Demi Sinyal, Ayah Ini Rela Payungi Anaknya di Tengah Hujan saat kelas Online

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Rabu, 23 Juni 2021 12:27
Demi Sinyal, Ayah Ini Rela Payungi Anaknya di Tengah Hujan saat kelas Online
Perjuangan seorang ayah, dan anaknya.

Pendidikan adalah hal yang begitu berarti, terutama bagi orangtua kepada anak-anaknya. Untuk itu, orangtua pun bahkan rela melakukan apa saja agar anak-anaknya bisa terus belajar, apapun halangan dan rintangannya. Diharapkan kelak agar anak-anak mendapatkan kehidupan yang lebih baik.

 

1 dari 4 halaman

Terutama untuk seorang Ayah. Selain mencari nafkah untuk biaya pendidikan, seorang Ayah juga rela melindungi dan membahagiakan anaknya. Seperti seorang pria yang sedang viral di media sosial Twitter ini.

Kejadian ini diketahui terjadi di Ballaka, desa terpencil di daerah Dakshina Kannada, India. Dari akun Twitter @puchhappady82, terlihat seorang ayah dan anak perempuan di bawah pohon. Sang anak duduk memegang ponsel dan memangku buku, sementara saygn ayah berdiri memayngi anaknya.

 

2 dari 4 halaman

Ternyata, mereka keluar di tengah hujan tersebut agar mendapatkan sinyal. Diketahui anak perempuannya sedang mengikuti kelas online, sedangkan sang ayah rela berdiri memayungi sang anak untuk melindunginya dari hujan deras agar tetap bisa belajar online.

 

3 dari 4 halaman

Komentar Netizen

Melihat postingan ini, netizen pun memberikan berbagai pendapatnya di kolom komentar. Menurut mereka hal ini merupakan hal yang serius untuk segera ditangani. Sementara itu mereka tak lupa salut kepada aksi yang sang yang yang dilakukkannya, yaitu memayungi sang anak saat mengikuti kelas online.

" Dengan susah payah, anak-anak diharuskan untuk belajar. Harapan yang terbaik untuk masa depan mereka. Salut kepada si Ayah," tulis @logansarch.

" Salut," tulis @DXNNETWORKER.

 

Beri Komentar