5 Cara Membuat Essay yang Baik dan Benar untuk Keperluan Lomba, Beasiswa dan Kuliah

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Senin, 28 November 2022 08:55
5 Cara Membuat Essay yang Baik dan Benar untuk Keperluan Lomba, Beasiswa dan Kuliah
Yuk simak dengan baik cara membuat essay yang baik dan benar di bawah ini!

Essay merupakan karya tulis yang lumrah kita jumpai pada bangku perkuliahan. Baik itu berupa penugasan yang diberikan dosen ataupun referensi materi mata kuliah. Bahkan pada bangku sekolah pun sudah terdapat lomba-lomba essay tingkat kota hingga nasional. Namun, tak jarang masih banyak yang belum mengetahui cara membuat essay sesuai dengan kaidah yang berlaku.

Seringkali essay menggambarkan pandangan atau sudut pandang seorang penulis tentang topik yang ia kemukakan. Menurut KBBI, essay sendiri merupakan karangan prosa yang membahas suatu masalah dari sudut pandang penulis. 

Pada dasarnya essay dibuat untuk meyakinkan para pembaca terhadap sudut pandang yang dimiliki oleh penulis mengenai suatu fenomena, objek, kondisi atau masalah tertentu.

Sebelum itu, terdapat 3 struktur essay sebelum mengetahui cara membuat essay yang rapi dan terstruktur, yakni:

  • Pendahuluan 

Bagian ini merupakan awal dan pengantar kepada pembaca mengenai topik yang akan dibahas. Bagian ini berisi pemaparan secara umum topik yang akan dibahas agar memudahkan pembaca untuk memahami isi esai. Selain itu pada bagian pendahuluan, penulis juga mengungkapkan latar belakang memilih topik tersebut. 

  • Pembahasan

Inti penjelasan suatu topik pada essay terletak pada bagian ini yang merupakan pembahasan. Bagian ini menjelaskan essay secara rinci. Penulis juga menjelaskan sudut pandangnya mengenai topik yang dipilih yang berisi analisis dan interpretasi penulis. 

  • Penutup

Bagian yang ada di akhir bagi sebuah esai. Bagian penutup esai ini berisi tentang kesimpulan yang berupa kalimat rangkuman dari pembahasan topik esai secara singkat dan padat dari pokok bahasan yang dibahas.

 

1 dari 1 halaman

Cara Membuat Essay yang Baik dan Benar

Cara Membuat Essay yang Baik dan Benar

  • Tentukan Tujuan Penulisan

Cara membuat essay yang pertama adalah tentukan tujuan dari penulisan essay itu sendiri. Agar memudahkan kamu dalam menentukan gagasan pokok serta format apa yang sesuai. Misalnya untuk kebutuhan akademik, essay yang tulis harus menggunakan bahasa yang formal dan bersifat objektif, begitupun sebaliknya.

Penulis harus menganalisis bahwa topik yang ingin diangkat menarik dan relevan untuk dibahas. Selain itu, perlu adanya pertimbangan mengenai topik dengan pembaca sehingga ada ketertarikan pembaca terhadap topik atau isu tersebut.

  • Lakukan riset secara mendalam

Setelah menentukan topik, langkah selanjutnya dalam cara membuat essay adalah mengumpulkan dan mencari informasi terkait topik yang dipilih. Meskipun essay ada yang berisi argumentative sudut pandang personal penulis, namun penulis harus memiliki dasar argumen yang jelas dan dapat dipertanggungjawabkan. 

Karena dalam essay tetap memiliki kerangka berpikir yang jelas. Sehingga data dan informasi yang dipaparkan meyakinan para pembaca bahwa apa yang disampaikan penulis memang relevan.

  • Susun kerangka tulisan

Agar tulisan penulis sesuai dengan topik yang ingin diangkat, sebaiknya buat gambaran kasar atau poin yang akan dibahas. Bentuklah outline tulisan di setiap fakta-fakta atau pendapat yang ingin penulis uraikan.

Kerangka tulisan ini sangat berguna untuk memetakan konsep. Hal ini bisa dilakukan dengan cara membuat peta konsep atau mind mapping yang ditulis dengan kalimat yang ringkas.

  • Tinjauan pustaka sebagai referensi

Dalam jenis essay yang formal, kamu harus menyertai tinjauan pustaka yang kamu gunakan di dalam tulisan. Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi adanya celah dalam bidang yang kita teliti.

Kamu juga bisa mendapatkan gambaran dari penelitian sebelumnya untuk mengevaluasi atau meneruskan penelitian sebelumnya. Sehingga pembaca akan mendapatkan materi baru yang belum pernah dibaca sebelumnya. Misalnya melalui jurnal dan tulisan essay sebelumnya.

  • Evaluasi essay

Cara membuat essay yang terakhir adalah membaca ulang essay. Penulis membaca ulang kembali agar penulis melihat kekurangan dari tulisannya. Sehingga bisa melakukan revisi agar isi yang disampaikan relevan dengan topik yang diangkat.

Selain itu, penulis juga bisa memeriksa apakah tulisan dalam essay mudah dipahami ataupun tidak.

Itulah cara membuat essay yang menarik agar bisa membantu kamu dalam keperluan akademik maupun non akademik. Sehingga kamu nggak bingung lagi gimana caranya membuat essay yang baik dan benar ya.

Penulis: Agung Brahma Wikara

Beri Komentar