yang mencoba layanan tersebut memang berniat untuk melepas stresnya dengan cara berteriak.
" Banyak acara yang telah dibatalkan akibat merebaknya virus corona. Dan, saya memang sedang mencari cara untuk menghilankan stres. Sekarang pun saya merasa lega dan santai" ucap Kazushiro Hashiguchi (36) setelah mencoba layanan horor tersebut.
Kalian stres dan butuh teriak-teriak di dalam kotak? Cobain aja nih layanan horor satu ini.