Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar, Mulai Dari Bisnis Kuliner Hingga Portal Wisata!

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Jumat, 29 September 2023 18:31
Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar, Mulai Dari Bisnis Kuliner Hingga Portal Wisata!
Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar sudah banyak dikenal memiliki jajaran bisnis mulai dari bidang kuliner hingga wisata

Sempat eksis menjadi bintang sinetron, kini pasangan Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar memilih hijrah dan vakum dari dunia entertainment. Sepasang suami istri ini masih dapat menjalani kehidupan dengan nyaman dan berkecukupan melalui sejumlah bisnis yang ditekuni.

Meski keduanya sudah tidak lagi aktif berkecimpung di panggung hiburan, nyatanya sepasang kekasih ini bekerjasama untuk merintis bisnis sebagai kesibukan barunya. Bahkan dapat dikatakan jika banyak ragam bisnis yang digeluti keduanya terus berjalan hingga saat ini. Dengan segudang bisnis yang dijalankan, tidak heran apabila keduanya dikaruniai hidup yang makmur dengan ketiga anaknya di rumah mewah bak Gedung Putih tersebut. 

Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar sudah banyak dikenal memiliki jajaran bisnis mulai dari bidang kuliner hingga wisata. Bisnis tersebut yang menjadi sumber pundi-pundi penghasilan  untuk menopang kebutuhan hidup bersama ketiga anaknya. Keduanya juga dikenal sebagai pencetus bisnis artis seperti kue kekinian hingga fashion hijab. 

Penasaran bisnis apa saja yang dimiliki mantan pemain sinetron Cinta Fitri ini? Yuk Intip deretan bisnis keluarga Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar berikut ini!

 

1 dari 9 halaman

Malang Strudel Oleh-Oleh Khas Kota Malang

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Mungkin kalian sudah tidak lagi asing dengan kuliner oleh-oleh khas Kota Malang ini. Teuku wisnu menjadi pelopor bisnis oleh-oleh dengan kuliner kekinian berupa kue pastry khas Eropa, strudel yang diberi nama Malang Strudel. Outlet utama dari Malang Strudel ini berpusat di Kota Malang, Jawa Timur yang sudah tersebar di berbagai tempat wisata di Malang. 

Teuku Wisnu memanfaatkan potensi yang ada pada kota tersebut yakni buah apel sebagai isi utama strudel. Berbagai varian mulai dari manis hingga asin kini telah dijualkan untuk menarik perhatian konsuemen. Saat ini akun instagram @strudelmalang sudah dibanjiri followers dan semakin dikenal masyarakat, tidak hanya berisi konten promosi produk namun kini juga berbagi sejumlah rekomendasi tempat pariwisata di Kota Malang. 

 

2 dari 9 halaman

Bogor Raincake Oleh Shireen Sungkar

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Tak mau kalah dengan sang suami, Shireen Sungkar juga membuka bisnis kuliner kekinian dengan nama “ Bogor Raincake”. Bisnis kuliner tersebut sudah dirintis sejak tahun 2017 sampai saat ini sebagai oleh-oleh khas Bogor.

Bogor raincake menjual berbagai kuliner manis seperti varian cake yang bermacam-macam, dessert box, kue hampers, pie dan cookies. Layaknya Malang Strudel, bisnis kuliner satu ini juga masih bertahan hingga kini dengan outlet yang  sudah tersebar di beberapa wilayah Kota Bogor. 

 

3 dari 9 halaman

Fashion Hijab Artis

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Tidak hanya menjalin usaha dengan sang suami, nyatanya keluarga Sungkar tersebut juga tengah menjalankan bisnis fashion hijab. Shireen sungkar dengan kakak kandungnya Zaskia Sungkar menjadi pencetus fashion hijab artis dengan brand hijab KIA, ZASHI, dan Zaskia Sungkar Jakarta. Bahkan kabarnya bisnis mereka telah dikenal hingga mancanegara loh! Keren banget yaa.

 

4 dari 9 halaman

Gerai Hawa

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Bernama Gerai Hawa, bisnis fashion ini menjual pakaian muslim keluarga dengan model syari. Koleksi Gerai Hawa ini dibuat simpel dan elegan dengan mengedepankan tujuan untuk beribadah dan dijadikan ladang dakwah.

Tak hanya menjual pakaian muslim dewasa, Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar membuka Gerai Alfatih Kids yang menjual produk pakaian muslim anak-anak dengan model yang beragam dan menarik. 

 

5 dari 9 halaman

Bisnis Produk Kecantikan

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Selain berfokus pada bisnis kuliner dan fashion, Teuku Wisnu ternyata juga meluncurkan produk kecantikan dengan nama merek “ MS Nature”.

Produk kecantikan tersebut telah memiliki berbagai produk mulai dari sabun, shampoo, deodorant hingga produk kecantikan lainnya. Terbuat dari bahan alami yang kaya manfaat, produk kecantikan tersebut dipercayai oleh masyarakat. 

 

6 dari 9 halaman

Nabawi Herbal

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Teuku Wisnu juga menjalankan salah satu bisnis obat herbal yang bernama “ Nabawi Herbal”. Bisnis herbal tersebut menyediakan beraneka ragam varian produk herbal untuk menunjang kesehatan sehari-hari seperti madu, minyak herbal, susu kambing dan lainnya.

Terbukti keberhasilan bisnis herbal ini telah terjual di berbagai outlet di Indonesia. 

 

7 dari 9 halaman

Bergabung dengan Perusahaan Animasi “Garis Sepuluh”

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Berbagai bidang bisnis telah dijajah oleh Teuku Wisnu, salah satunya tergabung dalam perusahaan media animasi “ Garis Sepuluh”. Garis Sepuluh Corporation merupakan salah satu media yang berusaha untuk berbagi makna melalui sebuah karya animasi.

Dalam instagram pribadinya @teukuwisnu turut andil dalam promosi pembuatan serial animasi Riko The Series.

8 dari 9 halaman

Portal Wisata Amazing Malang

Deretan Bisnis Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Tidak berhenti sampai disitu, pria yang dikenal dengan jokes bapak-bapak ini nyatanya juga memiliki bisnis portal khusus wisata. Portal wisata bernama “ Amazing Malang” ini menjelaskan berbagai tempat serta rekomendasi pariwisata yang dapat dikunjungi di Kota Malang.

Untuk memperlancar bisnis tersebut, Teuku Wisnu bekerja sama dengan salah satu komunitas Malang yang berfokus pada kuliner, budaya serta keindahan alam Kota Malang. Portal ini membantu untuk meningkatkan kunjungan wisatawan yang tertarik untuk berlibur ke Malang. 

 

 

9 dari 9 halaman

Itulah sumber kekayaan sepasang kekasih Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar. Meskipun tidak lagi eksis dalam dunia akting dan hiburan, nyatanya keduanya makin sukses dengan merintis bisnis yang masih berjalan hingga kini. Tidak heran apabila pundi-pundi rupiah terus berdatangan dari deretan bisnis di atas. Menginspirasi sekali ya pasangan ini!



Editor: An Nisa Maulidiyah

 

Beri Komentar