Demi Keluarga, Kakek Nian Semangat Jual Minyak Keliling Meski Tak Lagi Bisa Mendengar dengan Jelas

Reporter : Devi Puspitasari
Selasa, 26 Januari 2021 16:07
Demi Keluarga, Kakek Nian Semangat Jual Minyak Keliling Meski Tak Lagi Bisa Mendengar dengan Jelas
Bikin sedih, ya.

Di usia senja, nggak sedikit orang yang masih harus berjuang mengais rezeki demi bisa memenuhi kebutuhan hidup. Salah satunya kakek Nian.

Kakek 72 tahun ini tetap semangat berjualan minyak keliling meski sering lelah dan pendengarannya sudah nggak sebaik dulu. Kisah kakek Nian ini dibagikan oleh akun Instagram @sayaphati.

1 dari 4 halaman

Jual Minyak Keliling

Kakek penjual minyak keliling

Dilansir dari akun itu, kakek Nian setiap harinya bekerja sebagai penjual minyak keliling. Usianya yang nggak lagi muda membuat kakek Nian cepat lelah. Bahkan, nggak jarang beliau ngos-ngosan saat mendorong gerobaknya.

Kakek Nian sendiri berjualan keliling di kota Bogor. Selama ini, beliau tinggal di rumah singgah dengan barang seadanya. Mirisnya, tanah yang ditempati kakek Nian bukanlah miliknya melainkan milik orang baik yang membantu beliau.

2 dari 4 halaman

Tinggal Seorang Diri

Kakek penjual minyak keliling

Selama ini, kakek Nian tinggal seorang diri di Bogor. Anak dan istrinya tinggal di Bekasi. Biasanya, dua bulan sekali beliau melepas rindu menemui keluarganya. Tapi, nggak jarang juga sang anak yang ganti berkunjung.

Sebagian besar penghasilannya kakek Nian berikan pada keluarganya di Bekasi. Saat berjualan, untungnya nggak jarang ada orang baik yang memberi lebih pada kakek penjual minyak ini karena merasa kasian.

Usianya yang sudah lanjut juga kini membuat kakek Nian kurang bisa mendengar dengan jelas. Hal ini membuatnya jadi sulit berkomunikasi. Meski begitu, beliau masih bisa berkomunikasi lewat tulisan ataupun bahasa isyarat. 

3 dari 4 halaman

Tanggapan Netizen

Video akun @sayaphati ini pun dibanjiri komentar oleh netizen. Banyak dari mereka yang ikut terharu dengan perjuangan kakek Nian.

" paling tdk bisa liat begini," komentar akun @liafebrianty05 sambil menambahkan emotikon menangis.

" Semoga beliau selalu dilimpahkan rezeki aamiin allahumma aamiin," doa akun @sitisyahruliramadhani.

" Gk bisa liat beginia aku," imbuh akun @amazingbatari.

Beri Komentar