© 2022 Instagram/Dewi Perssik
Pedangdut fenomenal Dewi Perssik kembali bikin geger, usai umumkan akan sediakan hadiah Rp100 juta, bagi mereka yang bisa menemukan emak-emak yang menudingnya jual diri.
Usai mengetahui tudingan tersebut, Dewi Perssik seketika naik pitam. Pelantun 'Hikayat Cintaku' tersebut langsung umumkan sayembara dengan hadiah yang jumlahnya tak main-main.
“ Saya lagi mencari si ibu satu ini nih. Saya lagi cari dia, saya lagi cari dia!” kata Dewi Perssik dengan nada tinggi, sambil menunjukkan wajah emak-emak yang menyebutnya pelacur.
Pemeran utama film horor Tali Pocong Perawan mengirim serangan balik dengan meminta emak-emak tersebut membuktikan ucapan bahwa Dewi Perssik selebritas yang menyambi jadi pelacur.
“ Dia bicara bahwa saya adalah balon lon**. Dia harus bisa membuktikan kalau saya memang perempuan seperti itu,” pedangdut bernama asli Dewi Murya Agung ini.
Tak berhenti sampai di situ, Dewi Perssik juga menantang ibu-ibu yang menyebutnya jual diri, untuk membeberkan bukti. Namun, jika ibu-ibu tersebut tak memiliki bukti, Dewi Perssik menuntut pertanggung jawaban atas pernyataan negatif yang sudah kadung dilontarkan.
“ Ibu hati-hati ya, Bu. Sampeyan ngucap harus didasari dengan bukti. Kalau misalkan kamu tidak ada buktinya, bahwa saya itu melon** atau saya jual diri, ingat ya Bu, omongan kamu itu ya Bu, pertanggungjawaban ya bu,” cetus Dewi Perssik.
Lebih lanjut, Dewi Perssik juga nampak gondok berat lantaran ia dibanding-bandingkan dengan Lesti Kejora yang telah membuka pintu maaf kepada pelaku tindak pidana KDRT alias suaminya sendiri, Rizky Billar. Ia juga ingatkan soal UU ITE saat menunjukkan foto ibu-ibu tersebut.
“ Ingat, Undang-undang ITE jangan sembarangan! Saya tuh tidak kenal sama kamu. Satu lagi, saya tidak mungkin iri ama Lesti. Lesti itu anak didik saya ya Bu,” pungkas Dewi Perssik.
Sementara itu, Dewi Perssik belakangan memang jadi sorotan publik. Pasalnya, ia dengan lantang menyatakan ketidak setujuan atas tindakan Lesti yang memilih memaafkan Rizky Billar yang telah menlakukan Tindak Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT).
Tak hanya sekali, pedangdut 36 tahun ini juga sering menyampaikan pendapatnya secara blak-blakan melalui akun media sosialnya. Alhasil, ia mendapat beragam tanggapan pro kontra, hingga berujung pada hate comment dari netizen, terutama para fans berat Lesti Kejora dan Rizky Billar.