Desember 2022 Rilis, Film Avatar 2 Bakal Berudarsi Lebih dari 3 Jam

Reporter : Arifina
Kamis, 3 November 2022 11:10
Desember 2022 Rilis, Film Avatar 2 Bakal Berudarsi Lebih dari 3 Jam
Sanggup nonton?

Kabar gembira bagi penikmat film di Tanah Air bahkan di seluruh dunia. Karena, bulan Desember 2022 mendatang, film 'Avatar 2: the Way of Water' siap dirilis.

Ini merupakan yang ditunggu-tunggu penggemar, setalah 13 tahun lamanya dari sekuel film pertama. Tak tanggung-tanggung Avatar 2 dikabarkan akan memanjakan penonton dengan durasi yang lebih panjang selama 3 jam 10 menit.

1 dari 6 halaman

Dilansir dari The Hollywood Reporter, durasi film 'Avatar 2: The Way of Water' lebih panjang 29 menit dibandingkan sekuel pertamanya yang berdurasi 2 jam 41 menit.

Dengan durasi yang panjang ini menjadikan Avatar 2 bergabung dengan film-film blockbuster Hollywood lainnya yang berdurasi cukup lama. Seperti Avengers: Endgame (3 jam 2 menit), dan Titanic (3 jam 14 menit).

Di mana kedua film tersebut masing-masing menduduki peringkat dua dan tiga film terlaris sepanjang masa di dunia. Sedangkan, urutan pertama ditempati sekuel pertam Avatar (2009).

2 dari 6 halaman

Avatar 2: The Way of Water

Meski kabar ini sudah beredar luas, 20th Century dan Disney hingga kini belum merilis runtime resmi untuk 'Avaatar 2: The Way of Water'. Namun, durasi Avatar 2 mulai bocor setelah mendapatkan label usia. Di AS, film itu diberi label PG-13.

Bahkan, beberapa bioskop secara tidak sengaja sudah mencantumkan durasi Avatar 2 ketika merilis label usia itu di laman web mereka.

Disney yang mewarisi waralaba Avatar hingga kini masih menolak berkomentar mengenai durasi film tersebut.

3 dari 6 halaman

Untuk diketahui, film berdurasi panjang ini mulai banyak dilakukan sepanjang pandemi Covid-19. Rata-rata film yang tayang bnedurasi 2 jam 30 menit, yang menurut standar tradisional telah dianggap panjang.

Salah satu film itu adalah The Batman dengan durasi 2 jam 55 menit pada awal 2022.

4 dari 6 halaman

Avatar 2: The Way of Water

Sementara itu, Sutradara James Cameron mengatakan, tak ingin mendengar keluhan mengenai durasi film 'Avatar 2: The Way of Water' ketika nanti tayang di bioskop.

" Saya tidak ingin ada orang yang mengeluh mengenai durasi (film) ketika mereka bisa duduk dan binge-watch (serial televisi) delapan jam," kata James Cameron dilansir dari majalah Empire.

5 dari 6 halaman

James Cameron juga sudah bisa memperkirakan ulasan yang diberikan penonton setelah menyaksikan Avatar 2. Apalagi, fenomena penonton di dunia saat ini dinilai cukup banyak yang betah menontn di depan layar berjam-jam lamanya.

" Saya hampir bisa menuliskan bagian ulasan 'Film tiga jam yang sangat panjang...' Saya merasa seperti yang benar saja...' Saya melihat anak-anak saya bisa duduk dan menyaksikan lima episode dan masing-masing berdurasi satu jam secara langsung," ungkapnya.

Avatar 2: The Way of Water akan berpusat pada karakter Sam Worthington dan Zoe Saldaña, Sully serta Na'vi dengan mengambil satu dekade setelah film pertama. Film ini direncanakan bakal mulai tayang pada 16 Desember 2022.

Beri Komentar