© Instagram/vjdaniel
Hari raya Idul Fitri biasanya banyak digunakan untuk saling bermaaf-maafan, tidak hanya orang biasa melainkan juga public figure. Terlebih lagi sekarang pada zaman era digital, sosial media pun bisa menjadi wadah untuk mereka.
Seperti halnya Daniel Mananta, seorang presenter yang terkenal dari ajang Indonesian Idol ini walaupun memiliki agama non-islam tampak tetap bertolenransi mengucapkan selamat idul fitri kepada masyarakat Indonesia.
Ucapan selamat Idul Fitri Daniel Mananta lewat Instagram mengambil perhatian warganet. Sebab, dalam ucapan tersebut diselipkan dari kutipan hadist nabi Muhammad SAW tentang kemuliaan memberi maaf.
Dalam postingannya tersebut, Daniel mengutip dari hadis yang diriwayatkan oleh Imam al-Kharraithi di dalam kitab Makarim al-Akhlaq dari hadis Abi Hurairah r.a.
" Kenapa menurut gw Ramadhan itu sangat indah.. Nabi Muhammad SAW sempat bercerita soal Nabi Musa bin Imran yang bertanya “ Allah, siapakah yang paling berharga di mata-Mu?” Dan Allah menjawab, “ Dia yang mampu memaafkan walaupun ada di posisi lebih kuat,” (Baihaqi)," tulis Daniel Mananta.
Menurut Daniel, cerita Ramadan sangat indah dan penuh pelajaran buat dirinya. Karena itu, dia meminta maaf kepada seluruh saudaranya yang sedang merayakan Idul Fitri. Ia juga berharap semua orang yang membaca unggahan itu, baik yang mengenal maupun tidak, mau memaafkannya.
" Cerita ini indah sekali dan penuh pelajaran untuk gw sendiri dalam soal memaafkan. Jadi, kepada saudara saudara saya yang sedang merayakan, di masa PSBB dan langsung dari rumah aja, saya minta maaf sedalam dalamnya dan mudah mudahan anda yang membaca bisa memaafkan saya atas segala kesalahan yang disengaja ataupun yang tidak disengaja. Keep inspiring me to become a better person. #ramadan #ramadan2020 #idulfitri #forgiveness," tambah dia.
Sontak ini membuat netizen merasa kagum akan indahnya toleransi antar umat beragama. Semoga kita semua juga bisa mencontoh Daniel ya dalam bertoleransi. Selamat Idul Fitri~