Dari Gubuk Beratap Kardus, Perempuan Ini Berhasil Beli Rumah Impian Berkat Kerja Keras

Reporter : Riza Umami
Kamis, 10 Februari 2022 18:02
Dari Gubuk Beratap Kardus, Perempuan Ini Berhasil Beli Rumah Impian Berkat Kerja Keras
Gak ada yang gak mungkin kalau mau berusaha.

Roda kehidupan pasti berputar, terkadang seseorang ada di bawah tetapi ia pun bisa berada di atas kalau mau terus berusaha dan berdoa. Hal inilah yang dibuktikan oleh seorang perempuan berikut ini.

Perempuan yang merupakan anak tunggal ini bekerja keras membangun bisnisnya dari nol. Berkat usahanya ini pun akhirnya sekarang dia sudah berhasil mengubah nasib dirinya dan juga orang tuanya.

1 dari 4 halaman

Awalnya dia dan keluarganya tinggal di sebuah kontrakan sekotak dengan atap kardus dan kamar yang seadanya. Kontrakan yang kecil ini pun dimanfaatkan untuk banyak ruang hingga tempat shalat pun sempit-sempitan.

Perempuan Bisa Beli Rumah Impian

2 dari 4 halaman

Perempuan ini bahkan harus tidur dengan mesin produksi karena ruangannya memang sangat sempit. Sampai akhirnya, perempuan ini pun bisa membeli rumah impian untuknya dan juga orang tuanya.

Semua ini tentu tak lepas dari kerja keras perempuan ini dalam membangun bisnisnya. Sekarang omzetnya pun sudah banyak hingga dia akhirnya bisa membeli rumah impiannya.

3 dari 4 halaman

Dari dulu, ia ingin mempunyai rumah yang punya garasi, berpagar dan juga memiliki kamar sendiri. Akhirnya keinginannya ini pun bisa terwujud berkat doa dan kerja kerasnya selama ini.

Video ini pun viral dalam waktu sebentar dan cukup menyita perhatian netizen. Mereka memberikan berbagai komentar dalam video tersebut, ini beberapa di antaranya.

4 dari 4 halaman

@berlianaaadwii: Nangis banget si , perjuangannya g sia-sia.

@iya: Bismillah nular. gw juga anak tunggal.

@elindesna: Bismillah aku ank tunggal dan sedang ada diposisi ini smga 2022 ini bisa renovasi rumah jdi lbih layak aminn.

Memang gak ada yang gak mungkin ya kalau mau berusaha dan bekerja keras seperti perempuan ini meski awalnya tinggal di kontrakan beratap kardus, tetapi kini ia akhirnya bisa membeli rumah impiannya. Siapa nih yang pengin gini juga?

Beri Komentar