Dikira Ambruk karena Covid-19, Pria Ini Ternyata Kelaparan Belum Makan Seharian

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Jumat, 15 Mei 2020 12:27
Dikira Ambruk karena Covid-19, Pria Ini Ternyata Kelaparan Belum Makan Seharian
Ya ampun, begitu malangnya pria ini.

Di tengah pandemi virus corona ini, orang-orang jadi gampang parno. Kalau ada yang bersin atau batuk, mereka langsung takut dan berpikir jangan-jangan itu orang terkena covid-19. Semakin kesini orang-orang semakin judgemental.

1 dari 5 halaman

Seorang Pria Ambruk, Dikira Kena Covid-19

Di ibukota kita Jakarta, ada sebuah kejadian yang akibat hal tersebut. Tepatnya di pinggir jalan depan pusat perbelanjaan Gandaria City Mall, melansir dari The Jakarta Post, seorang pria ambruk begitu saja ke tanah. Kejadian ini terjadi Senin, 11 Mei 2020 lalu.

Pada saat itu, tentunya ada orang-orang yang menyaksikan pria yang ambruk ke tanah itu. Tapi, mereka ragu bahkan takut untuk membantu pria tersebut. Mereka mengira bahwa pria yang ambruk itu mungkin karena penyakit lain, seperti jangan-jangan karena virus corona covid-19.

2 dari 5 halaman

Ternyata Kelaparan, Belum Makan

Namun, untungnya petugas kepolisian setempat datang. Mereka pun mendekati pria tersebut dan bertanya apa yang terjadi. Diketahui kemudian pria tersebut bernama Mulyadi, umurnya 23 tahun. Ketika ditanya apa yang terjadi, Mulyadi ternyata belum makan sama sekali, kadar asam lambungnya naik dan akhirnya dia ambruk.

3 dari 5 halaman

Dibawa ke Rumah Makan

Mendengar ceritanya yang menyayat hati, petugas kepolisian pun membawanya ke rumah makan terdekat agar perut Mulyadi terisi oleh makanan dan agar energi kembali.

" Petugas kami membawanya ke kedai makan terdekat untuk makan," jelas Kapolres Jakarta Selatan, Komisaris Besar Budi Sartono, yang mengutip dari Kompas.com

4 dari 5 halaman

Kembali ke Rumahnya Depok

Mulyadi juga mengatakan bahwa rumahnya berada di Depok. Jadi setelah makan, tentu Mulyadi sudah mendapatkan lagi kekuatannya. Kemudian, ia diminta untuk kembali ke rumahnya di Depok, Jawa Barat.

5 dari 5 halaman

Nah lihat kan, dari kejadian yang terjadi pada Mulyadi, dapat disimpulkan betapa parnonya orang-orang saat ini, sampai untuk menolong seseorang yang ambruk pun takut dan ragu.

Semoga pandemi virus corona ini cepat berakhir ya, dan jangan sampai rasa kemanusiaan kita tumpul karena ini.

Beri Komentar